Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Diego Costa Tak Ada Seujung Kuku Cristiano Ronaldo

Torehan gol Cristiano Ronaldo untuk Portugal unggul jauh dari jumlah gol Diego Costa bagi Spanyol.

Diego Costa Tak Ada Seujung Kuku Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo selebrasi disamping Sergio Ramos pada pertandingan Grup B antara Timnas Portugal vs Timnas Spanyol di Stadion Fisht, Sochi, Rusia, Sabtu (16/06/2018). AP Photo/Francisco Seco

tirto.id - Cristiano Ronaldo dan Diego Costa sempat beradu tajam di laga Portugal vs Spanyol dalam pertandingan Grup A Piala Dunia 2018 Rusia. Namun, ternyata Costa tidak ada seujung kuku pun dari Ronaldo untuk urusan mencetak gol atas nama negara, terutama di perhelatan Piala Dunia.

Derby Iberia di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Rusia, Sabtu (16/8/2018) itu dituntaskan dengan taburan 6 gol dan akhirnya berujung imbang 3-3. Namun, Ronaldo memenangkan adu gedor dengan mengukir hattrick lewat gol pamungkas yang tercipta jelang laga usai melalui tendangan bebas.

Tiga gol Ronaldo ke gawang David de Gea itu merupakan hattrick ke-51 sepanjang kariernya, sekaligus trigol ke-51 pula dalam riwayat pergelaran Piala Dunia.

Costa memang dua kali mampu meladeni tantangan Ronaldo lewat sepasang golnya. Akan tetapi, apa yang selama ini ditorehkan Diego Costa ternyata tidak ada seujung kuku pun dengan koleksi gol CR7, terlebih dalam ajang sepakbola antar-negara, khususnya Piala Dunia.

Hingga setelah duel Portugal kontra Spanyol di Piala Dunia 2018, Ronaldo telah melesakkan 84 gol dengan jersey Selecao sekaligus menyamai jumlah gol legenda Hungaria, Ferenc Puskas, kendati masih terpaut cukup jauh dari rekor terbanyak yang dipegang Ali Daei untuk Iran dengan total 109 gol.

Khusus di level Piala Dunia, Cristiano Ronaldo telah ambil bagian dalam ajang terbesar sepakbola sejagat raya ini sebanyak empat kali, yakni tahun 2006 di Jerman, 2010 di Afrika Selatan, 2014 di Brasil, dan 2018 yang kini sedang berlangsung di Rusia.

Masing-masing sebiji gol disumbangkan Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2006, 2010, dan 2014. Ditambah hattrick ke gawang Spanyol, total gol yang dikumpulkannya di sepanjang Piala Dunia hingga saat ini adalah 6 gol.

Sekarang, bandingkan dengan Diego Costa. Ia baru dua kali ikut Piala Dunia, yakni pada 2014 dan 2018. Di Brasil, Costa menjadi bagian dari keterpurukan tim matador yang babak belur di babak penyisihan grup dan langsung tersingkir. Diberi dua kali kesempatan bermain, The Beast tumpul.

Jika Ronaldo telah memberikan 84 gol selama memperkuat Portugal dalam 151 laga di level timnas senior, apa yang dicapai oleh sosok segahar Costa berselisih amat jauh di bawahnya.

Dari 21 pertandingan yang telah dilakoni Costa bersama La Furia Roja, pria kelahiran Brasil yang memilih membela Spanyol ini baru menyumbangkan 9 gol, termasuk brace ke gawang Portugal di Rusia.

Segarang, seberingas, sesangar apapun Diego Costa mencitrakan dirinya sebagai sosok predator yang tampak selalu haus gol, sekali lagi, ia tidak ada seujung kuku pun dari apa yang telah ditorehkan oleh Cristiano Ronaldo. Dan dijamin, Costa tidak bakal mampu mengejar apalagi melampaui itu.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya