Menuju konten utama

Contoh Soal PPPK Teknis 2023 Penyuluh Pertanian PDF & Jawabannya

Berikut adalah contoh soal PPPK Teknis 2023 Penyuluh Pertanian dan kunci jawabannya.

Contoh Soal PPPK Teknis 2023 Penyuluh Pertanian PDF & Jawabannya
Sejumlah Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mengucapkan sumpah saat pelantikan dan penyerahan Surat Keputusan (SK) di Banda Aceh, Aceh, Selasa (29/8/2023). ANTARA FOTO/Ampelsa/nym.

tirto.id - Penyuluh Pertanian merupakan salah satu formasi dalam seleksi PPPK Teknis 2023. Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan mengikuti seleksi kompetensi teknis berupa soal-soal terkait bidangnya.

Merujuk pada jadwal yang diterbitkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) pengumuman daftar peserta, waktu dan tempat seleksi kompetensi pada 5-8 November 2023 sedangkan pelaksanaan seleksi dijadwalkan pada 10 November-4 Desember 2023.

Contoh Soal Kompetensi PPPK Teknis 2023 Penyuluh Pertanian & Jawabannya

Berikut beberapa soal latihan kompetensi teknis yang dapat digunakan sebagai bahan latihan:

1. Bahan yang akan disampaikan oleh para penyuluh kepada pelaku utama dan pelaku usaha, merupakan pengertian...

a. rencana kerja

b. penyuluhan pertanian

c. system penyuluhan

d. materi penyuluhan

e. program penyuluhan

jawaban: d

2. Di bawah ini merupakan prinsip-prinsip penyuluhan program penyuluhan pertanian, kecuali...

a. cepat

b. terukur

c. realistis

d. bertanggung jawab

e. terpadu

jawaban: a

3. Di bawah ini yang bukan merupakan unsur-unsur program penyuluhan pertanian adalah...

a. pelaksanaan

b. keadaan

c. tujuan

d. permasalah

e. rencana kegiatan

jawaban: a

4. Dalam prinsip-prinsip merumuskan tujuan dikenal dengan nama specific yang artinya...

a. dapat diukur

b. dapat dikerjakan

c. khas

d. real

e. waktu

jawaban: c

5. Hal yang perlu diperhatikan dalam membuat/merumuskan kegiatan program adalah...

a. kecepatan

b. ketepatan

c. waktu

d. hari

e. ketersediaan teknologi

jawaban: e

6. Untuk melakukan perbaikan dalam menyusun program setelahnya, maka diperlukan membuat...

a. rencana kegiatan

b. hati-hati

c. teliti

d. ulet

e. evaluasi

jawaban: e

7. Pembuatan program tingkat desa dilakukan pada bulan...

a. januari

b. desember

c. februari

d. september

e. oktober

jawaban: d

8. Tujuan penyuluhan pertanian jangka panjang adalah...

a. peningkatan produksi tanaman

b. perubahan perilaku dan kepribadian petani

c. penyebarluasan informasi dan teknologi

d. penerapan teknologi baru

e. peningkatan kesejahteraan petani

jawaban: b

9. Cara pemetaan yang benar adalah...

a. pemetaan dua dimensi

b. pemetaan tiga dimensi

c. pemetaan visual

d. pemetaan secara langsung

e. pemetaan diatas kertas

jawaban: e

10. Pemetaan yang dilakukan diatas tanah halaman rumah atau lapangan terbua adalah cara pemetaan dengan...

a. pemetaan diatas kertas

b. pemetaan SDA

c. pemetaan diatas tanah

d. pemetaan diluar ruangan

e. pembuatan model

jawaban: c

11. Prinsip evaluasi penyuluhan pertanian adalah berdasarkan...

a. fakta

b. kejadian

c. data

d. pimpinan

e. anggota

jawaban: a

12. Program penyuluhan pertanian adalah...

a. data desa

b. rencana tertulis

c. tujuan desa

d. cita-cita desa

e. rencana kerja

jawaban: b

13. Bulan yang bukan termasuk dalam pembuatan programa adalah

a. desember

b. november

c. september

d. agustus

e. oktober

jawaban: d

14. Masalah dalam merumuskan dapat ditimbulkan oleh...

a. inovasi ekonomi

b. inovasi individu

c. inovasi kelompok

d. inovasi masal

e. inovasi sumber uang

jawaban: a

15. Penetapan masalah dilakukan dengan tahapan-tahapan berikut kecuali...

a. menetapkan kriteria

b. menetapkan skoring

c. menetapkan penilaian

d. menetapkan rencana

e. menetapkan prioritas

jawaban: d

16. Dalam proses penyuluhan pertanian, penyuluh diharapkan lebih banyak berperan sebagai...

a. guru bagi petani

b. fasilitator

c. sumber informasi

d. penentu kegiatan petani

e. menuruti keinginan petani

jawaban: a

17. Tujuan penyuluhan pertanian jangka pendek adalah...

a. peningkatan produksi tanaman

b. perubahan perilaku dan kepribadian petani

c. penyebarluasan informasi dan teknologi

d. penerapan teknologi baru

e. penerapan hasil penelitian

jawaban: b

18. Penerapan PRA pada fase perencanaan, diantaranya adalah...

a. meningkatkan kesadaran masyarakat tentang adanya masalah spesifik

b. meningkatkan kerja sama dalam meninjau kembali permasalahan

c. mendapat informasi yang lebih rinci tentang kelayakan rencana kegiatan

d. mengantisipasi konflik yang terjadi diantara kelompok masyarakat

e. meningkatkan kesadaran masyarakat tentang adanya masalah perbedaan

jawaban: c

19. Berikut pelaksanaan PRA di desa, kecuali...

a. disusun satu tahun sekali

b. melibatkan kelompok tani, dusun, dan lembaga ekonomi

b. dipandu tim petani pemandu

d. hanya mencakup sumber daya manusia

e. hanya mencakup sumber daya alam

jawaban: a

20. "Koperasi Unit Desa (KUD) menyalurkan sarana produksi pertanian (saprotan) dari Kredit Usaha Tani (KUT) maupun non KUT ke petani melalui...

a. Tempat Pelayanan Koperasi (TPK)

b. Petugas Penyuluh Lapangan (PPL)

c. kepala desa

d. dinas pertanian

e. BRI

jawaban: a

Baca juga artikel terkait PPPK 2023 atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Alexander Haryanto