Menuju konten utama

Cara Membuat & Menghitung Nilai Rapor Sekolah Kurikulum Merdeka

Rapor atau e-raport Kurikulum Merdeka adalah hasil laporan belajar siswa selama semester 1 tahun ajaran 2023/2024. Berikut cara menghitung dan membuat rapor

Cara Membuat & Menghitung Nilai Rapor Sekolah Kurikulum Merdeka
Ilustrasi Rapot. ANTARA FOTO/Yusran Uccang

tirto.id - Rapor atau e-raport Kurikulum Merdeka merupakan hasil laporan belajar siswa selama semester 1 tahun ajaran 2023/2024. Penyajian rapor Kurikulum Merdeka didukung dengan aplikasi e-rapor yang telah diluncurkan pada tahun 2022.

Aplikasi e-rapor menjadi opsi alat bantu guru dan satuan pendidikan untuk melakukan pelaporan hasil belajar siswa yang akan disampaikan pada orang tua atau wali murid. Fitur e-rapor sangatlah fungsional dan sudah terkoneksi dengan Dapodik.

Layanan e-rapor yang terkoneksi dengan Dapodik sangatlah praktis karena guru tidak perlu menginput data peserta didik di aplikasi e-rapor. Tentunya pembuatan e-rapor menjadikan urusan administrasi lebih sederhana.

Pembaruan e-rapor versi terbaru juga sudah tersedia sehingga bisa diakses dengan baik oleh guru. Penambahan dan pembaruan fitur-fitur di e-rapor diharapkan bisa mempermudah guru dalam melakukan rekap hasil belajar siswa.

Update e-rapor terbaru, yakni rapor pendidikan 2.0 dinilai memiliki proses identifikasi lebih ringkas. Ini akan membantu satuan pendidikan alias sekolah dalam melakukan pembenahan sesuai kebutuhan.

Untuk dapat mengakses e-rapor, pastikan dulu Anda sudah memiliki akun. Jika Anda sudah memiliki akun, maka Anda cukup login dengan memasukkan data akun.

Bagaimana Cara Pengolahan Raport di Kurikulum Merdeka?

Pengolahan rapor Kurikulum Merdeka dilaksanakan untuk menganalisis, baik secara kuantitatif maupun secara kualitatif terhadap data hasil asesmen. Data-data didapatkan dengan membandingkan pencapaian hasil belajar siswa dengan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran.

Ketercapaian tujuan pembelajaran dapat diamati pada akhir fase ataupun tujuan-tujuan pembelajaran turunannya. Pengolahan hasil asesmen kuantitatif mengacu pada hasil asesmen sumatif, sedangkan asesmen formatif berupa data bersifat kualitatif.

Data kualitatif ditujukan sebagai umpan baik guna perbaikan pembelajaran sekaligus sebagai pertimbangan untuk menyusun deskripsi capaian kompetensi. Pengolahan data hasil asesmen untuk nilai rapor bertujuan, antara lain:

-Mendapatkan informasi hasil belajar yang sudah dicapai siswa dalam waktu tertentu

-Memetakan kekuatan dan kelemahan siswa

Cara pengolahan raport di Kurikulum Merdeka terbagi ke dalam beberapa langkah. Berikut cara pengolahan raport di Kurikulum Merdeka.

1. Mengolah Hasil Asesmen untuk Nilai Raport

Pengolahan hasil asesmen untuk nilai raport terbagi ke dalam dua jenis pengolahan. Dua jenis pengolahan nilai asesmen untuk penyusunan raport, di antaranya:

-Mengolah Data Kuantitatif

-Mengolah Data Kualitatif

2. Mengolah Deskripsi pada Raport

Terdapat tiga cara atau pilihan dalam pengolahan deskripsi pada raport, yakni:

-Penyusunan Deskripsi Berdasarkan Capaian Kompetensi

-Penyusunan Deskripsi Berdasarkan Alur Tujuan Pembelajaran

-Penyusunan Deskripsi Mengambil Poin-poin Penting dari Materi

3. Menyajikan Hasil Asesmen ke dalam Raport

Hasil penilaian dilaporkan dalam bentuk raport berdasarkan hasil pengolahan data sebagaimana langkah sebelumnya. Raport setidaknya memberi informasi capaian pembelajaran siswa selama proses belajar mengajar berlangsung.

Rapor harus disusun secara sederhana dan informatif sehingga dapat memberi informasi yang bermanfaat pada orang tua. Komponen yang harus ada dalam raport, sebagai berikut.

-Identitas siswa

-Nama satuan pendidikan

-Kelas

-Semester

-Mata pelajaran

-Nilai

-Deskripsi

-Catatan guru

-Presensi

-Kegiatan ekstrakurikuler.

Cara Membuat Rapor Sekolah Kurikulum Merdeka

Cara membuat raport sekolah Kurikulum Merdeka dapat diamati dengan memperhatikan setiap langkah prosedur pembuatan rapor. Pembuatan raport sekolah Kurikulum Merdeka dapat diamati dengan mengikuti penjelasan dalam video tutorial berikut.

CARA MEMBUAT RAPOR SEKOLAH KURIKULUM MERDEKA

Cara Menghitung Rapor Sekolah Kurikulum Merdeka

Tahapan yang penting dalam pembuatan rapor sekolah adalah menghitung rapor sekolah Kurikulum Merdeka. Dalam tahapan ini, data yang dihitung adalah hasil nilai dari ujian siswa.

Pengolahannya pun terdiri dari dua jenis, yakni pengolahan kuantitatif dan pengolahan kualitatif.

Cara menghitung rapor sekolah Kurikulum Merdeka dapat Anda amati dengan mengikuti penjelasan video berikut.

CARA MENGHITUNG RAPOR SEKOLAH KURIKULUM MERDEKA

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani