tirto.id - Universitas Negeri Malang (UM) telah mengumumkan daya tampung mahasiswa baru yang akan diterima lewat jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi negeri (SNMPTN) 2022.
Setidaknya, ada sekitar 22 program studi (prodi) untuk jurusan SAINTEK dan 37 prodi untuk SOSHUM yang ditawarkan oleh UM dalam SNMPTN 2022.
Adapun, pendaftaran akun untuk SNMPTN 2022 usdah dibuka sejak 10 Januari 2022 lalu hingga 15 Februari 2022 mendatang di laman resmi https://portal.ltmpt.ac.id/.
Sementara, dalam melakukan pemilihan prodi di kampus tujuan, peserta SNMPTN 2022 diharuskan mengikuti sejumlah ketentuan yang telah ditetapkan oleh LTMPT.
Berkut ini adalah aturan tentang pilihan program studi bagi peserta SNMPTN 2022:
- Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.
- Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya. Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
- Disarankan tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju).
Jadwal SNMPTN 2022
Berikut ini adalah jadwal SNMPTN 2022:
- Peluncuran Sistem PMB 2021: 4 Januari 2022
- Registrasi Akun LTMPT Sekolah: 4 Januari – 8 Februari 2022
- Registrasi Akun LTMPT Siswa: 10 Januari – 15 Februari 2022
- Penetapan siswa yang eligible oleh sekolah: 4 Januari – 8 Februari 2022
- Pengisian PDSS: 8 Januari – 8 Februari 2022
- Pendaftaran SNMPTN: 14 – 28 Februari 2022
- Pengumuman Hasil SNMPTN: 29 Maret 2022
Daya Tampung SNMPTN 2022 UM
Mengutip laman resmi LTMPT, berikut ini adalah daya tampung mahasiswa baru UM lewat jalur SNMPTN 2022:
1. DAYA TAMPUNG PRODI SOSHUM
TAMPUNG 2022 2021NO KODE NAMA JENJANG DAYA PEMINAT 1 3732013 BIMBINGAN DAN KONSELING S1 24 631 2 3732021 PENDIDIKAN JASMANI, KESEHATAN, DAN REKREASI S1 55 228 3 3732036 TEKNOLOGI PENDIDIKAN S1 24 167 4 3732044 PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH S1 32 118 5 3732052 ADMINISTRASI PENDIDIKAN S1 24 378 6 3732067 PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR S1 64 1.518 7 3732075 PENDIDIKAN GURU PEND. ANAK USIA DINI S1 24 269 8 3732083 PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN S1 32 265 9 3732091 PEND. BAHASA, SASTRA INDONESIA & DAERAH S1 24 401 10 3732102 PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS S1 24 492 11 3732117 PENDIDIKAN BAHASA ARAB S1 24 350 12 3732125 PENDIDIKAN SENI RUPA S1 24 164 13 3732133 PENDIDIKAN BAHASA JERMAN S1 16 73 14 3732141 PENDIDIKAN SENI TARI DAN MUSIK S1 24 84 15 3732156 PENDIDIKAN SEJARAH S1 32 309 16 3732164 PENDIDIKAN EKONOMI S1 32 310 17 3732172 PENDIDIKAN TATA NIAGA S1 16 173 18 3732187 PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN S1 24 685 19 3732195 PENDIDIKAN AKUNTANSI S1 24 164 20 3732206 PENDIDIKAN TATA BOGA S1 16 469 21 3732214 PENDIDIKAN TATA BUSANA S1 16 515 22 3732222 PSIKOLOGI S1 64 1.574 23 3732237 BAHASA DAN SASTRA INDONESIA S1 16 355 24 3732245 BAHASA DAN SASTRA INGGRIS S1 17 446 25 3732253 ILMU SEJARAH S1 8 142 26 3732261 DESAIN KOMUNIKASI VISUAL S1 33 618 27 3732276 AKUNTANSI S1 51 985 28 3732284 EKONOMI DAN STUDI PEMBANGUNAN S1 32 529 29 3732292 MANAJEMEN S1 56 2.346 30 3732303 PENDIDIKAN LUAR BIASA S1 24 166 31 3732311 PENDIDIKAN GEOGRAFI S1 32 274 32 3732326 PENDIDIKAN BAHASA MANDARIN S1 16 71 33 3732334 PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL S1 16 220 34 3732342 PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA S1 40 103 35 3732357 GEOGRAFI S1 24 253 36 3732365 PENDIDIKAN SOSIOLOGI S1 24 366 37 3732373 ILMU PERPUSTAKAAN S1 16 241
2. DAYA TAMPUNG PRODI SAINTEK
TAMPUNG 2022NO KODE NAMA JENJANG DAYA PEMINAT 2021 1 3731017 PENDIDIKAN MATEMATIKA S1 40 625 2 3731025 PENDIDIKAN FISIKA S1 32 192 3 3731033 PENDIDIKAN KIMIA S1 32 204 4 3731041 PENDIDIKAN BIOLOGI S1 24 406 5 3731064 PENDIDIKAN TEKNIK MESIN S1 24 110 6 3731072 PENDIDIKAN TEKNIK BANGUNAN S1 24 103 7 3731087 PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA S1 16 224 8 3731095 PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF S1 16 158 9 3731106 ILMU KEOLAHRAGAAN S1 30 69 10 3731114 MATEMATIKA S1 32 415 11 3731122 FISIKA S1 32 102 12 3731137 KIMIA S1 32 231 13 3731145 BIOLOGI S1 24 368 14 3731153 PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO S1 16 73 15 3731161 TEKNIK SIPIL S1 32 759 16 3731176 PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN ALAM S1 24 320 17 3731184 ILMU KESEHATAN MASYARAKAT S1 50 1.130 18 3731192 TEKNIK MESIN S1 16 352 19 3731203 TEKNIK ELEKTRO S1 16 218 20 3731211 TEKNIK INFORMATIKA S1 16 814 21 3731226 TEKNIK INDUSTRI S1 16 397 22 3731234 BIOTEKNOLOGI S1 16 274
Syarat Peserta SNMPTN 2022 UM
Pihak LTMPT juga mengumumkan ada beberapa syarat umum yang diperlukan oleh peserta untuk bisa mengikuti SNMPTN 2022, di antaranya adalah:
- Siswa SMA/MA/SMK kelas terakhir (kelas XII) pada tahun 2022 yang memiliki prestasi unggul.
- Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN
- Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS.
- Memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5 yang telah diisikan di PDSS.
- Peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah Portofolio.
Sedangkan, berikut ini ada 10 jenis portofolio yang dibutuhkan bagi peserta yang memilih program studi berikut ini:
- Olahraga;
- Seni Rupa, Desain, dan Kriya;
- Tari (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Tari);
- Teater (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Teater/Drama);
- Musik (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Musik);
- Seni Karawitan;
- Etnomusikologi;
- Fotografi;
- Film dan Televisi;
- Seni Pedalangan.
Pendaftaran KIP Kuliah SNMPTN 2022
KIP Kuliah Merdeka 2022 untuk jalur Seleksi Masuk Peguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) akan dibuka mulai besok, Minggu (13/2/2022) bagi siswa berprestasi dari kalangan yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk bisa menyelesaikan pendidikan di Perguruan Tinggi.
Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka merupakan bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang diperuntukkan bagi lulusan SMA/sederajat yang mempunyai potensi akademik baik, namun berada dalam keterbatasan ekonomi.
Syarat adanya prestasi pada program ini digunakan sebagai jaminan bahwa penerima KIP Kuliah diseleksi dengan sungguh-sungguh bagi siswa yang memiliki potensi dan kemauan tinggi menyelesaikan pendidikan tinggi.
Adapun, berikut ini adalah jadwal lengkap pendaftaran KIP Kuliah 2022, seperti dikutip dari laman resminya:
- Pendaftaran Akun Siswa KIP-Kuliah: 2 Februari 2022-31 Oktober 2022
- SNMPN 07 Februari 2022: 17 Maret 2022
- SNMPTN: 13 Februari 2022-27 Februari 2022
- UTBK-SBMPTN: 22 Maret 2022-14 April 2022
- SBMPN: 5 April 2022-29 Juni 2022
- Seleksi Mandiri PTN: 1 Juni 2022-7 Oktober 2022
- Seleksi Mandiri PTS: 8 Juni 2022-31 Oktober 2022
Editor: Yantina Debora