Menuju konten utama

Live Streaming Final Japan Open 2023 Hari Ini & Jam Tayang TV

Link live streaming final Japan Open 2023 hari ini Minggu 30 Juli di Vision+. Jam tayang final Japan Open 2023 iNews TV pukul 09.00 WIB & MNCTV 10.00 WIB.

Live Streaming Final Japan Open 2023 Hari Ini & Jam Tayang TV
Live streaming final Japan Open 2023 Jonatan Christie vs Viktor Axelsen (Denmark). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.

tirto.id - Link live streaming final Japan Open 2023 dapat ditonton melalui Sportstars Vision Plus di samping siaran langsung iNews TV dan MNCTV. Laga final yang digelar di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, akan dimulai pada Minggu (30/7/2023) pukul 09.00 WIB.

Indonesia menempatkan 1 wakilnya dalam jadwal final Japan Open 2023 yakni Jonatan Christie di nomor tunggal putra. Di laga puncak Jojo, bakal menghadapi unggulan teratas Viktor Axelsen, di partai ke-5 alias laga penutup.

Sebelum final tunggal putra, 4 nomor lain bakal dipertandingkan lebih dulu di final Japan Open 2023. Secara beruntun, laga-laga yang diputar adalah ganda putri, ganda putra, tunggal putri, ganda campuran dan ditutup dengan tunggal putra.

Jadwal Final Japan Open 2023 Live iNews dan MNCTV

Partai pembuka final Japan Open 2023 mempertemukan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan) di sektor ganda putri. Duel tersebut dijadwalkan dimulai pada Minggu, 30 Juli 2023 pukul 09.00 WIB.

Kedua pasangan tercatat pernah bertemu sebanyak 14 kali di turnamen BWF. Hasilnya, Qing Chen/Yi Fan, sukses memetik 10 kemenangan dan 4 kali tumbang atas So-yeong/Hee-yong.

Pertemuan terakhir mereka terjadi di final Korea Open 2023 yang berlangsung pekan lalu. Di laga tersebut wakil China berhasil mengalahkan pasangan Korea Selatan di depan publiknya sendiri.

Setelah final ganda putri, giliran Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei) yang menghadapi pasangan tuan rumah Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) di final Japan Open 2023 nomor ganda putra.

Lee/Wang yang sukses mengalahkan unggulan teratas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia), memiliki peluang untuk meraih gelar juara. Pasalnya, ganda putra ranking 18 BWF tersebut unggul head to head (H2H) atas Hoki/Kobayashi, yakni 3 kali menang dan 1 kali tumbang.

Selanjutnya, ada final ganda putri antara An Se-young (Korea Selatan) vs He Bing Jiao (China), dilanjutkan nomor ganda campuran antara wakil tuan rumah Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Final Japan Open 2023 bakal ditutup dengan sektor tungga putra antara Viktor Axelsen (Denmark) vs Jonatan Christie (Indonesia). Di atas kertas Viktor Axelsen lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan.

Jonatan Christie mengaku senang bisa melaju di final Japan Open 2023. Dia fokus untuk menampilkan yang terbaik di laga puncak saat bersua Viktor Axelsen.

"Saya senang pastinya kembali masuk final Japan Open 2023. Terlebih karena saya bisa mengambil poin lebih banyak di sini setelah kurang maksimal di beberapa turnamen terakhir," kata Jonatan Christie dikutip Antara.

Kedua pemain tercatat sudah pernah bertemu sebanyak 9 kali. Hasilnya, Axelsen, berhasil menang 7 kali dan 2 kali tumbang atas Jonatan. Pertemuan terakhir mereka terjadi di India Open 2023 dengan wakil Denmark berhasil menang 2 set langsung.

Order of Play Final Japan Open 2023 Hari Ini

Berikut ini adalah jadwal lengkap dan order of play final Japan Open 2023 yang berlangsung pada Minggu, 30 Juli 2023 hari ini mulai pukul 09.00 WIB.

Lapangan 1 (Court 1)

WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)

MD: Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)

WS: He Bing Jiao (China) vs An Se Young (Korea Selatan)

XD: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

MS: Viktor Axelsen (Denmark) vs Jonatan Christie (Indonesia)

Live Streaming Final Japan Open 2023 & Jam Tayang iNews TV

Apabila tidak ada perubahan, jadwal pertandingan final Japan Open 2023 di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, dapat disaksikan melalui live streaming Vision Pus pada Minggu 30 Juli 2023 pukul 09.00 WIB.

Selain melalui live streaming Vision Plus, jalannya laga final Japan Open 2023 juga dapat disaksikan melalui siaran langsung iNews TV (mulai pukul 09.00 WIB), dan MNCTV (mulai pukul 10.00 WIB).

Untuk menyaksikan Japan Open 2023 di Vision Plus, Anda dapat memilih paket berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.

Link Live Streaming Final Japan Open 2023 di MNCTV

Link Live Streaming Final Japan Open 2023 di iNews TV

Link Live Streaming Final Japan Open 2023 di Vision Plus

Link Live Score Final Japan Open 2023 di Website BWF

*Jadwal Japan Open 2023 dan stasiun televisi yang menayangkan laga final dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait NEW URGENT atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus