Menuju konten utama
BWF World Tour 2023

Cara Nonton Live Streaming Japan Open 2023 di BWF TV & RCTI+

Cara nonton live streaming badminton Japan Open 2023 via BWF TV, RCTI+, Vision+ mulai Selasa 25 Juli 2023.

Cara Nonton Live Streaming Japan Open 2023 di BWF TV & RCTI+
Ilustrasi badminton. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho/foc.

tirto.id - Cara nonton live streaming badminton Japan Open 2023 dapat disaksikan melalui BWF TV dan RCTI+ mulai Selasa 25 Juli. Selain itu bagi Anda pelanggan Vision+ juga dapat menyaksikan pertandingan BWF World Tour Super 750 tersebut di channel Sportstars.

Indonesia diperkirakan turun dengan kekuatan terbaiknya di Japan Open 2023 yang digelar Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang. Menurut hasil drawing, terdapat 15 wakil Indonesia yang ada di bagan babak 32 besar.

Dari tunggal putra ada nama Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Nantinya di 32 besar Ginting akan berjumpa Kanta Tsuneyama, Jojo melawan Rasmus Gemke, dan Chico bersua Toma Junior Popov.

Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil dari tunggal putri. Gregoria dijadwalkan bermain melawan Pornpawee Chochuwong di 32 besar.

Laga ini bisa berjalan tak mudah bagi Gregoria karena ia kalah head to head 2-3 atas Pornpawee dan kalah di duel terakhir di semifinal Swiss Open 2023.

Lalu dari ganda putra ada 5 pasangan yang akan turun berlaga. Mereka adalah nama-nama yang biasa mewakili Indonesia di BWF World Tour 2023 yang tentunya selain Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Kelimanya adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Fajar/Rian yang baru saja menjadi runner-up Korea Open 2023 akan melawan He Ji Ting/Zhou Hao Dong. Sedangkan Ahsan/Hendra yang melewatkan Korea Open diharapkan dalam kondisi bugar saat bertemu Kim Gi Jung/Kim Sa Rang. Adapun Leo/Daniel bertemu Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, Pram/Yere berjumpa Liang Wei Keng/Wang Chang, dan Fikri/Bagas melawan Man Wei Chong/Tee Kai Wun.

Ganda putri Indonesia sendiri menurunkan 2 wakil. Ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Nami Matsuyama/Chiharu Shida dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang sesuai hasil drawing berjumpa Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong.

Terakhir dari ganda campuran ada 4 wakil yang dijadwalkan berlaga. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet serta Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari versus Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Dua wakil lain berasal dari PB Djarum yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Dejan/Gloria dijadwalkan bertemu Kyohei Yamashita/Naru Shinoya sedangkan Praveen/Melati melawan Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Daftar pemain beserta lawan-lawan yang akan dihadapi masih bisa berubah. Semua akan terkuak setelah digelarnya manager meeting yang digelar pada Senin 24 Juli pukul 15.00 WIB.

Cara Nonton Live Streaming Japan Open 2023

Berikut adalah panduan menyaksikan pertandingan Japan Open 2023 di BWF TV:

  • Buka YouTube, pada kolom pencarian ketik BWF TV yang merupakan akun resmi BWF.
  • Klik menu Live dan cari pertandingan Japan Open 2023.

Di bawah ini adalah cara nonton Japan Open 2023 di RCTI+:

  • Klik menu Live dan cari channel MNCTV atau iNews TV sesuai stasiun televisi yang menayangkan pertandingan. Perlu dicatat bahwa meski Japan Open 2023 dimulai 25 Juli, MNCTV atau iNews TV baru menyiarkan pada 26 Juli sesuai dengan informasi tertera di laman media sosial MNCTV.

Berikut ini adalah cara nonton Japan Open 2023 di Vision+:

  • Buka aplikasi Vision+ (download jika belum memilikinya) atau kunjungi situs https://www.visionplus.id/ jika ingin menyaksikan melalui desktop atau mobile web browser.
  • Sign up jika Anda pengguna baru atau login jika Anda pengguna lama.
  • Jika belum berlangganan, Anda dapat memilih paket berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.
  • Jika Anda sudah berlangganan, klik atau ketuk menu Live TV dan cari channel Sportstars.

Daftar Pemain Indonesia di Japan Open 2023

Berikut daftar pemain Indonesia yang terdaftar di Japan Open 2023:

TUNGGAL PUTRA (MS)

1. Anthony Sinisuka Ginting

2. Jonatan Christie

3. Chico Aura Dwi Wardoyo

TUNGGAL PUTRI (WS)

1. Gregoria Mariska Tunjung

GANDA PUTRA (MD)

1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

3. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

4. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana

5. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan

GANDA PUTRI (WD)

1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

GANDA CAMPURAN (XD)

1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

3. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

4. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

* Daftar keikutsertaan pemain masih bisa berubah. Informasi update akan diketahui setelah manager meeting yang digelar hari Senin 24 Juli pukul 15.00 WIB.

Baca juga artikel terkait JAPAN OPEN 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya