Menuju konten utama
Copa America 2019

Chile vs Peru: Jadwal, Prediksi, Skor H2H & Siaran Langsung

Jadwal pertandingan Chile vs Peru dalam lanjutan babak semifinal Copa America 2019 akan dimainkan pada Kamis (4/7/2019) di Arena do Gremio, Porto Alegre.

Chile vs Peru: Jadwal, Prediksi, Skor H2H & Siaran Langsung
Pemain Timnas Chile menyanyikan lagu kebangsaan sebelum dimulainya pertandingan kualifikasi sepak bola Piala Dunia 2018 melawan Paraguay, di Santiago, Kais (31/8/2017). AFP / MARTIN BERNETTI

tirto.id - Jadwal Chile vs Peru dalam lanjutan laga semifinal Copa America 2019 akan digelar di Arena do Gremio, Porto Alegre pada Kamis (4/7/2019) pukul 07.30 WIB. Duel yang disiarkan langsung KVision ini diprediksi berlangsung ketat meskipun Chile lebih unggul dalam rekor head to head (H2H).

Kedua kesebelasan telah bertemu sebanyak 81 kali. Chile unggul dengan catatan 45 kemenangan, 14 kali hasil imbang serta kalah 22 kali dari Peru. Pertandingan bertajuk Derby Pasific terakhir kali terjadi pada Oktober 2018 silam, di mana Peru menang dengan skor 3-0.

Selain itu, pertemuan kali ini juga akan menjadi ulangan laga semifinal Copa America 2015. Saat itu Chile berhasil menang dengan skor tipis 2-1 melawan 10 pemain Peru sejak menit 20. La Roja bahkan berhasil merengkuh trofi Copa America untuk pertama kalinya usai kalahkan Argentina di babak final.

Tentu laga kali tidak akan sama. Chile memang lebih diunggulkan, tetapi Peru patut diwaspadai setelah menaklukkan tim tersukses kompetisi, Uruguay, di babak perempat final lewat babak adu penalti. Paolo Guerrero dan kawan-kawan bahkan tidak mencatatkan satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang waktu normal.

"Mereka adalah tim yang sangat kolektif dan bermain sangat baik dengan bola. Mereka sangat mirip dengan Kolombia, tetapi mereka memiliki pemain yang sangat teknis dan kurang fisik. Mereka telah menunjukkan pertumbuhan yang penting setelah lolos ke Piala Dunia dan kami harus membuat pertandingan yang bagus untuk maju ke final," aku pelatih Chile, Reinaldo Rueda.

Chile selaku juara bertahan akan tampil habis-habisan demi melangkah ke final untuk ketiga kalinya beruntun. Andai mampu menjuarai edisi kali ini, Chile akan menjadi negara pertama yang mampu merengkuh trofi kompetisi ini sejak berganti nama menjadi Copa America pada tahun 1975.

Head to Head (H2H) Chile vs Peru

13/10/2018 Peru vs Chile 3-0

12/10/2016 Chile vs Peru 2-1

14/10/2015 Peru vs Chile 3-4

30/06/2015 Chile vs Peru 2-1

11/10/2014 Chile vs Peru 3-0

Lima Laga Terakhir Chile

29/06/2019 Kolombia vs Chile 0-0

25/06/2019 Chile vs Uruguay 0-1

22/06/2019 Ekuador vs Chile 1-2

18/06/2019 Jepang vs Chile 0-4

07/06/2019 Chile vs Haiti 2-1

Lima Laga Terakhir Peru

30/06/2019 Uruguay vs Peru 0-0

23/06/2019 Peru vs Brasil 0-5

19/06/2019 Bolivia vs Peru 1-3

16/06/2019 Venezuela vs Peru 0-0

10/06/2019 Peru vs Kolombia 0-3

Siaran Langsung

Siaran langsung laga Chile vs Peru dapat dinikmati melalui On Channel di KVision pada Kamis (04/07/2019) pukul 07.30 WIB. Siaran ini dapat dinikmati dengan sistem berbayar. Caranya mengaktifkan paket COPA (CA01) dengan biaya Rp 150.000,00 dalam waktu 30 hari. Keterangan lebih lanjut ada di alamat k-vision.tv.

Baca juga artikel terkait COPA AMERIKA 2019 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus