Menuju konten utama

Dishub Jabar Anggarkan Rp 157 Miliar pada 2017

Dishub Jabar Anggarkan Rp 157 Miliar pada 2017

tirto.id -

Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat (Jabar) memperkirakan, dana untuk sektor perhubungan pada tahun 2017 mencapai Rp 157 miliar atau mengalami kenaikan hingga Rp 89 miliar dari dana tahun 2016.

"Jumlah itu sudah mencakup untuk sektor perhubungan udara, laut, darat hingga angkutan sungai dan kereta api. Kami usulkan 2017 Rp 157 miliar untuk semua bidang," kata Deddy Taufik, Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat, usai rapat Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Perhubungan di Bandung, Selasa, (8/3/2016).

Deddy menjelaskan penentuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jabar tahun 2017 di sektor perhubungan nanti akan menyesuaikan dengan Perda 12 tahun 2014 tentang pembangunan tiga metropolitan. Selain itu juga akan mengacu kepada program yang telah tercantum dalam rencana induk perkeretaapian dan pelabuhan.

"Jadi tempat dan fokus kerjanya sudah ada, itu yang akan diarahkan. Namun masih ada daerah yang tidak berkomitmen dan menyepelekan penyusunan program Perhubungan 2017 seperti Kota Depok dan Kota serta Kabupaten Bekasi yang tidak hadir atau mengirim perwakilan. Saya minta ajuan mereka di 2017 dicoret oleh Bappeda," kata Deddy.

Disamping akan menyesuaikan dengan Perda 12 tahun 2014, pihaknya juga menginginkan perencanaan pembangunan dapat bersinergi dengan pusat, provinsi, dan daerah.

Harus diingat bahwa kita tidak lagi sebagai penyangga DKI, tapi penyeimbang, 60 bus ATPB (Angkutan Perbatasan Terintegrasi Busway Transjakarta) untuk Bodebekarpur (Bogor, Depok, Bekasi, Karawang dan Purwakarta) itu kami yang berdarah-darah minta ke kementerian, bukan daerah," ucap Deddy.

Baca juga artikel terkait APBD JABAR atau tulisan lainnya

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Mutaya Saroh