Menuju konten utama

Densus 88 Polri Tangkap 10 Terduga Teroris di Merauke, Papua

Kapolres Merauke AKBP Untung Sangaji mengatakan sepuluh orang itu ditangkap di beberapa tempat sejak Jumat (28/5/2021).

Densus 88 Polri Tangkap 10 Terduga Teroris di Merauke, Papua
Petugas Kepolisian menggeledah salah satu tempat tinggal terduga teroris di kawasan Condet, Jakarta, Senin (29/3/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.

tirto.id - Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap 10 terduga teroris di Merauke, Papua, karena diduga hendak melakukan bom bunuh diri di sejumlah gereja.

Kapolres Merauke AKBP Untung Sangaji mengatakan sepuluh orang itu ditangkap di beberapa tempat sejak Jumat (28/5/2021).

Untung menduga mereka hendak meledakan bom bunuh diri di sejumlah gereja di Merauke, Jagebob, Kurik, Semangga, dan Tanah Miring.

Akan tetapi, Untung belum bisa menyampaikan secara rinci kasus ini karena masih dalam penyelidikan. Ia juga belum bisa menyebutkan sepeluh terduga teroris itu berasal dari kelompok mana.

"Yang pasti mereka diamankan dari beberapa lokasi di sekitar Merauke," singkat Untung saat dihubungi Antara dari Jayapura, Sabtu (29/5/2021).

Baca juga artikel terkait PENANGKAPAN TERORIS

tirto.id - Hukum
Sumber: Antara
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan