Menuju konten utama

Contoh Soal Pretest PPG Daljab 2023 Matematika dan Jawabannya

Contoh soal Matematika Pretest PPG Daljab 2023 mulai 22 Juli.

Contoh Soal Pretest PPG Daljab 2023 Matematika dan Jawabannya
Sebanyak 313 orang dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti Program Pendidikan Guru (PPG) Dalam Jabatan. (ANTARA) (ANTARA/)

tirto.id - Seleksi akademik bagi peserta Program Pendidikan Guru Dalam Jabatan (PPG Daljab) 2023 akan digelar pada 22-25 Juli 2023. Peserta seleksi diharapkan mempersiapkan diri dengan cara berlatih contoh soal.

Berdasarkan surat Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Tahap II Tahun 2023 Nomor 1264/B2/GT.00.05/2023 tanggal 8 Juli 2023 seleksi akademik akan dilaksanakan Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang akan ditetapkan kemudian.

Adapun penentuan calon peserta seleksi akademik dan informasi selengkapnya akan disampaikan melalui surat edaran resmi melalui laman ppg.kemdikbud.go.id dan akun SIMPKB masing-masing calon peserta.

Peserta seleksi akademik PPG Daljab 2023 adalah mereka yang telah dinyatakan lulus seleksi administrasi pada Senin, 10 Juli 2023.

Seleksi akademik adalah tahapan krusial dalam seleksi PPG Daljab 2023, oleh karena itu penting untuk peserta menyiapkan diri dengan cara berlatih menjawab contoh soal akademik. Salah satu jenis materi tes yang akan diberikan kepada peserta adalah pelajaran Matematika.

Contoh Soal Pretest PPG Daljab 2023 Matematika dan Jawaban

Untuk memperbesar peluang memperoleh nilai Matematika yang tinggi, peserta dapat berlatih dengan menggunakan kumpulan soal serta kunci jawaban pretest PPG Daljab 2023 berikut ini:

1. Bilangan terdiri atas 3 angka disusun dari angka-angka 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7 dan 9. Banyak susunan bilangan dengan angka-angka yang berlainan (angka-angkanya tidak boleh berulang) adalah …

a. 363

b. 336

c. 72

d. 84

e. 48

Jawaban: b. 336

2. Suatu organisasi PASKIBRAKA ingin menentukan pengurus sehingga ketua, sekretaris dan bendahara dari 10 anggota. Banyak susunan pengurus yang mungkin adalah …

a. 100

b. 234

c. 617

d. 720

e. 761

Jawaban: d. 720

3. Dalam suatu ulangan siswa harus mengerjakan 10 soal dari 15 soal yang tersedia dengan syarat soal bernomor ganjil wajib dikerjakan. Banyak cara siswa mengerjakan soal sisa adalah …

a. 64

b. 50

c. 42

d. 36

e. 21

Jawaban: e. 21

4. Seika mempunyai 5 pasang sepatu dengan merk yang berbeda, 3 baju yang berlainan coraknya, dan 6 celana yang berbeda warna. Banyak cara pakaian Seika dengan penampilan yang berbeda adalah …

a. 14

b. 25

c. 72

d. 90

e. 110

Jawaban: d. 90

5. Banyak bilangan terdiri atas 3 angka berbeda dan lebih dari 500 yang dapat dibentuk dari angka-angka 4, 5, 6, 7, 8 dan 9 adalah …

a. 140

b. 25

c. 72

d. 90

e. 100

Jawaban: e. 100

6. Dari kelas XII diketahui, siswa yang menjadi anggota klub fisika 30%, klub kimia 10%, klub ekonomi 20% dan klub matematika 300 orang. banyak siswa pada klub ekonomi adalah …

a. 750

b. 225

c. 150

d. 80

e. 300

Jawaban: c. 150

7. Siswa suatu kelas terdiri atas tiga kelompok penyumbang korban bencana banjir. Kelompok I, II dan III masing-masing terdiri dari 10, 15 dan 20 siswa. Jika rata-rata sumbangan kelompok I adalah Rp.20.000. Rata-rata sumbangan kelompok II adalah Rp.30.000 dan rata-rata sumbangan seluruh kelas adalah Rp.18.000. Maka rata-rata sumbangan kelompok III adalah …

a. Rp8.000

b. Rp9.000

c. Rp11.000

d. Rp13.000

e. Rp12.000

Jawaban: a. Rp8.000

8. Dua keluarga yang masing-masing terdiri atas 2 orang dan 3 orang ingin foto bersama. Banyak posisi foto yang berbeda dengan anggota keluarga yang sama selalu berdampingan adalah …

a. 24

b. 28

c. 30

d. 35

e. 40

Jawaban: a. 24

9. Jika setiap dua zat kimia yang tersedia dicampurkan menghasilkan zat kimia baru Maka dari sebelas zat kimia yang berbeda dapat membentuk zat baru sebanyak …

a. 24

b. 55

c. 90

d. 78

e. 66

Jawaban: b. 55

10. Ada 7 orang anak akan foto bersama tiga-tiga ditempat penobatan juara 1, 2 dan 3. Jika salah seorang diantaranya harus selalu ada dan selalu menempati tempat juara 1. Maka banyak foto berbeda yang mungkin tercetak adalah …

a. 24

b. 55

c. 30

d. 78

e. 66

Jawaban: c. 30

11. Sudut merupakan pertemuan dua buah sinar garis yang bertumpu pada titik pangkalnya. Jika tiga buah sinar garis bertemu dalam satu titik, maka akan menghasilkan tiga buah sudut. Jika empat buah garis bertemu dalam satu titik maka akan menghasilkan enam buah sudut. Jika limabelas sinar garis bertumpu pada satu titik maka akan menghasilkan....buahsudut.

a. 85

b. 75

c. 105

d. 95

Jawaban: 105

12. Sebuah kardus berbentuk balok mempunyai ukuran panjang 12cm, lebar 9cm, dan diagonal ruang 17cm, jika tinggi kardus sudah dihitung maka luas permukaan kardusadalah...cm2

a. 662

b. 776

c. 828

d. 552

Jawaban: d. 552

13. Diketahui kerucut tingginya24 cm. Jika volumenya 2512, maka luas bidang lengkung kerucut tesebut adalah…cm.

a. 810,8

b. 816,4

c. 1130,4

d. 1137,8

Jawaban: b. 816,4

14. Pernyataan berikut merupakan sifat dari segiempat:

Salah satu diagonalnnya membagi diagonal kedua menjadi dua sama panjang

Mempunyai dua pasang alas yang sama panjang

Kedua diagonalnya saling tegak lurus

Segiempat yang mempunyai sifat tersebut adalah ...

a. Jajar genjang

b. Trapesium

c. Persegi panjang

d. Layang-layang

Jawaban: d. Layang-layang

15. Cermatilah pola bilangan segitiga berikut:

Pola ke 1 adalah 1 = 1

Pola ke 2 adalah 3 = 1 + 2

Pola ke 3 adalah 6 = 1 + 2 + 3

Maka pola ke - 50 adalah n = 1 + 2 + 3 + . . . + n.

Maka m dan n brturut-turut adalah … dan …

a. 1235 dan 50

b. 1250 dan 50

c. 1275 dan 50

d. 1300 dan 50

Jawaban: c. 1275 dan 50

16. Ongkos parkir mobil (y) ditarik berdasarkan jam parker (x) dengan menggunakan rumus y = 3000 + 1500 (x–1), x > 1,maka ongkos parkir untuk 3 jam adalah ...

a. 6000

b. 4500

c. 5000

d. 3500

Jawaban: a. 6000

17. Dalam sebuah ujian terdapat 15 soal, dari nomor 1 sampai 15. Peserta ujian wajib mengerjakan soal nomor 1, 3 dan 5 serta hanya mengerjakan 12 dari 15 soal yang tersedia. Banyak cara peserta ujian memilih soal yang dikerjakan adalah …

a. 240

b. 550

c. 220

d. 78

e. 660

Jawaban: c. 220

18. Sebuah bangun jajar genjang PQRS mempunyai sifat-sifat yang berhadapan sejajar dan sama panjang dapat dibentuk dari empat buah titik dengan koordinat P(-3,2),Q (0,4),R(4,4)maka koordinat titik S adalah ...

a. (-2,-1)

b. (-2,1)

c. (-1,2)

d. (1,2)

Jawaban: d. (1,2)

19. Hasil bagi bilangan bulat adalah 5, jika jumlah kedua bilangan bulat tersebut adalah 36, maka hasil kali kedua bilangan tersebut adalah...

a. 252

b. 180

c. 160

d. 280

Jawaban: b. 180

20. Selisih umur seorang ayah dan anak pertamanya 26tahun, jika 5 tahun yang lalu jumlah umur keduanya 40 tahun,maka umur ayah 2 tahun yang akan datang...

a. 40

b. 38

c. 35

d. 42

Jawaban: a. 40

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra