Menuju konten utama

Daftar Harga Hp Apple iPhone Terbaru Mei 2019

Rangkuman harga hp Apple iPhone terbaru untuk pekan ke-4 Ramadan 1440 pada bulan Mei 2019.

Daftar Harga Hp Apple iPhone Terbaru Mei 2019
Seorang pria membayar pembelian iPhone Xs dari mereka yang baru membeli di Toko Apple, di sebuah jalan di Hong Kong, China, Jumat (3/11). ANTARA FOTO/REUTERS/Bobby Yip

tirto.id - iPhone, lini smartphone Apple, merupakan perangkat premium yang menggunakan sistem operasi eksklusif, iOS. Bagi yang mendambakan ponsel dengan performa tinggi dan tak mempermasalahkan soal bujet, iPhone dapat jadi opsi sebagai perangkat baru jelang lebaran 2019.

Untuk seri terkini, iPhone XS adalah perangkat terbaru yang mengusung spesifikasi mumpuni. Ponsel ini dibekali layar sentuh 5,8 inci berteknologi OLED dengan resolusi FHD+ dan telah mendukung standar Dolby Vision, HDR10, 3D Touch, serta 120Hz touch-sensing.

Sementara iPhone XR yang tak lain varian lebih murah dibekali layar sentuh 6,1 inci berteknologi OLED dengan resolusi HD+ dan telah mendukung 120Hz touch-sensing. Layar ponsel iPhone XR ini juga dilindungi oleh proteksi antigores dari scratch-resistant glass.

Berikut ini update harga smartphone Apple iPhone terbaru bulan Mei 2019 berdasarkan informasi yang dirangkum dari official store Apple di Lazada, Shopee, termasuk merchant di marketplace Tokopedia, hari ini Rabu (29/05/2019).

  • iPhone 6 32GB Rp4.799.000
  • iPhone 6S 32GB Rp7.949.000
  • iPhone 6S 128GB Rp8.449.000
  • iPhone 7 32GB Rp10.499.000
  • iPhone 7 128GB Rp10.849.000
  • iPhone 7 256GB Rp10.999.000
  • iPhone 7 Plus 32GB Rp10.499.000
  • iPhone 7 Plus 128GB Rp12.949.000
  • iPhone 7 Plus 256GB Rp12.999.000
  • iPhone 8 64GB Rp9.099.000
  • iPhone 8 128GB Rp13.399.000
  • iPhone 8 256GB Rp14.399.000
  • iPhone 8 Plus 64GB Rp14.499.000
  • iPhone 8 Plus 256GB Rp16.199.000
  • iPhone X 64GB Rp17.999.000
  • iPhone X 256GB Rp20.799.000
  • iPhone XR 64GB Rp15.199.000
  • iPhone XR 128GB Rp16.499.000
  • iPhone XR 256GB Rp16.999.000
  • iPhone XS 64GB Rp19.500.000
  • iPhone XS 256GB Rp22.500.000
  • iPhone XS 512GB Rp27.499.000
  • iPhone XS Max 64GB Rp22.499.000
  • iPhone XS Max 256GB Rp25.499.000
  • iPhone XS Max 512GB Rp27.799.000

Kendati iPhone XR dibanderol lebih murah, untuk dukungan prosesornya sama dengan iPhone XS, yaitu Apple A12 Bionic berkonsep octa-core, terdiri dari dual-core Vortex 2,5GHz dan quad-core Tempest 1,6GHz. iPhone XS dibekali RAM 4GB, sedangkan iPhone XR hanya didukung RAM 3GB.

Bagi konsumen yang memiliki dana terbatas namun masih mengidamkan perangkat Apple ini, dapat mempertimbangkan membeli iPhone seri lawas, seperti iPhone 8, iPhone 7, atau bahkan iPhone 6S, yang harganya lebih terjangkau.

Opsi lainnya, konsumen dapat membeli perangkat iPhone refrubished tapi dengan catatan berstatus Certified Refurbished dari Apple.

Baca juga artikel terkait IPHONE atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ditya Pandu Akhmadi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis