Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2022

Daftar Pemain Timnas Thailand Lawan Indonesia Pra-Piala Dunia 2022

Chanathip Songkrasin masuk daftar pemain untuk laga Timnas Indonesia vs Thailand di kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Selasa (10/9/2019).

Daftar Pemain Timnas Thailand Lawan Indonesia Pra-Piala Dunia 2022
Ilustrasi. Pesepak bola Indonesia Riko Simanjuntak (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Thailand Tanaboon Kesarat (kanan) dalam laga lanjutan Piala AFF 2018 di Stadion Nasional Rajamangala, Bangkok, Thailand, Sabtu (17/11/2018). Indonesia dikalahkan tuan rumah Thailand dengan skor 4-2. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/kye.

tirto.id - Pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand dalam laga kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G digelar Selasa (10/9/2019) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pukul 19.30 WIB. Dalam lawatannya kali ini, The War Elephants membawa 23 pemain termasuk Chanathip Songkrasin yang bermain untuk Consadole Sapporo di Liga Jepang.

Melansir laman resmi FAT (Federasi Sepakbola Thailand), Minggu (1/9), Akira Nishino yang menjadi pelatih timnas Thailand telah mengumumkan daftar pemain pilihannya menghadapi dua pertandingan awal dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Vietnam dan Indonesia. Sebelumnya, juru taktik asal Jepang itu memanggil total 33 nama dalam masa latihan.

Untuk posisi kiper, arsitek yang mampu mengantarkan Jepang lolos babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Rusia itu menyertakan tiga penjaga gawang. Nama Kawin Thamsatchanan yang membela klub Belgia, OH Leuven, turut dibawa dalam susunan pemainnya. Selain Kawin, masih ada nama lainnya yaitu Siwirak Thesungnern dan Chatchai Butprom.

Di sektor pertahanan, Thailand memiliki sembilan pemain. Nama yang tidak asing dan selama ini sering melawan Indonesia adalah Theerathon Boonmatan. Bek 29 tahun itu bermain untuk klub Jepang, Yokohama F. Marinos, dan patut diwaspadai oleh para pemain Indonesia.

Selain Theerathon, masih ada tiga pemain yang berasal dari klub Buriram United. Mereka adalah Sasilak Haiprakhon, Phansa Hemwibun, dan Naru Bodin Wirawatnodom. Dengan adanya ketiga pemain ini, lini belakang Thailang cukup diuntungkan karena faktor komunikasi lini belakang yang sudah terjalin sebelumnya selama membela klub.

Di posisi gelandang, Thailand menyertakan 10 penggawanya dalam laga tandang ini. Chanathip Songkrasin yang juga sering menghadapi Indonesia, diprediksi akan menjadi salah satu andalan tim tamu. Winger 25 tahun ini juga memperkuat klub asal Jepang, Consadole Sapporo, dan mencatatkan total 12 gol dalam 65 laga selama tiga musim terakhir berkiprah di J-League.

Untuk penyerang, Thailand membawa satu nama. Yaitu Supachai Chaideet milik klub Buriram United. Masih berusia 20 tahun, ia cukup berpengalaman memperkuat timnas negaranya sejak U-19, U-21, U-23, hingga senior.

Berikut daftar susunan pemain Thailand yang disiapkan jelang laga melawan Indonesia, Selasa (10/9).

Kiper

Siwirak Thesungnern (Buriram United)

Chatchai Butprom (Pathum United)

Kawin Thamsatchanan (OH Leuven)

Bek

Theerathon Boonmatan (Yokohama F. Marinos)

Sasilak Haiprakhon (Buriram United)

Phansa Hemwibun (Buriram United)

Naru Bodin Wirawatnodom (Buriram United)

Tristo Do (Bangkok United)

Manuel Tombia (Bangkok United)

Nitiphong Salanon (FC Port)

Chinnaphat Leah (Chiang Rai United)

Adisorn Phromrak (Muang Thong United)

Gelandang

Chanathip Songkrasin (Consadole Sapporo)

Thitiphan Phuangchan (Oita Trinita)

Sarat Yuyen (Muang Thong United)

Supachok Sanchat (Buriram United)

Achanit Panya (Chiang Rai United)

Sivikon Tiatrakul (Chiang Rai United)

Pithiwat Sukchitamkul (Chiang Rai United)

Badin Phla (FC Port)

Thanaboon Kesarat (FC Port)

Peeradon Suamsarami (Samut Prakan City)

Penyerang

Supachai Chaideet (Buriram United)

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus