tirto.id - Israel tetap melanjutkan berbagai serangan meski situasi kemanusian di Gaza terus memburuk. Bagi Masyarakat yang ingin menyalurkan donasi untuk Palestina dapat melalui Lembaga terpercaya seperti LazizMU, NU Care, hingga Dompet Dhuafa.
Militer Israel mengatakan tidak akan melakukan gencatan senjata meskipun ada tekanan internasional. Hal tersebut juga disampaikan oleh Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, bahwa melakukan gencatan senjata sama halnya dengan penyerahan diri kepada terorisme.
Pasukan Israel mengatakan bahwa mereka "membunuh puluhan teroris yang membarikade diri mereka sendiri di dalam gedung dan terowongan dan berusaha menyerang pasukan".
Lebih dari 8.300 orang, termasuk lebih dari 3.400 anak-anak, telah terbunuh dalam pengeboman tersebut, menurut para pejabat Gaza, dan para pejabat PBB serta organisasi-organisasi bantuan telah memperingatkan akan terjadinya bencana kemanusiaan ketika Israel terus memberlakukan "pengepungan total" di wilayah tersebut.
Menurut data terbaru dikutip pada Jumat, 3 November 2023, korban jiwa di Palestina mencapai 9.061 orang. Sementara itu dari Israel, jumlah korban sebanyak 1.400 orang akibat serangan Hamas pada 7 Oktober lalu.
Cara Memberi Dukungan Kepada Palestina
Korban jiwa akibat konflik antara Israel-Palestina terus bertambah. Tak hanya dihantam berbagai serangan, Israel bahkan menghentikan pasokan listrik, air, dan makanan untuk Palestina.
Meski PBB telah mengeluarkan seruan gencatan senjata, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, mengatakan akan memperluas serangan operasi darat di Jalur Gaza. Lalu apa yang bisa kita lakukan untuk mendukung warga Palestina? Berikut beberapa aktivitas yang dapat mendukung warga Palestina:
1. Jangan Berhenti Bersuara
Unggahan tentang Palestina di media sosial dapat ikut menyuarakan ketidakadilan yang mereka dapatkan. Media sosial dapat menjadi cara untuk menyadarkan banyak orang tentang perang di Palestina.
2. Ikut Berdonasi
Berdonasi tidak harus dengan jumlah yang besar. Dengan ikut berdonasi maka setidaknya bisa membantu meringankan kebutuhan masyarakat sipil Palestina yang kekurangan makanan dan minum. Anda bisa berdonasi melalui lembaga yang terpercaya dan amanah.
3. Tingkatkan Solidaritas dan Dukungan
Dukungan terhadap palestina secara tidak langsung dapat meningkatkan semangat juang mereka serta mereka tidak merasa sendirian untuk memperjuangkan kemerdekaannya.
4. Tidak Menggunakan Produk-Produk yang Mendukung Palestina
Salah satu bentuk dukungan kepada Palestina adalah berhenti atau tidak menggunakan produk-produk yang mendukung Israel. Keuntungan yang diperoleh dari penjualan produk-produk tersebut akan digunakan untuk menyerang Palestina. Jika menggunakan produk yang Pro-Israel, secara tidak langsung ikut mendukung penjajahan Palestina.
5. Bagaimana Menyalurkan Bantuan ke-Palestina?
Anda dapat menyalurkan bantuan atau berdonasi melalui Lembaga-lembaga terpercaya, seperti Baznas, LazizMU, NU Care, dan lainnya.
Salah satu Lembaga penyalur donasi ke Palestina adalah BAZNAS, yang mengajak masyarakat Indonesia untuk berdonasi dan mendoakan keselamatan warga Palestina yang masih berada di bawah serangan Israel. Melansir laman BAZNAZ, bantuan dapat disalurkan melalui link baznas.go.id/sedekahduniaislam atau transfer ke rekening BSI 100.426.6893.
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Nur Hidayah Perwitasari