Menuju konten utama

Daftar Drakor Terbaru yang Tayang Bulan Mei 2024

Ada 9 drama Korea terbaru yang akan tayang sepanjang Mei 2024, simak ada apa saja dan jadwal tayangnya lengkap di sini. 

Daftar Drakor Terbaru yang Tayang Bulan Mei 2024
Ilustrasi Drama Korea. foto/istockphoto

tirto.id - Sepanjang Mei 2024 setidaknya akan ada 9 judul drakor baru yang siap ditayangkan. Drakor ini tayang perdana di berbagai stasiun televisi dan platform streaming. Panjang ceritanya rata-rata mengambil 16 episode, meski ada pula yang digarap hanya 8 episode.

Serial drakor yang akan hadir di Netflix yaitu Frankly Speaking dan The 8 Show. Keduanya mengambil genre berbeda. Frankly Speaking adalah drama komedi romantis yang mempertemukan aktris Kang Han-na dengan Ko Kyung Pyo.

Ada pun The 8 Show lebih pada cerita penuh ketegangan lantaran ada sekelompok orang yang memainkan acara permainan di stasiun televisi demi memperoleh uang yang besar.

Judul-judul lain tidak kalah menarik untuk disimak. Beberapa judul yang ada yakni The Atypical Family, Dare to Love Me, Uncle Samsik, dan Crash.

Daftar Drama Korea Terbaru Mei 2024

Berikut daftar berbagai judul drakor yang rencananya mendapatkan penayangan perdana di bulan Mei ini:

1. Frankly Speaking (1 Mei 2024)

Frankly Speaking adalah drakor komedi romantis yang dibintangi Ko Kyung-pyo sebagai Song Ki-baek dan Kang Han-na selaku On Woo-joo.

Cerita tentang Ki-baek yang yang menjadi penyiar televisi santun yang tiba-tiba mulutnya tidak bisa dikendalikan untuk mengucapkan berbagai hal dalam pikirannya. Hal ini justru membuat Woo-joo, penulis berbagai acara tv, tertarik bekerja sama dengannya.

Dari hubungan kerja tersebut lantas berubah menjadi rasa saling suka. Drakor ini memiliki total 12 episode. Pemutaran perdananya dilakukan di JTBC pada 1 Mei 2024 dan bisa disaksikan pula melalui Netflix.

2. The Atypical Family (4 Mei 2024)

Drakor The Atypical Famili dirilis pada 4 Mei 2024 melalui JTBC yang dibintangi Jo Hyun-tak dan Joo Hwa-mi.

Cerita drakor 12 episode ini tentang Bok Gwi-joo yang memiliki kekuatan supranatural dan bisa melakukan perjalanan antarwaktu. Hanya saja, ia tidak bisa mengubah apa pun di masa lalu yang mempengaruhi masa depan.

Kekuatan tersebut ternyata hilang di masa depan lantaran hadirnya masalah mental. gangguan, makan, kecanduan ponsel, hingga insomnia memicunya. oleh sebab itu, keluarga gwi-joo berupaya mendekati do Dae-hae agar bisa menemukan kekuatannya lagi.

3. The Midnight Romance at Hagwon (11 Mei 2024)

The Midnight Romance at Hagwon adalah drakor yang dibintangi Ahn Pan-seok dan Park Hyung-hwa. Penayangan perdananya dilakukan 11 Mei melalui tvN dan direlai pula oleh TVING. Serial ini mempunyai 16 episode.

Kisahnya tentang cerita cinta sepasang instruktur di sebuah akademi. Seo Hye-jin yang merupakan tutor senior dipertemukan dengan mantan murid pembuatnya yang suka berbuat onar bernama Lee Jun-ho. Meski awalnya saling tidak acuh, tapi selanjutnya menjadi cukup akrab.

4. Dare to Love Me (13 Mei 2024)

Drakor 16 episode berjudul Dare to Love Me akan hadir di KBS2 pada 13 Mei 2024. Alur serial yang dibintangi Park Chul-hwan dan Lee Soo-yeon ini diadaptasi dari webtoon Treat Me Carelessly yang diterbitkan 2021 lalu.

Ceritanya mengenai pertemanan antara sarjana Konfusianisme bernama Shin Yun-bok dengan guru seninya yaitu Kim Hong-do.

Yun-bok merupakan pemuda yang hidup dengan ketaatan pada kebajikan, kebenaran, sopan, bijaksana, dan beriman.

Ia mesti terjerat kehidupannya dengan kerap berinteraksi bersama Hong-do yang ceroboh. Di sisi lain, Hong-do justu menjadi pribadi lugas tanpa memiliki keterikatan terhadap koneksi atau kekuasaan dari orang lain.

5. Crash (13 Mei 2024)

Drakor Crash mendapatkan penayangan perdananya pada 13 Mei 2024 melalui ENA. Bintang utamanya adalah Lee Min-ki, Kwak Sun-young, Heo Sung-tae, dan Lee Ho-cheol.

Serial 12 episode tersebut bercerita tentang polisi Cha Yeon-ho yang dipindahkan ke Tim Investigasi Kejahatan Lalu Lintas.

Di tempat baru ini, Yeon-ho bekerja sama dengan rekannya Min So-hee, Jung Chae-man, dan Woo Dong-ki. Mereka bersama-sama menyelidiki kejahatan lalu lintas yang jumlah kejadiannya sangat banyak.

6. Uncle Samsik (15 Mei 202)

Drakor Uncle Samsik akan tayang di Disney+ pada 15 Mei 2024 dengan membawa 12 episode. Pemain yang dilibatkan dalam penokohan yaitu song Kang-ho, Byun Yo-han, Lee Kyu-hyung, Jin Ki-joo, dan Seo Hyun-woo. Ada 16 episode yang tersedia untuk menuntaskan semua jalan ceritanya.

Serial ini mengambil latar kehidupan pada 1960-an. Fokus cerita pada tokoh bernama Paman Samsik. Ia bersama Kim San yang ambisius bersama-sama membentuk aliansi agar tercipta situasi aman dan mampu bertahan dari kekacauan politik yang terjadi.

7. The 8 Show (17 Mei 2024)

Drakor The 8 Show akan hadir di Netflix pada 17 Mei 2024 dengan membawa 8 episode. Ada banyak pemian terlibat di dalamnya seperti Ryu Jun-yeol, Chun Woo-hee, Park Jeong-min, Lee Yul-eum, dan Park Hae-joon. Alurnya diadaptasi dari komik web Money Game yang ditulis Bae Jin-soo.

Serial ini mengikuti kisah 8 orang yang sangat memerlukan uang tunai. Mereka lalu mengikuti kontes di stasiun televisi untuk memenangkan hadiah uang 44,8 miliar won.

Hanya saja, mereka harus tinggal di studio kosong berdinding beton dan berada di sana selama 100 hari berturut-turut dengan berbagai keterbatasan.

8. Not Strong, but Attractive Homicide Squad (22 Mei 2024)

Drakor Not Strong, but Attractive Homicide Squad akan tayang premier pada 22 Mei 2024 di SBS. Pemainnya antara lain Kim Dong-wook, Park Ji-hwan, Seo Hyun-woo, Park Se-wan, dan Lee Seung-woo. Kisahnya mengenai tim pengusut kasus pembunuhan yang memiliki prestasi cukup rendah.

Pemimpin tim elit bernama Dongbang Yoo-bin lantas diturunkan untk memperbaiki tim agar tangguh. Awalnya Yoo-bin mendapat tawaran untuk bergabung di universitas luar negeri, namun ia justru memilih menjadi sukarelawan di Kantor Polisi Songwon untuk memimpin tim pengusut pembunuhan.

9. Connection (24 Mei 2024)

Drakor Connection akan hadir pada 24 Mei 2024 di SBS. Serial yang dibintangi Ji Sung dan Jeon Mi-do tersebut memiliki total 16 episode.

Ceritanya mengenai Jang Jae-kyung, detektif di satuan tugas kejahatan narkoba Kepolisian Anhyeon, yang mesti menjauh dari orang yang dicintai agar tidak membahayakan mereka.

Suatu hari teman SMA-nya mati mendadak dengan meninggalkan uang asuransi 5 miliar Won. Dari situ, Jae-kyung justru menemukan petunjuk tentang korupsi di sekitarnya yang berlangsung cukup kompleks.

Di sisi lain, ada reporter Oh Yoon-jin yang menjadi kasus korupsi di Anhyeon sebagai fokus utama beritanya.

Baca juga artikel terkait DRAKOR BARU MEI 2024 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo