Menuju konten utama

Daftar Acara Pergantian Malam Tahun Baru di Jakarta

Beberapa agenda menarik akan diadakan di ibu kota, mulai dari bazaar hingga pesta rakyat di jalan.

Daftar Acara Pergantian Malam Tahun Baru di Jakarta
Suasana pesta kembang api di Pantai Ancol, Jakarta Utara dalam rangka menyambut malam pergantian tahun baru 2017 di pantai Ancol.ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/pd/17

tirto.id - Dalam rangka menyambut malam Tahun Baru 2019, beberapa agenda menarik akan diadakan di ibu kota, mulai dari bazaar hingga pesta rakyat di jalan. Berikut tiga di antaranya.

1. Tahun baru di Ancol

Ancol menjadi salah satu tempat favorit warga Jakarta untuk menghabiskan malam tahun baru. Pada malam pergantian tahun kali ini, Ancol juga akan mengadakan acara penggalangan dana untuk para korban bencana tsunami di Selat Sunda.

2. Jalan Sudirman-Thamrin

Penutupan jalan menjelang pergantian Tahun Baru, salah satunya di Jalan Sudirman, Thamrin hingga Merdeka Barat, jalan ini ditutup sejak pukul 17.00. Di sepanjang kawasan ini juga menjadi salah satu tempat untuk merayakan malam Tahun Baru. Bagi warga yang ingin membawa kendaraan, sebaiknya ketahui terlebih dahulu di mana saja kantong parkir yang tersedia.

3. Big Bang Jakarta

Acara pameran cuci gudang dan pentas musik akhir tahun Big Bang Jakarta 2018 telah berlangsung sejak 21 Desember 2018 dan akan berakhir pada 1 Januari 2019 di JIEXpo Kemayoran. Harga tiket masuk yang dipatok panitia sebesar Rp 30 ribu (hari biasa) dan Rp 50 ribu (tahun baru).

Baca juga artikel terkait PERAYAAN TAHUN BARU

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: Antara
Penulis: Dewi Adhitya S. Koesno
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno