Menuju konten utama

Berapa Nilai Rata-Rata Rapor untuk Lulus SNMPTN 2022?

Nilai rata-rata rapor untuk SNMPTN 2022 disesuaikan dengan kuota sekolah. Untuk Akreditasi A mendapat 40 persen.

Berapa Nilai Rata-Rata Rapor untuk Lulus SNMPTN 2022?
Ilustrasi Ujian Masuk Perguruan tinggi. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Nilai rapor menjadi syarat penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) tidak menetapkan standar khusus soal total atau nilai rata-rata rapor siswa untuk lolos SNMPTN 2022.

Berdasarkan pengumumannya, rata-rata nilai rapor siswa yang lolos SNMPTN disesuaikan dengan kuota masing-masing sekolah.

Sekolah dengan akreditasi A mendapat kuota SNMPTN sebanyak 40 persen, sekolah dengan Akreditasi B mendapat 25 persen dan untuk Akreditasi C mendapat 5 persen.

Dalam pemeringkatan siswa yang dilakukan oleh sekolah, nilai mata pelajaran yang bakal diperhitungkan yakni:

Jurusan IPA: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kimia, Fisika, dan Biologi.

Jurusan IPS: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sosiologi, Ekonomi, dan Geografi.

Jurusan Bahasa: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Sastra Indonesia, Antropologi, dan salah satu Bahasa Asing.

SMK: Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Kompetensi Keahlian (Teori Kejuruan dan Praktik Kejuruan).

Selain dari kuota sekolah, nilai rapor siswa yang lolos SNMPTN juga dipengaruhi oleh persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN.

Misalnya, untuk masuk ke Program Studi S1 Psikologi Universitas Padjadjaran (UNPAD) lewat SNMPTN, nilai rerata tertinggi dari mata pelajaran pada rapor SMA/SMK di bidang Saintek (data tahun 2019) adalah:

  • Matematika: 85
  • Bahasa Indonesia: 85
  • Biologi: 80
  • Bahasa Inggris: 80

Ketentuan ini tentu berbeda dengan perguruan tinggi negeri lainnya. Selain nilai rapor, portofolio akademik lainnya selama di SMA/MA/SMK juga menjadi salah satu penilaian untuk lolos SNMPTN 2022.

10 jenis portofolio, sebagai berikut:

  • Olahraga;
  • Seni Rupa, Desain, dan Kriya;
  • Tari (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Tari);
  • Teater (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Teater/Drama);
  • Musik (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Musik);
  • Seni Karawitan;
  • Etnomusikologi;
  • Fotografi;
  • Film dan Televisi;
  • Seni Pedalangan.

Jadwal SNMPTN dan SBMPTN 2022

A. Kuota Sekolah

Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2021

Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2022

B. Registrasi Akun LTMPT

Registrasi Akun LTMPT Sekolah : 04 Januari - 08 Februari 2022

Registrasi Akun LTMPT Siswa : 10 Januari - 15 Februari 2022

C. PDSS dan SNMPTN

Sosialisasi PDSS : 01 Desember 2021 - 08 Februari 2022

Sosialisasi SNMPTN : 01 Desember 2021 - 28 Februari 2022

Launching Kegiatan PMB : 04 Januari 2022

Penetapan Siswa Eligible : 04 Januari - 08 Februari 2022

Pengisian PDSS : 08 Januari - 08 Februari 2022

Pendaftaran SNMPTN : 14 - 28 Februari 2022

Pengumuman Hasil SNMPTN : 29 Maret 2022

D. Jadwal UTBK-SBMPTN

Registrasi Akun LTMPT : 14 Februari – 17 Maret 2022

Sosialisasi UTBK-SBMPTN : 01 Desember 2021 - 15 April 2022

Pendaftaran UTBK-SBMPTN : 23 Maret - 15 April 2022

Pelaksanaan UTBK Gelombang I : 17 - 23 Mei 2022

Pelaksanaan UTBK Gelombang II : 28 Mei - 03 Juni 2022

Pengumuman Hasil SBMPTN : 23 Juni 2022

Masa Unduh Sertifikat UTBK : 25 Juni - 31 Juli 2022

Baca juga artikel terkait SNMPTN 2022 atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Iswara N Raditya