tirto.id - Cristiano Ronaldo melesakkan 4 gol dalam laga Kualifikasi Piala Eropa 2020 antara Lituania vs Portugal yang tuntas dengan skor akhir 1-5. Torehan quatrick di pertandingan Pra Euro 2020 itu membuat CR7 mengukir sejarah baru dalam karier sepakbolanya.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion LFF, Vilnius, pada Rabu (11/9/2019), Cristiano Ronaldo mencatat sejarah sebagai pemain aktif dengan gol internasional terbanyak. Kini, megabintang Juventus ini telah mengoleksi 93 gol bersama Timnas Portugal di ajang resmi.
Adapun pencetak gol terbanyak untuk tim nasional sepanjang masa masih dimiliki oleh legenda Iran, Ali Daei, yang kini telah gantung sepatu. Daei, bomber andalan Timnas Iran periode 1993-2006, telah membukukan 109 gol dari 149 caps untuk negaranya.
Gol-gol Cristiano Ronaldo di laga kontra Lituania, dikutip dari BBC. juga menjadi hattrick ke-8 bagi pemain berusia 34 tahun ini bersama Portugal, sekaligus yang ke-10 sepanjang kariernya sebagai pesepakbola profesional. Sebelumnya, ia juga mencetak 4 gol saat Portugal melawan Andorra pada 2016.
Puja-Puji untuk CR7
Cristiano Ronaldo mengaku senang dengan torehan gol yang ia buat pada laga melawan Lithuania. Mantan pemain Sporting Lisbon, Manchester United, dan Real Madrid ini berharap bisa terus mencetak gol untuk Portugal.
"Saya mencetak satu gol melawan Serbia dan 4 gol hari ini [menghadapi Lithuania], dan yang paling saya inginkan adalah terus seperti ini [mencetak banyak gol]," ujar CR7, dikutip News18.
Quatrick sang bintang Portugal ke gawang Lituania tercipta di babak pertama dan babak kedua. Di babak pertama, Ronaldo mencetak satu gol melalui eksekusi penalti di menit ke-7. Sementara 3 gol lainnya diciptakan pada babak kedua.
Bernardo Silva menjadi pemain yang berjasa atas gol-gol Cristiano Ronaldo di pertandingan tersebut. Pemain Manchester City ini menyumbang 3 assist yang mampu dituntaskan oleh sang kapten menjadi gol.
Berkat performa yang ditunjukkan dalam pertandingan melawan Lithuania, Whoscored menobatkan Ronaldo sebagai man of the match. Selain itu, ia juga mendapat pujian dari pelatih Portugal, Fernando Santos, yang menyebutnya sebagai pemain terbaik dunia.
"Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia, ini adalah bukti yang jelas dan tidak salah lagi,” tutur Fernando Santos setelah pertandingan.
Berkat hasil ini, Portugal sukses menggeser Serbia dari posisi 2 klasemen Grup B Kualifikasi Piala Eropa 2020. Selecao mengoleksi 8 poin dari 4 pertandingan, hasil dari 2 kali menang dan 2 kali imbang, serta belum kalah.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya