Menuju konten utama

Daftar Film yang Pernah Dibintangi Maudy Ayunda di Vidio & Netflix

Daftar film yang pernah dibintangi Maudy Ayunda di Vidio & Netflix: mulai dari Habibie & Ainun 3 hingga Malaikat tanpa Sayap.

Daftar Film yang Pernah Dibintangi Maudy Ayunda di Vidio & Netflix
Maudy Ayunda. instagram/maudyayunda's

tirto.id - Maudy Ayunda baru-baru ini membagikan kabar pernikahannya kepada publik melalui akun media sosial Instagram.

Melalui unggahan yang dibagikan, tampak Maudy Ayunda yang bernama asli Ayunda Faza Maudya ini menikah dengan laki-laki asal Korea.

Maudy Ayunda selain dikenal sebagai model, penyanyi, dan penulis, juga dikenal sebagai aktris film.

Debutnya sebagai aktris film dimulai tahun 2005 melalui film bertajuk Untuk Rena. Maudy berperan sebagai Rena yang menjadi salah satu pemain utama.

Daftar Film Maudy Ayunda

Selain film Untuk Rena (2005), berikut adalah film-film Maudy Ayunda yang dapat dinikmati di platform streaming Vidio dan Netflix:

Habibie & Ainun 3 (2019)

Habibie Ainun 3

Trailer Habibie Ainun 3. Youtube/MD Pictures

Film biografi Habibie & Ainun 3 (2019) menceritakan tentang hasrat dan ambisi seorang Hasri Ainun Besari muda dalam bidang pendidikan.

Film ini menyorot mulai dari kisah Ainun sebagai siswa di SMA hingga sebagai mahasiswa kedokteran di perguruan tinggi.

Tokoh Ainun yang diperankan oleh Maudy Ayunda ini memiliki karakter cerdas dan gigih, hingga tak heran ia diidolakan oleh banyak siswa di sekolahnya, termasuk B. J. Habibie.

Dalam mengejar cita-citanya sebagai dokter pada masa tersebut, Ainun menghadapi tantangan tersendiri, yaitu pertentangan terhadap norma-norma di masyarakat untuk menjadi dokter.

Lebih lanjut, film ini juga mengisahkan perjalanan Ainun yang kelak menjadi ibu negara Indonesia pasca bertemu B. J. Habibie.

Film ini bisa disaksikan di Vidio dan Netflix.

Trinity Traveler (2019)dan Trinity, The Nekad Traveller (2017)

Trailer Trinity Traveler

Trailer Trinity Traveler. youtube/StarvisionPlus

Kedua film ini mengisahkan dilema seorang Trinity mengenai perkara pekerjaan dan perkara passion.

Trinity, yang diperankan oleh Maudy Ayunda, merupakan pegawai kantor yang senantiasa berkeinginan untuk jalan-jalan mengelilingi dunia.

Kesenangannya terhadap dunia travelling itu kerap kali terbentur dengan hal-hal lain di hidupnya, seperti agenda kantor, jatah cuti, hingga tuntutan orang tua untuk segera menikah.

Kisah Trinity yang merupakan adaptasi dari buku dengan judul serupa ini juga dibumbui dengan perjalanan romansa melalui pertemuannya dengan Paul, seorang fotografer.

Awal keseruan petualangan Trinity di film Trinity, The Nekad Traveller (2017) bisa disaksikan melalui Vidio dan Netflix.

Kelanjutan perjalanan Trinity di film Trinity Traveller (2019) dapat dinikmati di layanan streaming yang sama melalui link ini untuk platform Vidio, dan link berikut untuk platform Netflix.

Perahu Kertas (2012)dan Perahu Kertas 2 (2012)

Perahu Kertas

Film Perahu Kertas. youtube/starvision

Perahu Kertas sarat dengan kisah persahabatan, percintaan, dan perjuangan untuk meraih mimpi sebagai dinamika kehidupan anak muda.

Di film yang merupakan adaptasi novel karya Dee Lestari ini, Maudy Ayunda memerankan Kugy sebagai salah satu tokoh utama bersama dengan Keenan yang diperankan oleh Adipati Dolken.

Kugy digambarkan sebagai perempuan unik yang gemar menulis dongeng. Ia bertemu dengan Keenan yang hobi melukis.

Keduanya kemudian terlibat dalam kisah romansa yang pelik, di tengah perjalanannya masing-masing dalam mewujudkan cita-cita.

Film ini secara tidak langsung juga menunjukkan proses manusia di usia mudanya ketika menghadapi berbagai kenyataan dan perubahan, termasuk yang tidak dikehendakinya.

Kisah Kugy dan Keenan bagian pertama bisa disaksikan di Vidio dan Netflix. Sedangkan bagian kedua dapat ditonton di Netflix melalui link ini.

Malaikat Tanpa Sayap (2012)

Film ini mengisahkan perjalanan seorang anak muda dalam menghadapi realitas yang tak menyenangkan.

Pemuda yang bernama Vino (Adipati Dolken) tersebut berada pada kondisi keluarga yang rumit.

Ia harus menerima bahwa keadaan sudah tak lagi sama–ayahnya yang tadinya merupakan pengusaha kaya, mendadak jatuh miskin hingga menyebabkan Vino putus sekolah karena tak mampu melunasi biaya pendidikan.

Kondisi itu membuat Vino tumbuh dengan perasaan skeptis. Adanya desakan ekonomi juga membuat ia nyaris putus asa.

Hingga pada akhirnya Vino bertemu dengan Mura yang diperankan Maudy Ayunda. Kehadiran sosok Mura di hidup Vino memberi harapan dan pelajaran-pelajaran baru, terlebih mengenai arti pengorbanan.

Lika-liku perjalanan Vino dan Mura ini dapat disaksikan di platform streaming Netflix.

Baca juga artikel terkait MAUDY AYUNDA atau tulisan lainnya dari Syaima Sabine Fasawwa

tirto.id - Film
Kontributor: Syaima Sabine Fasawwa
Penulis: Syaima Sabine Fasawwa
Editor: Dhita Koesno