Menuju konten utama

Daya Tampung CPNS Kemenkumham 2021, Jumlah Pelamar, & Jadwal Baru

Daya tampung kebutuhan CPNS di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) tahun ini mencapai 4.558 formasi.

Daya Tampung CPNS Kemenkumham 2021, Jumlah Pelamar, & Jadwal Baru
Peserta melihat daftar nomor peserta calon pegawai negeri sipil (CPNS) kementerian Hukum dan HAM di Gedung Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jakarta, Senin (11/9/2017). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) merupakan salah satu kementerian yang membuka kebutuhan CPNS 2021 dalam jumlah besar. Kuota atau daya tampung kebutuhan CPNS di kementerian tersebut tahun ini mencapai 4.558 formasi.

Merujuk Pengumuman Nomor: SEK.KP.02.01-520 jumlah formasi CPNS di Kemenkumham yang begitu tinggi didominasi oleh kebutuhan jabatan penjaga tahanan sebanyak 3.876 formasi. Jabatan tersebut merupakan salah satu jabatan yang membutuhkan kualifikasi pendidikan pelamar setingkat SLTA atau sederajat.

Selain penjaga tahanan, Kemenkumham juga membuka satu jabatan lagi dengan kualifikasi pendidikan setingkat SLTA atau sederajat. Jabatan tersebut adalah pemeriksa keimigrasian dengan daya tampung sebanyak 95 formasi.

Jabatan lainnya yang juga memiliki daya tampung besar di Kemenkumham adalah perawat sebanyak 180 formasi dan pembimbing kemasyarakatan sebanyak 158 formasi. Keduanya merupakan jabatan yang dapat dilamar oleh pelamar dengan kualifikasi pendidikan non-SLTA.

Jenis jabatan-jabatan non-SLTA lainnya yang dibuka oleh Kemenkumham antara lain pranata keuangan, analis anggaran, dokter, dosen, pranata komputer, analis, serta penyuluh hukum. Jabatan-jabatan tersebut dibuka untuk pelamar yang memiliki kualifikasi pendidikan minimal diploma 3 (D3) hingga sarjana strata 2 (S2).

Jumlah Pelamar CPNS Kemenkumham 2021

Jumlah kebutuhan formasi di Kemenkumham yang begitu besar, mengakibatkan jumlah pelamar di kementerian tersebut juga sangat banyak.

Sejak pendaftaran dibuka pada Juni dan Juli, pendaftar CPNS di Kemenkumham mencapai 627.113 pelamar. Jumlah tersebut lagi-lagi didominasi oleh pelamar lulusan setingkat SLTA atau sederajat.

Pada tahap seleksi administrasi, panitia seleksi Kemenkumham berhasil menjaring sebanyak 316.554 pelamar.

"Jumlah total yang lolos administrasi untuk pelamar kualifikasi pendidikan non-SLTA sebanyak 35.878 orang dan pelamar untuk kualifikasi pendidikan SLTA sebanyak 280.676 orang," kata Kepala Biro Kepegawaian Kemenkumham Sutrisno, seperti yang dikutip dari Antara.

Dari jumlah tersebut maka setidaknya terdapat lebih dari 300.000 pelamar yang mengikuti ujian seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS Kemenkumham 2021.

Jadwal Terbaru CPNS 2021

Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebelumnya sempat merilis jadwal lanjutan terbaru pelaksanaan CPNS 2021. Jadwal yang dirilis tersebut mengatur tanggal rangkaian kegiatan lanjutan CPNS selanjutnya, meliputi pengumuman hasil SKD dan SKB, masa sanggah, pemberkasan, hingga usul penetapan NIP.

Belum ada keterangan lebih lanjut dari panitia seleksi nasional (panselnas) apakah Kemenkumham termasuk instansi yang akan mengikuti rangkaian kegiatan sesuai jadwal tersebut. Namun, dengan dirilisnya jadwal terbaru ini bisa dijadikan acuan bagi seluruh peserta seleksi CPNS 2021.

Berikut rangkaian kegiatan CPNS serta jadwal terbarunya sesuai dengan Surat Kepala BKN nomor : 18256/B.KS.04.01/SD/K/2021.

  • Pengolahan/integrasi hasil SKD dan SKB : 13 - 14 Desember 2021
  • Rekonsiliasi integrasi hasil SKD dan SKB : 15 - 17 Desember 2021 dan 20 Desember 2021
  • Penyampaian hasil integrasi SKD dan SKB: 21 - 22 Desember 2021
  • Pengumuman hasil seleksi oleh PPK Instansi : 23 - 24 Desember 2021
  • Masa sanggah : 25 - 27 Desember 2021
  • Jawab Sanggah : 25 Desember 2021 - 3 Januari 2022
  • Pengumuman pasca sanggah : 4 - 6 Januari 2022
  • Penyampaian kelengkapan dokumen dan pengisian DRH : 7 - 12 Januari 2022
  • Usul penetapan NIP CPNS : 22 Januari 2022 - 22 Februari 2022.

Baca juga artikel terkait CPNS KEMENKUMHAM 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora