Menuju konten utama

Daya Tampung SNMPTN 2022 di Universitas Andalas Padang

Daya tampung SNMPTN 2022 yang dibuka Universitas Andalas Padang yakni 884 untuk rumpun Saintek dan 523 untuk rumpun Soshum.

Daya Tampung SNMPTN 2022 di Universitas Andalas Padang
Ilustrasi Ujian Masuk Perguruan tinggi. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Universitas Andalas (Unand) Padang akan menerima calon mahasiswa baru dari jalur SNMPTN 2022 sejumlah 884 untuk rumpun Saintek dan 523 untuk rumpun Soshum.

Tahun ini, proses pendaftaran SNMPTN diawali dengan pembuatan akun LTMPT baik oleh pihak sekolah maupun pihak siswa.

Jadwal pembuatan akun LTMPT oleh sekolah telah dibuka dari tanggal 4 Januari dan berakhir hari ini, 8 Februari 2022. Sementara itu, pembuatan akun LTMPT oleh siswa dibuka mulai 10 Januari hingga 15 Februari 2022.

Berikut daftar program studi S1 Saintek dan Soshum Universitas Andalas beserta daya tampungnya dalam jalur SNMPTN 2022.

Rincian Daya Tampung SNMPTN 2022 Universitas Andalas S1 Saintek

NO.PROGRAM STUDIDAYA TAMPUNG
1AGRIBISNIS40
2AGROTEKNOLOGI40
3KEDOKTERAN50
4KEPERAWATAN36
5KESEHATAN MASYARAKAT40
6KEDOKTERAN GIGI20
7KIMIA24
8BIOLOGI24
9MATEMATIKA24
10FISIKA24
11TEKNIK KOMPUTER20
12PETERNAKAN80
13TEKNIK MESIN30
14TEKNIK SIPIL36
15TEKNIK INDUSTRI26
16TEKNIK LINGKUNGAN24
17TEKNIK ELEKTRO30
18FARMASI34
19TEKNIK PERTANIAN DAN BIOSISTEM24
20TEKNOLOGI HASIL PERTANIAN24
21SISTEM INFORMASI20
22PSIKOLOGI30
23ILMU TANAH24
24AGROEKOTEKNOLOGI30
25PETERNAKAN ( KAMPUS II PAYAKUMBUH)20
26KEBIDANAN20
27GIZI24
28PROTEKSI TANAMAN28
29PENYULUHAN PERTANIAN12
30TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN16
31ILMU BIOMEDIS10
JUMLAH884

Rincian Daya Tampung SNMPTN 2022 Universitas Andalas S1 Soshum

NO.PROGRAM STUDIDAYA TAMPUNG
1EKONOMI30
2HUKUM120
3SEJARAH24
4SOSIOLOGI24
5ANTROPOLOGI SOSIAL20
6MANAJEMEN40
7AKUNTANSI40
8ILMU POLITIK20
9ADMINISTRASI PUBLIK24
10SASTRA INDONESIA24
11SASTRA INGGRIS30
12SASTRA MINANGKABAU19
13SASTRA JEPANG22
14HUBUNGAN INTERNASIONAL24
15ILMU KOMUNIKASI30
16MANAJEMEN (KAMPUS 2 PAYAKUMBUH)16
17EKONOMI (KAMPUS 2 PAYAKUMBUH)16
JUMLAH523
Syarat Dokumen Siswa untuk Mendaftar Akun LTMPT

Calon peserta SNMPTN 2022 perlu menyiapkan dokumen untuk pembuatan akun LTMPT, yang terdiri dari:

  • NISN, NPS, dan tanggal lahir yang valid, sesuai dengan data Dapodik Kemdikbudristek.
  • Alamat email aktif yang dimiliki dan bisa digunakan oleh siswa.
  • File pasfoto sesuai ketentuan yang berlaku.
  • KTP.

Alur Pembuatan Akun LTMPT Untuk Siswa

Cara daftar akun LTMPT:

  • Buka laman https://portal.ltmpt.ac.id lalu pilih ikon "Daftar di Sini".
  • Pilih menu "Siswa".
  • Masukkan NISN, NPSN dan tanggal lahir. Klik "Selanjutnya".
  • Masukkan email aktif dan password.
  • Setelah klik ikon daftar, akan muncul notifikasi aktivasi akun.
  • Buka inbox/spam email Anda. Lakukan aktivasi akun.
  • Setelah akun aktif, silakan login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id.

Cara verifikasi data siswa:

  • Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang sudah terdaftar.
  • Pilih menu “Verifikasi Siswa” di Dashboard Portal LTMPT.
  • Pada halaman verifikasi dan validasi data siswa, periksa data Anda dengan seksama. Isi kolom NIK, agama, alamat, nomor telepon, dan yang masih kosong. Apabila ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah Anda. Kemudian tekan tombol “Perbarui Data”.
  • Tekan tombol “Selanjutnya” untuk berpindah ke halaman “Unggah Pasfoto”. Unggah pasfoto terbaru Anda sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
  • Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman “Penyesuaian Pasfoto”. Lakukan penyesuaian pasfoto sehingga bagian wajah terlihat dengan jelas.
  • Tekan tombol “Selanjutnya” untuk berpindah ke halaman “Konfirmasi Data”.
  • Pastikan data Anda sudah benar. Jika sudah yakin, ceklis pernyataan dan tekan tombol “Simpan permanen”.
  • Jika sudah melakukan simpan permanen, maka data Anda tidak dapat diubah kembali. Kemudian unduh data dengan mengklik tombol “Unduh Bukti Permanen” berwarna merah.
  • Simpan bukti permanen data di tempat yang aman dan jangan sampai hilang.

Baca juga artikel terkait SNMPTN 2022 atau tulisan lainnya dari Dwi Nursanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Dwi Nursanti
Penulis: Dwi Nursanti
Editor: Yantina Debora