Menuju konten utama
Bundesliga Jerman 2019/2020

Bayern Munchen Perpanjang Kontrak Thomas Muller Sampai 2023

Bayern Munchen resmi memperpanjang durasi kontrak Thomas Muller sampai 30 Juni 2023 mendatang.

Bayern Munchen Perpanjang Kontrak Thomas Muller Sampai 2023
Thomas Muller, Bayern Munchen. twitter/@FCBayern

tirto.id - Raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen, resmi memperpanjang durasi kontrak Thomas Muller sampai 30 Juni 2023 mendatang. Kesepakatan tersebut membuat pesepakbola berusia 30 tahun ini menjadi pemain paling setia di skuad Die Roten saat ini.

“FC Bayern dan Thomas Muller melanjutkan kerjasama panjang mereka. Setelah melalui diskusi yang positif, klub dan sang pemain sepakat untuk menambah durasi kontrak dua tahun sampai 30 Juni 2023,” demikian rilis keterangan dari pihak klub.

Kesediaan Muller menambah durasi kontrak tentu menjadi hal yang menyenangkan bagi Bayern. Khusus di musim yang belum selesai ini saja kontribusinya cukup bagus. Dalam 25 kali tanding di Bundesliga, ada 6 gol yang ia buat. Total di seluruh ajang musim ini ia sudah main di 36 pertandingan dengan sumbangan 10 gol.

“Saya senang karena kami bisa mendapatkan kesepakatan dengan Thomas. Ia merupakan pemain spesial bagi kami. Seseorang yang menjadi ikon bagi klub dan fans, serta seorang pemimpin sejati di lapangan dan telah meraih banyak gelar bersama Bayern,” tambah Hasan Salihamidzic, Direktur Olahraga Bayern.

“Kami tahu betapa pentingnya Thomas bagi tim ini. Di sisi lain Thomas juga paham apa arti Bayern bagi dirinya. Semua memang terasa cocok. Bahkan kami tidak perlu berdiskusi panjang lebar soal perpanjangan kontrak ini,” imbuhnya.

Muller bergabung dengan Bayern sejak masih di tim junior. Tepatnya sejak tahun 2000 atau ketika ia baru berusia 10 tahun.

Perkembangan pesatnya di tim junior membuat pemain asli Bavaria ini terus melesat hingga bisa menembus skuad senior pada 2009 di bawah asuhan pelatih Louis van Gaal.

Bermain 34 kali dengan koleksi 13 gol di Bundesliga 2009/2010 membuat namanya masuk skuad Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Muller menjadi salah satu top skor di ajang akbar itu dan menyabet gelar Pemain Muda Terbaik.

Tahun-tahun berikutnya performa Muller terhitung stabil. Bersama Bayern hingga kini, Muller sudah tampil dalam 521 pertandingan dengan catatan 195 gol dan 146 assist. Untuk urusan gelar, ia menyabet 8 trofi Bundesliga serta sejumlah trofi bergengsi lain seperti Liga Champions pada 2013.

Bersama Timnas Jerman, Muller menjadi salah satu aktor penting keberhasilan Der Panzer merengkuh gelar Piala Dunia 2014. Total 5 gol ia lesakkan selama di Brasil dan hanya kalah dari James Rodriguez yang mencetak satu gol lebih banyak.

Meski sudah mendapatkan banyak gelar, Muller menyatakan bahwa ia belum mau berhenti. Apalagi di sisa musim ini mereka masih berpeluang untuk meraih treble winners karena masih bertahan di Liga Champions dan DFB Pokal serta menduduki peringkat pertama klasemen Liga Jerman.

“Saya yakin ketika nanti kita sudah bisa bermain lagi, kami akan bisa meneruskan performa bagus ini. Hal itu yang menjadi pendorong bagi saja untuk menginginkan tambahan kontrak di Bayern," tandasnya.

"Saya senang bisa bertahan lebih lama di sini. Saya akan memberikan segalanya untuk Bayern baik di dalam maupun di luar lapangan,” pungkas Muller.

Baca juga artikel terkait BAYERN MUNCHEN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya