Menuju konten utama

Cara Nonton Live Streaming Copa America 2024 & Urutan Langkahnya

Cara nonton live streaming Copa America 2024 di Vidio. Cek urutan langkahnya dan prediksi juara. Argentina atau Brasil?

Cara Nonton Live Streaming Copa America 2024 & Urutan Langkahnya
Copa America 2021 - Final - Brasil v Argentina - Estadio Maracana, Rio de Janeiro, Brasil - 10 Juli 2021 Lionel Messi dan rekan satu tim Argentina merayakan kemenangan Copa America dengan trofi REUTERS/Amanda Perobelli

tirto.id - Cara nonton live streaming Copa America 2024 bisa dilakukan lewat Vidio. Pertandingan mulai hari Jumat, 21 Januari 2024, dari Amerika Serikat, juga dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar.

Tidak seperti biasanya, gelaran Copa America 2024 kali ini diikuti total 16 tim. Rinciannya terdiri dari Argentina, Bolivia, Brasil, Chile, dan Kolombia. Kemudian Ekuador, Paraguay, Peru, Uruguay, dan Venezuela.

Selain tim-tim asal Confederación Sudamericana de Fútbol (CONMEBOL) atau Konfederasi Sepakbola Amerika Selatan, Copa America 2024 juga diikuti 6 peserta yang berstatus "tamu".

Mereka mencakup negara asal Confederation of North, Central America and Caribbean Association Football (CONCACAF) alias Konfederasi Sepakbola Amerika Utara, Tengah dan Karibia. Di antaranya Jamaika, Meksiko, dan Panama. Lalu Amerika Serikat, Kanada, dan Kosta Rika.

Berangkat dari kesepakatan bersama antara pihak CONMEBOL dan CONCACAF, ajang Copa America 2024 melibatkan negara asal Benua Amerika, tak hanya kawasan Amerika Selatan saja.

Turnamen ini juga menandai dihelatnya ajang yang sama di Amerika Serikat untuk kedua kali. Edisi 2016 di AS bertajuk Copa América Centenario, yakni perayaan 100 tahun CONMEBOL dan Copa América, sekaligus pertama kali dalam sejarah diselenggarakan di luar Amerika Selatan.

Kans Argentina Angkat Trofi ke-16

Timnas Argentina datang ke Copa America 2024 dengan predikat juara bertahan. La Albiceleste menyabet gelar ke-15 selepas menumbangkan Brasil pada final 2021 di Stadion Maracanã, Rio de Janeiro.

Gol semata wayang Ángel Di María menjadi penentu kemenangan tim asuhan Lionel Scaloni atas musuh abadi. Setahun berselang, La Albiceleste sukses menyandingkan trofi Copa America 2021 dengan torehan gelar Piala Dunia 2022 di Qatar.

Lionel Messi dan kawan-kawan tiba ke Copa America 2024 di AS dengan kondisi skuad yang tidak jauh berbeda. Selain La Pulga yang menyandang kapten tim, Lionel Scaloni selaku arsitek tetap mengandalkan sederet pilar gaek dan berpengalaman.

Skuad La Albiceleste diisi Lautaro Martínez, Enzo Fernández, serta Lisandro Martínez. Belum lagi Nicolás Otamendi, Ángel Di María, Rodrigo De Paul, hingga Emiliano Martínez.

Kumpulan para bintang itu akan menghadapi Kanada, Chile, dan Peru secara berurutan di Grup A Copa America 2024. Di atas kertas, Timnas Argentina masih unggul atas semua lawan sekaligus menghidupkan peluang lolos fase grup dengan sangat mudah.

Andai mampu menghajar rival, La Albiceleste dapat melaju ke sistem gugur dan bertemu wakil Grup B (Meksiko/Ekuador/ Venezuela/Jamaika) di perempat final. Sesuai bracket Copa America 2024, sang juara bertahan tetap menghadapi tim-tim asal Grup A dan B jika tembus semifinal demi menyegel tiket final.

Memori Buruk Brasil di AS

Kondisi kontras dialami Brasil selaku seteru berat Argentina. Berbeda dengan La Albiceleste yang akhir-akhir ini gemar mengoleksi gelar, Seleção justru mengalami paceklik.

Tim yang sekarang ditukangi Dorival Júnior itu adalah runner-up edisi paling akhir setelah dihajar Argentina di final 2021. Padahal, Neymar dan kawan-kawan adalah tuan rumah.

Di 2019, Brasil memang menjadi juara di negara sendiri selepas menyingkirkan Peru pada partai puncak yang berlangsung di Stadion Maracanã, Rio de Janeiro.

Namun, jika menilik hasil Copa América Centenário 2016 di AS, Seleção mempunyai mimpi buruk ketika ajang ini berlangsung di luar Amerika Selatan.

Timnas Brasil yang diarsiteki Dunga malah gagal bersaing di Grup B. Langkah mereka terhenti di fase grup kendati diperkuat sederet bintang seperti Alisson, Dani Alves, Philippe Coutinho, Hulk, hingga Fabinho.

Seleção finis peringkat 3 dengan torehan 4 poin, hasil imbang 0-0 kontra Ekuodor, unggul 7-1 melawan Haiti, dan tumbang 0-1 melawan Peru. Tiket perempat final akhirnya menjadi milik Peru (juara grup/7 poin) dan Ekuador (runner-up/5 poin).

Tidak ingin kejadian sama kembali terulang di AS, Vinícius Júnior dan kawan-kawan layak mewaspadai calon lawan di Grup D Copa America 2024. Timnas Brasil bakal bersua Kosta Rika, Paraguay, dan Kolombia. Seberapa besar peluang Seleção bisa lolos fase grup sekaligus memperbaiki catatan buruk 8 tahun silam?

Selain Argentina dan Brasil, kekuatan Chile layak diperhitungkan. La Roja adalah juara Copa América Centenario 2016. Mereka menyingkirkan La Albiceleste di final lewat skor 4-2 via adu penalti usai bermain imbang tanpa gol selama 2x45 menit dan babak perpanjangan waktu. Claudio Bravo dan kolega berpeluang mengulangi catatan emas di AS dan bisa menjadi ancaman.

Berikut daftar lengkap peserta dan pembagian grup Copa America 2024:

Grup A

  1. Argentina
  2. Peru
  3. Chile
  4. Kanada
Grup B

  1. Meksiko
  2. Ekuador
  3. Venezuela
  4. Jamaika
Grup C

  1. Amerika Serikat
  2. Uruguay
  3. Panama
  4. Bolivia
Grup D

  1. Brasil
  2. Kolombia
  3. Paraguay
  4. Kosta Rika.

Cara Nonton Live Streaming Copa America 2024 di Vidio

Cara nonton live streaming Copa America 2024 bisa dilakukan di Vidio dengan sistem langganan. Turnamen pada 21 Juni hingga 15 Juli 2024 ini juga dapat disimak melalui siaran langsung Indosiar.

Jam kick-off pertandingan Copa America 2024 sejak fase grup, perempat final, semifinal, perebutan juara ketiga, hingga final berlangsung pagi hari Waktu Indonesia Barat (WIB) atau berkisar pukul 05.00 WIB, 07.00 WIB, dan 08.00 WIB.

Berikut adalah cara nonton live streaming Copa America 2024 di Vidio:

  • Kunjungi laman Vidio atau bisa lewat aplikasi.
  • Login atau registrasi akun.
  • Tahap selanjutnya adalah mengaktifkan paket langganan. Caranya tekan menu "Langganan Vidio".
  • Lakukan pembelian salah satu paket.
  • Vidio menyediakan paket Platinum seharga Rp39.000. Paket Diamond dibanderol Rp59.000.
  • Pilih salah satu dan klik "Beli".
  • Berikutnya selesaikan proses pembayaran.
  • Penggemar sepakbola dapat menyaksikan tayangan Copa America 2024 di Vidio.
Link Live Streaming Copa America 2024 di Vidio

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama