Menuju konten utama

Cara Cepat Sembuh dari Demam: Kompres Air Hangat atau Dingin?

Cara cepat sembuh dari demam dan mengkompres adalah salah satu cara yang dipercaya untuk menurunkan panas saat seseorang mengalami demam.

Cara Cepat Sembuh dari Demam: Kompres Air Hangat atau Dingin?
Ilustrasi anak sakit saluran kencing. foto/istockphoto

tirto.id - Saat anak demam beragam cara akan dilakukan oleh orang tua untuk membuat anak merasa lebih nyaman dan cepat sembuh, seperti memberikan obat hingga mengompres.

Mengompres adalah salah satu cara yang dipercaya untuk menurunkan panas saat seseorang mengalami demam. Namun, bagaimana cara tepat mengompres anak? Apakah menggunakan air hangat atau dingin?

Dokter spesialis anak dr. Devi Kristiani, Sp.A, mengatakan bahwa kompres adalah alternatif untuk menurunkan panas selain obat. Namun, menurut dokter Devi saat melakukan kompres lebih baik menggunakan air hangat dan bukan air dingin.

"Kalau demam, yang betul adalah kompres air hangat karena pori-pori di permukaan kulit akan membuka dan pembuluh darah akan melebar mengeluarkan panasnya," ujar dokter Devi seperti dilansir Antara.

Devi juga menjelaskan mengompres menggunakan air dingin hanya akan menutup pori dan membuat pembuluh darah menyempit.

"Air dingin bikin pembuluh darah menyempit dan pori-pori nutup, ini yang akan menambah suhu tubuh makin panas di dalam," katanya.

Devi juga mengatakan pengobatan mandiri atau swamedikasi di rumah boleh dilakukan asal tidak salah dalam memilih obat, apalagi jika obat-obatan tersebut membutuhkan resep dokter.

"Yang penting pemilihan obatnya, apalagi memberi antibiotik tanpa resep. Bila kondisi tidak membaik dalam dua hari, harus cari tahu ke tenaga medis," ujar Devi.

Cara Cepat Sembuh dari Demam

Selain mengompres anak, ada beberapa cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi demam pada anak, seperti dilansir dari laman Medical News Today di antaranya,

1. Minum banyak cairan

Selama demam, tubuh perlu lebih banyak air untuk mengimbangi suhu yang meningkat. Sebab demam tinggi dapat menyebabkan dehidrasi. Minumlah air atau minuman pengganti elektrolit agar dapat membantu rehidrasi tubuh.

2. Istirahat

Memerangi infeksi membutuhkan banyak energi. Anak yang sedang demam harus beristirahat sebanyak mungkin untuk membantu agar tubuh lekas pulih.

3. Mandi air hangat

Banyak orang yang mempertimbangkan untuk mandi air dingin saat demam. Namun, hal itu dapat menyebabkan menggigil dan akan meningkatkan suhu tubuh lebih banyak lagi.

Sebagai gantinya, anak bisa mandi air hangat atau suam-suam kuku untuk membantu tubuh menjadi dingin. Mandi juga dapat membantu menenangkan otot yang lelah.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Iswara N Raditya