Menuju konten utama

Cara Mengatasi Azan Muslim Pro Tak Bunyi dan Notifikasi Senyap

Tips agar suara azan dan notifikasi aplikasi Muslim Pro tak senyap.

Cara Mengatasi Azan Muslim Pro Tak Bunyi dan Notifikasi Senyap
Ilustrasi orang azan. FOTO/Istimewa

tirto.id - Aplikasi Muslim Pro merupakan salah satu aplikasi yang paling banyak dicari umat muslim di seluruh dunia, khususnya pada bulan suci Ramadan karena fitur-fiturnya yang dapat membantu menunjang ibadah.

Aplikasi ini, sebagaimana dalam deskripsinya, diakui oleh lebih dari 80 juta umat muslim di seluruh dunia sebagai aplikasi pengingat waktu salat dan azan terakurat.

Muslim Pro juga memiliki fitur Al-Qur'an bertulisan Arab lengkap dengan fonetik, terjemahan, serta resitasi audio. Selain itu, dilengkapi juga dengan fitur penunjuk arah kiblat, kalender Hijriyah, serta peta untuk menemukan lokasi rumah makan halal, masjid, dan lain sebagainya.

Namun, ada beberapa keluhan yang diberikan untuk aplikasi ini, salah satunya adalah tidak berfungsinya pengingat azan.

Sehingga, perihal ini menjadi catatan penting bagi pengembang dengan menuliskan:

“Jika Anda merasa bahwa aplikasi ini tidak memberikan pemberitahuan azan dan waktu salat yang tepat, besar kemungkinan hal ini disebabkan oleh pengaturan perangkat Anda. Dalam banyak kasus, cara paling aman untuk mendapatkan waktu salat paling akurat adalah dengan mengaktifkan pengaturan otomatis.”

Melalui situs resminya, Muslim Pro memberikan beberapa cara yang harus dilakukan jika pengingat azan tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Jika notifikasi azan tidak berfungsi, tertunda atau tanpa suara, periksa beberapa langkah ini di perangkat Android Anda:

1. Pastikan pengaturan azan telah diatur dengan benar

Pastikan notifikasi tidak dalam mode “Diam” atau “Tidak ada”.

2. Periksa volume suara yang digunakan untuk memutar azan

Di Android, azan akan diputar sesuai dengan pengaturan volume notifikasi di perangkat sedangkan pembacaan Qur’an menggunakan volume media atau musik.

Anda dapat mengatur masing-masing volume dengan menggunakan tombol volume di perangkat saat mendengarkan azan (di halaman pilihan azan) atau ketika Anda mendengarkan Qur’an. Selain itu, kedua volume bisa di atur dari menu pengaturan utama dari perangkat Android Anda.

Jika Anda tetap ingin mendengarkan notifikasi azan walaupun perangkat sedang dalam mode diam (sebagai contoh untuk membangunkan Anda ketika Subuh), Anda dapat mengatur azan untuk digunakan sebagai volume alarm atau pengingat bukan dari volume notifikasi. Hal ini dapat dilakukan di layar pengaturan dari aplikasi Muslim Pro.

3. Uji fitur azan

Anda dapat mencoba fitur azan “Tes Adzan 10 detik” dari menu Pengaturan aplikasi Muslim Pro.

Hal ini akan membunyikan azan selama 10 detik dan memungkinkan Anda untuk mencoba notifikasi dan volume perangkat.

4. Pastikan Anda telah mengaktifkan notifikasi

Pastikan bahwa pilihan “Munculkan Notifikasi” telah diaktifkan di menu Pengaturan > Aplikasi > Muslim Pro pada perangkat Android Anda.

Jika Anda tidak mendapatkan notifikasi apa pun atau jika notifikasi tidak stabil (ada yang berfungsi ada yang tidak), pastikan aplikasi Muslim Pro telah terinstal di memori utama di perangkat Anda.

Aplikasi Muslim Pro memprogram notifikasi azan setiap kali Anda me-restart perangkat Anda dan hal ini mengharuskan aplikasi untuk berjalan di memori utama. Jika aplikasi diinstal di memori eksternal atau SD Card, notifikasi Azan mungkin tidak berfungsi setelah anda me-reboot perangkat Anda.

Jika Anda tidak bisa memindahkan aplikasi ke dalam memori utama, Anda bisa menggunakan fitur “Atur Ulang Notifikasi” dari layar Pengaturan setiap kali anda me-reboot perangkat.

5. Periksa mode untuk perangkat Anda

Pastikan perangkat Anda tidak sedang dalam mode “Diam” atau “Jangan Ganggu”.

Harap diingat bahwa di Android, baterai atau mode Daylight Saving Time dapat mempengaruhi notifikasi dan sering mengakibatkan notifikasi bukannya tidak ditampilkan tetapi tertunda.

Pastikan untuk mematikan mode Daylight Saving Time di perangkat Anda agar notifikasi azan muncul tepat waktu.

Baca juga artikel terkait APLIKASI atau tulisan lainnya dari Ahmad Efendi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ahmad Efendi
Penulis: Ahmad Efendi
Editor: Ibnu Azis