Menuju konten utama
Jadwal Play-off Piala Dunia

Daftar Pemain Portugal & Jadwal Play-off Kualifikasi Piala Dunia

Daftar pemain di skuad Timnas Portugal diisi Cristiano Ronaldo dan Joao Felix. Jadwal Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa Portugal vs Turki di Mola TV.

Daftar Pemain Portugal & Jadwal Play-off Kualifikasi Piala Dunia
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo mencetak gol kelima ke gawang Luxemburg dan melengkapi hat-tricknya pada pertandingan kualifikasi Grup A Piala Dunia UEFA di Estadio Algarve, Almancil, Portugal, Selasa (12/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Pedro Nunes/HP/djo

tirto.id - Daftar pemain Portugal dalam jadwal play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa diisi oleh penyerang veteran Cristiano Ronaldo (Manchester United), Diogo Jota (Liverpool), hingga Joao Felix (Atletico Madrid). Jadwal play-off Piala Dunia 2022 antara Portugal vs Turki di Estádio do Dragão, Porto akan digelar pada Jumat (25/3/2022), tayang live streaming Mola TV.

Portugal gagal lolos otomatis dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Ada di Grup A, Selecao yang dalam 8 pertandingan mengoleksi 17 poin, tertinggal 3 angka dari Serbia yang mengamankan tiket lolos ke Qatar 2022. Ini berarti Portugal hanya bisa ke putaran final Piala Dunia 2022 jika mampu jadi pemenang Path C babak play-off.

Di Path C, Portugal ada di satu jalur yang sama dengan Italia, juara EURO 2020. Mengingat hanya 1 tiket yang diperebutkan, salah satu dari Azzurri atau Selecao bisa jadi akan absen di Piala Dunia 2022 nanti.

Namun sebelum berpikir jauh ke laga final play-off, Portugal harus terlebih dahulu fokus menghadapi Turki di semifinal. Pasalnya jika kalah atas tim Eropa Timur tersebut, mimpi Portugal ke Qatar juga akan pupus.

Santos sendiri mengatakan bahwa laga melawan Turki akan menjadi tantangan tak mudah bagi skuadnya. Beban berat bisa saja dibawa skuad Portugal. Mereka adalah tim unggulan di semifinal Path C yang diharapkan setidaknya melangkah ke final.

"Situasinya sangat simpel yakni kami harus menang dan tak ada opsi lain selain itu. Ini juga merupakan tantangan paling penting sepanjang karir saya melatih Timnas Portugal. Kami harus lolos ke Piala Dunia demi masyarakat Portugal," kata Santos.

Pelatih yang pernah membawa Portugal menjuarai Piala Eropa 2016 itu merasa yakin dengan kemampuan skuadnya. Santos percaya diri Seelcao akan menjadi tim yang meraih tiket ke Qatar di jalur C. Kekalahan dari Serbia di babak kualifikasi lalu diprediksinya tidak akan berpengaruh.

"Kami hanya kalah sekali dari 7 pertandingan. Permasalahannya memang murni karena kami gagal menang lawan Serbia. Sekarang yang terpenting kami harus fokus dan para pemain tahu akan hal itu," tambah sang pelatih.

Satu kabar bagus bagi Portugal jelang laga versus Turki adalah mereka akan bermain di kandang sendiri di Estadio Do Dragao, Porto. Tiket pertandingan untuk semifinal bahkan sudah habis terjual. Artinya, dukungan masif akan didapat oleh Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Daftar Pemain di Skuad Timnas Portugal

Portugal tampak harus bekerja lebih keras di semifinal play-off Path C karena beberapa pemain andalan dipastikan menghilang.

Joao Cancelo absen karena menjalani sanksi kumulasi kartu kuning. Bek milik Manchester City itu mendapatkan kartu kuning saat menghadapi Luksemburg dan Serbia di partai kualifikasi. Namun jika Portugal lolos ke final, Santos akan bisa memanfaatkan tenaga Cancelo.

Beberapa pemain lain akan absen karena mengalami cedera. Di antaranya adalah Anthony Lopes, Ruben Dias, dan Ruben Neves. Dias menjadi pemain yang memang sudah lama absen karena masalah tersebut.

Sedangkan Neves dan Lopes harus tersingkir dari skuad awal yang dipanggil Santos di play-off ini. Posisi Neves telah digantikan Vitinha sedangkan Jose Sa mengisi kekosongan yang ditinggal Lopes.

Satu lagi sosok penting yang absen dari skuad Portugal adalah Pepe. Bek berpengalaman itu dipaksa absen karena positif COVID-19. Posisi Pepe digantikan Tiago Djalo yang sebelumnya bergabung dengan Timnas Portugal U21.

Meski demikian, Santos masih bisa memanggil banyak pemain andalan. Cristiano Ronaldo masih akan memimpin tim dalam momen krusial seperti ini.

Portugal juga bisa memanfaatkan jasa striker lain seperti Diogo Jota, Joao Felix, maupun Rafael Leao yang tengah tampil bagus bersama Milan. Pemain lain seperti Rui Patricio, Raphael Guerreiro, Joao Moutinho, Bernardo Silva, dan Bruno Fernandes termasuk di dalam skuad Santos kali ini.

Berikut daftar pemain Timnas Portugal di play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kiper: Rui Patricio (Roma), Jose Sa (Wolverhampton), Diogo Costa (Porto)

Bek: Cedric Soares (Arsenal), Tiago Djalo (Lille), Goncalo Inacio (Sporting), Raphael Guerreiro (Borussia Dortmund), Jose Fonte (Lille), Nuno Mendes (PSG), Diogo Dalot (Manchester United), Joao Cancelo (Manchester City)

Gelandang: Joao Moutinho (Wolverhampton), Bernardo Silva (Manchester City), Bruno Fernandes (Manchester United), Danilo Pereira (PSG), William Carvalho (Real Betis), Otavio (Porto), Matheus Nunes (Sporting), Vitinha (Porto)

Striker: Cristiano Ronaldo (Manchester United), Andre Silva (Leipzig), Rafael Leao (Milan), Goncalo Guedes (Valencia), Diogo Jota (Liverpool), Joao Felix (Atletico Madrid)

Pelatih: Fernando Santos

Jadwal Play-Off Piala Dunia 2022 Zona Eropa

Berikut ini jadwal play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa antara Portugal vs Turki.

Jumat, 25 Maret 2022

02.45 WIB: Portugal vs Turki - Link Streaming Mola TV

Baca juga artikel terkait JADWAL PLAY OFF KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus