Menuju konten utama

BNI Mobile Banking Bakal Segera Diganti Aplikasi Super Wondr

Menurut Rian Eriana Kaslan, penutupan BNI Mobile Banking dilakukan untuk mengalihkan segala kemudahan di aplikasi anyar tersebut (Wondr).

BNI Mobile Banking Bakal Segera Diganti Aplikasi Super Wondr
Perwakilan Direksi BNI diapit oleh para brand ambassador wondr by BNI dalam acara peluncuran wondr by BNI di Menara BNI, Jumat (5/7/2024). (Tirto.id/Zulkifli Songyanan)

tirto.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) akan menutup BNI Mobile Banking, seiring dengan telah meluncurnya SuperApps anyar, Wondr by BNI.

Senior Executive Vice President Bisnis Digital BNI, Rian Eriana Kaslan, mengungkapkan penutupan BNI Mobile Banking dilakukan untuk mengalihkan segala kemudahan di aplikasi anyar tersebut.

"Ke depannya, itu memang rencana kami untuk segala kemudahan itu ditawarkan melalui Wondr. Tapi kami memerlukan waktu dan kami tidak ingin mengganggu transaksi nasabah," jelasnya dalam Konferensi Pers di Kantor Kementerian BUMN, Kamis (18/7/2024).

Maka itu, kata dia, penutupan ini akan dilakukan bertahap sembari menunggu fitur-fitur Wondr siap digunakan. Menurut Rian, setelah diluncurkan pada 5 Juli 2924, sekitar 90 persen fitur yang terdapat dalam Wondr adalah fitur yang biasa digunakan oleh para nasabah di BNI Mobile Banking.

Dengan kondisi ini, Perseroan menargetkan proses transisi dari BNI Mobile Banking ke Wondr akan rampung dalam jangka waktu 6-12 bulan sejak peluncuran.

"Tujuan kami adalah memastikan bagaimana Wondr ini sudah siap untuk memenuhi semua kebutuhan nasabah. Jadi rencana kami, dari semua fitur, dari yang Wondr sekarang itu fitur yang tersedia sudah lebih dari 90 persen dari fitur-fitur yang digunakan nasabah kita di BNI Mobile Banking, dan migrasi ini 6-12 bulan mungkin saja sudah bisa transisi semua ke Wondr," ujarnya.

Lebih lanjut, Rian menjelaskan, berbeda dari BNI Mobile Banking, Wondr dihadirkan bukan untuk menandingi banyaknya fitur yang sudah ada di aplikasi lawas. Namun untuk kemudahan dan relevansi terhadap penggunaan sehari-hari.

"Kedua, dengan adanya tambahan, bukan sekadar transaksi tapi juga memonitor apakah rekening sendiri atau istri, bisa memonitor keuangan dan juga bisa untuk jangka panjang," lanjut Rian.

Baca juga artikel terkait LATEST NEWS atau tulisan lainnya dari Qonita Azzahra

tirto.id - Flash news
Reporter: Qonita Azzahra
Penulis: Qonita Azzahra
Editor: Irfan Teguh Pribadi