tirto.id - Komik Tokyo Revengers 239 dapat dibaca secara legal melalui Pocket Shonen Magazine mulai Rabu, 26 Januari 2022. Chapter terbaru Tokyo Revengers ini diprediksi akan menjadi momentum kembalinya Takashi Mitsuya kembali ke jalan berandalan setelah misi khususnya dalam mengenang Ryuguji Ken (Draken).
Dalam Manga Tokyo Revengers Chapter 238 "Really into It", dikisahkan perjuangan Hanagaki Takemichi dan Chifuyu Matsuno untuk membentuk geng baru menemui jalan buntu. Takemichi dan Chifuyu memang bisa merekrut Hakkai Shiba (Hakkai) dan Seshui Inui (Inupi).
Namun, ketika mendekati Takashi Mitsuya (Mitsuya), Takemichi sadar bahwa sang mantan kapten divisi kedua Tokyo Manji (Toman) itu butuh menyelesaikan masalahnya sendiri.
Masuknya Mitsuya ke dalam geng baru bentukan Takemichi-Chifuyu, Thousand Winter, sebenarnya sangat ideal. Mitsuya yang tenang dapat menjadi penasehat Takemichi dan Chifuyu yang mudah mengambil keputusan sesaat. Selain itu, Mitsuya adalah petarung tangguh yang sudah terbukti saat ia di Toman.
Faktor lain, Mitsuya yang merupakan ketua kelas menjahit di sekolah sebelum time skip, bakal menyelesaikan masalah seragam Thousand Winter yang buruk. Selera Chifuyu yang tidak apik membuat seragam tersebut diemohi Hakkai dan Inupi. Lain cerita jika Mitsuya sang perancang seragam Tokyo Manji yang mengurus seragam tersebut.
Namun, di Chapter 238, terungkaplah tekanann batin yang dialami Mitsuya sejak meninggalnya Draken. Usai Tokyo Manji dibubarkan oleh Mikey, setiap anggota Toman menjalani hidup sendiri-sendiri.
Sampai kemudian, Mitsuya dan Draken bertemu di Kuil Musashi. Keduanya membicarakan karier masing-masing, yaitu Mitsuya yang terjun ke dunia fesyen, sedangkan Draken yang membangun toko sepeda. Ternyata menjalani hidup tidak semudah yang mereka sangka.
Ketika itulah Draken menyatakan ingin kembali ke dunia berandalan, sekaligus ingin mengakrabkan hubungan dengan Mikey sekali lagi. Draken kemudian meminta agar Mitsuya tetap melanjutkan cita-cita sebagai desainer.
Janji kepada Draken itulah yang membuat Mitsuya jadi mengabaikan segalanya. Saat bertemu Takemichi, kondisi Mitsuya tampak kacau, dengan tubuh yang kurus kering, kantung mata tebal, dan suasana hati yang berantakan. Ia fokus untuk menjadi desainer sesuai permintaan Draken.
Hubungan Mitsuya dan Draken memang istimewa. Keduanya adalah naga kembar Tokyo Manji. Mitsuya adalah anggota Toman yang paling lama dikenal oleh Draken. Tato yang melekat di kepala Draken adalah tato desain Mitsuya. Wajar jika Mitsuya terpukul oleh meninggalnya Draken. Oleh karenanya ia ingin memberikan bukti kepada sang sahabat soal keberhasilannya di dunia fesyen.
Dalam akhir Chapter 238, Takemichi memutuskan untuk tidak mengajak Mitsuya bergabung ke Thousand Winter. Sebaliknya, ia dan kawan-kawan akan mendukung Mitsuya yang dinominasikan dalam Anugerah Pendatang Baru Desain Fesyen Nasional.
Tokyo Revengers 239 diprediksi akan menjadi titik penting bagi perjalanan Mitsuya. Ia akan memenangkan anugerah pendatang baru tersebut dengan sesuatu yang membuatnya bisa mengenang Draken dan Tokyo Manji. Namun, pada akhirnya Mitsuya tidak akan bisa mengelak dari jalan hidupnya sebagai berandalan.
Selama ini, Mitsuya tidak ada sengketa apa pun dengan Takemichi. Selain itu, dengan Mikey yang mendirikan Kanto Manji, dan Draken yang sudah meninggal, maka satu-satunya tempat bagi Mitsuya untuk menemukan jati dirinya hanyalah Takemichi, sosok yang selama ini secara tidak sadar menjadi tulang belakang untuk Tokyo Manji.
Bergabungnya Mitsuya ke geng bentukan Takemichi dan Chifuyu akan membuat anggota Toman lain tertarik pada Thousand Winter. Selain itu, Mitsuya bisa saja merekomendasikan agar Thousand Winter berganti kostum, bahkan berganti nama. Akan jadi luar biasa bagi Mikey jika ia kelak berhadapan dengan geng baru yang punya nama Tokyo Manji.
Baca Komik Tokyo Revengers Chapter 239
Komik Tokyo Revengers Chapter 239 dalam bahasa Jepang dapat dibaca secara legal melalui laman Pocket Shonen Magazine mulai Rabu, 26 Januari 2022. Saat ini, tidak tersedia terjemahan bahasa Inggris atau Indonesia untuk Manga Tokyo Revengers dalam versi legal.
Untuk mengakses chapter terbaru di Shonen Magazine, pembaca mesti terlebih dahulu melakukan registrasi dan mengumpulkan poin. Jumlah poin yang dibutuhkan untuk membaca Tokyo Revengers 239 adalah 80 poin. Ketentuannya dapat dibaca di bagian Terms of Service.
Manga Tokyo Revengers sudah dibukukan ke dalam 25 tankobon (volume). Tankobon termutakhir yang diterbitkan oleh Kodansha pada 17 Desember 2021 diisi oleh Chapter 216 "Shows her color" hingga 224 "Cutthroat". Seluruh judul chapter Tokyo Revengers menggunakan bahasa Inggris
Sementara itu, anime Tokyo Revengers Season 2 yang diproduksi oleh Liden Films akan tayang dengan mengangkat Arc "Christmas Showdown". Musim pertama Tokyo Revengers sendiri dapat ditonton melalui streaming di platform iQiyi dan kanal Youtube Muse Indonesia.
Editor: Iswara N Raditya