tirto.id - Pemerintah masih terus mengejar cakupan vaksinasi untuk seluruh masyarakat di Indonesia. Dilansir dari laman Kemenkes RI, dari target 208 juta, kini vaksinasi COVID-19 sudah tembus lebih dari 100 juta orang yang mendapatkan suntikan dosis pertama.
Vaksinasi COVID-19 menjadi salah satu syarat dalam menjalankan sejumlah kegiatan di masa pandemi. Seseorang yang telah divaksin, akan mendapatkan sertifikat vaksin yang berisikan informasi nama, nomor ID, kode QR, tanggal memperoleh vaksin, hingga jenis vaksin.
Sertifikat vaksin tersebut bisa diperoleh dalam bentuk file digital melalui aplikasi PeduliLindungi, yang bisa diperoleh di App Store atau Google Play.
PeduliLindungi merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh pemerintah melakukan pelacakan sebagai upaya untuk menghentikan penyebaran COVID-19.
Link Download Aplikasi PeduliLindungi
Aplikasi PeduliLindungi bisa diperoleh oleh para pengguna ponsel berbasis iOS maupun Android. Berikut link downloadnya.
- Ponsel Android
- Ponsel iOS
- Atau anda juga dapat mengakses portal PeduliLindugi melalui website resmi PeduliLindungi pada link berikut ini.
Cara Masuk ke Website PeduliLindungi
- Anda perlu masuk ke website https://wwww.pedulilindungi.id
- Klik tombol 'Login/Register'. Bagi Anda yang telah memiliki akun dapat masuk menggunakan alamat email atau nomor ponsel yang telah terdaftar. Berikutnya beri tanda ceklis pada box dan klik tombol 'Masuk'.
- Ketika hendak masuk ke laman PeduliLindungi maka Anda akan menerima One Time Password melalui email atau pesan di ponsel Anda.
- Jika belum memiliki akun, Anda dapat mendaftar dengan menekan ‘Daftar’. Berikutnya isikan nama, alamat email atau nomor telepon kemudian beri tanda ceklis pada box dan klik 'Daftar'.
Cara Cetak Sertifikat Vaksin Covid-19 Dosis 1 & 2 di PeduliLindungi
Setelah Anda berhasil masuk ke laman PeduliLindungi, berikutnya Anda akan masuk ke halaman depan website tersebut. Untuk mengecek sertifikat, simak caranya berikut:
- Klik tombol 'nama akun (nama Anda)' di bagian kanan atas layar.
- Berikutnya tekan menu ‘Sertifikat Vaksin’.
- Klik pada 'nama pengguna/nama Anda'
- Selanjutnya akan muncul sertifikat vaksin sesuai dengan dosis yang telah Anda terima.
- Di dalam sertifikat vaksin akan memuat data Anda yang meliputi: nama lengkap, NIK hingga tanggal pemberian vaksin.
- Anda dapat mengunduh sertifikat vaksin dengan melakukan klik pada file yang diinginkan.
- Tekan tombol ‘Unduh Sertifikat’
- Selanjutnya akan muncul pemberitahuan penyimpanan file, lalu klik ‘Ya Lanjutkan’
- Sertifikat vaksin telah terunduh di ponsel atau laptop Anda.
Editor: Anisa Wakidah