tirto.id - Berita transfer jelang musim 2020/2021 datang dari Barcelona. Luis Suarez dilaporkan telah menjalin kesepakatan dengan Juventus untuk segera meninggalkan Camp Nou dan LaLiga Spanyol.
Kemungkinan, bomber asal Uruguay itu akan menjadi milik sang juara Liga Italia Serie A 2019/2020 dengan status bebas transfer alias gratis.
Suarez diproyeksikan untuk menggantikan striker kawakan asal Argentina, Gonzalo Higuain, yang disebut-sebut tidak masuk rencana pelatih anyar Juventus, Andrea Pirlo.
Kabar tersebut datang dari laporan Guillem Balague, jurnalis BBC Radio 5 Live. Dikutip dari BBC, Jumat (4/9/2020), Juventus tidak akan mengeluarkan uang untuk transfer jika Luis Suarez mencapai negosiasi terkait kepergiannya dari Barcelona.
Sisa kontrak Luis Suarez di Camp Nou baru akan berakhir musim panas 2021. Namun, Barcelona disebut-sebut sudah tidak menginginkan striker 33 tahun itu lagi.
Apabila Suarez dipaksa pergi sekarang, maka El Blaugrana harus membayar sisa kontraknya sebesar 12 juta paun atau sekitar 234 miliar rupiah.
Guillem Balague mengabarkan bahwa kini Luis Suarez sudah mencapai kesepakatan untuk bergabung dengan Juventus.
Jika Luis Suarez benar-benar tidak dikehendaki Barcelona lagi, maka eks penyerang Liverpool dan Ajax Amsterdam itu akan menuju ke Turin tanpa mahar.
Apa yang Terjadi Jika Suarez ke Juventus?
Kehadiran Luis Suarez di skuad La Vecchia Signora tentunya akan disambut gembira oleh Arthur Melo, mantan rekannya di Barcelona yang belum lama ini didatangkan ke Turin seiring dilepasnya Miralem Pjanic ke Catalunya.
Tak hanya itu. Jika Luis Suarez benar-benar bergabung dengan Juventus, ia akan bertemu lagi dengan “musuh” lamanya yang juga kapten tim Bianconeri, Giorgio Chiellini. Keduanya pernah terlibat insiden di Piala Dunia 2014 saat memperkuat tim nasional masing-masing.
Enam tahun lalu, dalam pertandingan fase grup antara Italia vs Uruguay, Suarez menggigit Chiellini kendati wasit tidak memberikan sanksi apapun. Usai turnamen, FIFA memutuskan Suarez bersalah dan menjatuhkan hukuman yang cukup berat.
Selain itu, jika Luis Suarez jadi merapat ke skuad La Vecchia Signora, ia punya kans bertandem dengan Cristiano Ronaldo, eks andalan Real Madrid. Seperti diketahui, antara Real Madrid dan Barcelona terjalin rivalitas yang amat sengit.
Barcelona Menyongsong Era Baru
Selain Lionel Messi, peran Luis Suarez di barisan depan Barcelona sebenarnya amat vital. Ia diboyong dari Liverpool pada 2014 dengan nilai transfer 74 juta euro.
Sejak saat itu, kepada striker berjuluk El Pistolero tersebut menjadi salah satu mesin gol andalan pasukan Catalan bersama Messi hingga musim 2019/2020 lalu.
Kala masih ada Neymar sebelum dijual ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2017, trisula lini senang Barcelona terkenal amat ganas. Perpaduan Messi, Suarez, dan Neymar kesohor dengan singkatan Trio MSN.
Hingga saat ini selama 6 tahun berseragam Barcelona, Luis Suarez telah mengoleksi 198 gol dan 109 assist. Sebanyak 13 trofi pun telah direngkuhnya bersama Blaugrana, termasuk 4 gelar juara LaLiga serta satu piala Liga Champions.
Potensi perginya Luis Suarez semakin menguatkan perombakan besar-besaran yang akan dilakukan oleh pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman, yang ditunjuk menggantikan Quique Setien usai kekalahan memalukan 2-8 dari Bayern Munchen di Liga Champions.
Setelah Arthur Melo dilego, giliran Ivan Rakitic yang meninggalkan Catalan dan kini kembali ke klub lamanya, Sevilla. Belum lagi persoalan sang megabintang, Lionel Messi, yang juga ingin hengkang dari Camp Nou.
Editor: Agung DH