Menuju konten utama

Borneo FC Rampungkan Proses Transfer Jan Lammers

Bek asal Belanda, Jan Lammers menjadi pemain asing terakhir yang direkrut Borneo FC setelah Matias Conti, Renan Silva, dan pemain asing Asia Javlon Guseynov.

Borneo FC Rampungkan Proses Transfer Jan Lammers
Pesepak bola Borneo FC melakukan pemanasan pada uji coba lapangan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang,Sumsel,JUmat (21/4). ANTARA FOTO/Feny Selly

tirto.id - Borneo FC resmi merekrut bek asal Belanda berusia 23 tahun, Jan Lammers. Pesepakbola yang pernah bermain di liga teratas Belanda, Eredevisie itu menjadi bagian skuat asuhan Fabio Lopez untuk musim 2019.

“Lengkap sudah susunan pemain asing Borneo FC untuk musim 2019, selamat bergabung Jan Lammers,” tulis pernyataan resmi Borneo FC.

Jan Lammers memiliki jejak karier yang terbilang bagus untuk ukuran pemain yang akan berlaga di Liga 1. Dirinya sempat bergabung bersama De Graafschap yang bermain di divisi teratas Liga Belanda pada 2015/2016. Saat itu, ia bermain sebanyak 5 kali baik sebagai starter maupun sebagai pemain pengganti dengan torehan menit bermain sebanyak 349.

Pada musim berikutnya, De Graafschap turun ke divisi satu alias eerste divisie. Di tahun tersebut, jumlah penampilannya mengalami peningkatan. Pasalnya, ia menjadi andalan di lini belakang dengan bermain sebanyak 28 kali dan menorehkan 2323 menit bermain.

Pada musim 2017/2018, pemain kelahiran Zevenaar 10 Mei 1995 itu bergabung bersama RKC Waalwijk. Selama dua musim kebersamaannya, total ia memainkan 34 pertandingan dengan raihan 2 gol.

Dengan direkrutnya Jan Lammers beserta catatan di klub sebelumnya, Borneo FC mesti diwaspadai oleh para pesaingnya di Liga 1 musim 2019. Pasalnya, selain telah memiliki rangka permainan yang akan diaplikasikan di liga, sejauh ini, pelatih asal Italia tersebut diperkirakan bakal menitikberatkan lini pertahanan timnya untuk menjadi kunci mengarungi kompetisi.

Hadirnya Jan Lammers membuat 3 slot pemain asing dan satu pemain asing Asia Borneo FC telah terisi penuh. Mereka adalah Matias Conti, Renan Silva, dan satu slot pemain asing Asia yakni Javlon Guseynov.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman