tirto.id - Burnley vs Manchester City dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) 2020/2021 pekan ke-22 dihelat Kamis (4/2/2021) dini hari, pukul 01.00 WIB. Pertandingan di Stadion Turf Moor markas Burnley ini, dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.
Man City boleh dibilang unggul dalam segala segi atas Burnley. The Citizens tak terkalahkan dalam kurun 12 pekan terakhir di liga domestik. Sampai saat ini mereka bahkan sudah menorehkan 8 kemenangan beruntun di Premier League.
“Anda merasa lebih baik saat menang. Ketika Anda menang, itu membuat ketagihan dan ingin menang lagi, dan lagi, dan lagi. Dalam hal gelar, tentu saja kami menginginkan lebih,” ujar Pep Guardiola, pelatih Man City dikutip dari laman resmi klub.
Pekan ini City masih bertengger di puncak klasemen dengan raihan 44 poin dari 20 laga. The Citizens punya jumlah poin yang sama dengan tim peringkat 2, Manchester United, yang baru saja membukukan kemenangan besar malam tadi. City berpeluang kembali menjauh, jika sukses mengamankan angka penuh dini hari nanti.
Di lain pihak, tuan rumah Burnley masih tertahan di peringkat 16, dengan bekal 22 poin dari 20 laga yang sudah dimainkan. The Clarets surplus 8 angka dari tim peringkat 18 alias batas zona merah, yang pekan ini diduduki oleh Fulham.
Prediksi Laga dan Kondisi Terkini
Dalam 3 tahun terakhir Burnley dan Man City telah bertemu sebanyak 5 kali. Dalam kurun tersebut City sukses memenangi semua laga, dengan torehan 18 gol dan hanya kebobolan 1 kali saja.
Perbedaan kualitas kedua tim juga cukup terlihat pada musim ini. Hingga pekan 21 di Liga Inggris, Man City total sudah melesakkan 37 gol, sedang The Clarets baru menghasilkan 13 gol saja.
City juga unggul dari sisi permainan. Tim asuhan Pep Guardiola menghasilkan rata-rata 62 persen penguasaan bola, dengan operan sukses 89 persen. Sebaliknya Burnley hanya memiliki rerata 41 persen ball possession, dengan 70 persen umpan akurat.
Meski di atas kertas tidak diunggulkan, namun The Clarets bukanlah tim tanpa kejutan. Hal itu mereka buktikan saat memetik kemenangan 0-1 kala melawat ke markas Liverpool pada pekan ke-19 lalu.
Namun demikian jelang laga dini hari nanti pelatih Burnley, Sean Dyche, dipaksa putar otak menyusul sejumlah pemain kunci yang mengalami cedera. Di antaranya sang top skor tim, Chris Wood, yang terkena masalah hamstring. Salah satu andalan di lini tengah, Robbie Brady, juga harus menepi karena cedera achilles.
"Para pemain selalu putus asa ketika bermain [dengan skuad seadanya]. Namun, kami mencoba melakukan yang terbaik, karena ketika kami mendapati beberapa pemain dalam kondisi bugar, mereka bisa saja kembali mendapat cedera. Kita harus mempertimbangan segala sesuatu," ujar Sean Dyche melalui laman resmi klub.
Di kubu seberang, Pep Guardiola mengungkapkan tidak ada perkembangan baru jelang laga kontra Burnley. Dengan kata lain, Sergio Aguero tetap tidak tersedia lantaran belum pulih dari cedera. Hal yang sama juga berlaku untuk pemain belakang, Nathan Ake.
"Semua orang baik-baik saja kecuali Nathan [Ake] dan Sergio [Aguero] yang masih membutuhkan waktu," kata Guardiola saat konferensi pers jelang pertandingan.
Prediksi Susunan Pemain
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Erik Pieters; Robbie Brady, Ashley Westwood, Josh Brownhill, Dwight McNeil; Ashley Barnes, Jay Rodriguez.
Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Joao Cancelo; Ilkay Gundogan, Rodri, Bernardo Silva; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Raheem Sterling.
Head to Head (H2H) Burnley vs Man City
28/11/2020: Man City vs Burnley 5-0
30/09/2020: Burnley vs Man City 0-3
22/06/2020: Man City vs Burnley 5-0
03/12/2019: Burnley vs Man City 1-4
28/04/2019: Burnley vs Man City 0-1
5 Pertandingan Terakhir Burnley di Liga Inggris
01/02/2021: Chelsea vs Burnley 2-0
28/01/2021: Burnley vs Aston Villa 3-2
22/01/2021: Liverpool vs Burnley 0-1
16/01/2021: West Ham vs Burnley 1-0
13/01/2021: Burnley vs Man United 0-1
5 Pertandingan Terakhir Man City di Liga Inggris
31/01/2021: Man City vs Sheffield 1-0
26/01/2021: West Brom vs Man City 0-5
20/01/2021: Man City vs Aston Villa 2-0
17/01/2021: Man City vs Crystal Palace 4-0
13/01/2021: Man City vs Brighton 1-0
Live Streaming Burnley vs Man City
Duel Burnley vs Man City dalam lanjutan Liga Inggris 2020/2021 pekan ke-22 yang digelar di Stadion Turf Moor pada Kamis (4/2/2021) pukul 01.00 WIB dapat disaksikan via live streaming Mola TV.
Anda dapat berlangganan paket mobile Sports Mola TV dengan Rp47.500 per bulan atau Rp250.000 per musim.
Untuk paket PC atau desktop, terdapat pilihan layanan Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan atau Rp500.000 untuk satu musim penuh.
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Oryza Aditama