Menuju konten utama

Asus ZenFone 8 di Indonesia: Bocoran Spek dan Harga, Jadwal Rilis

Harga dan spesifikasi Asus ZenFone 8 bersaing di kelasnya. Akan dirilis pekan ini, berikut ulasan singkat flagship terbaru Asus penerus ZenFone 7 tersebut.

Asus ZenFone 8 di Indonesia: Bocoran Spek dan Harga, Jadwal Rilis
ASUS Zenfone 8. FOTO/Asus.com

tirto.id - Asus ZenFone 8 akan rilis untuk pasar Indonesia pada 15 Oktober 2021. Ponsel pintar tersebut digadang memiliki bentuk yang ringkas dan menggunakan teknologi generasi baru. Hal itu diklaim membuatnya menjadi salah satu ponsel tercepat.

Mengutip laman Antara, desain ringkas dari ZenFone 8 menjadikannya pas untuk dimasukkan ke dalam saku pakaian. Dengan desain tersebut telah mengantarkan ponsel ini memenangkan penghargaan di Red Dot Award 2021 pada kategori Product Desaign Award. Acara ini adalah salah satu ajang bergengsi untuk penghargaan desain internasional.

Spesifikasi Asus ZenFone 8

Meski mungil, Asus ZonFone 8 dipersenjatai dengan dapur pacu yang menarik. Di dalamnya memiliki chipset Qualcomm Snapdragon 888 5G Mobile. Otak ponsel ini ditandemkan dengan RAM 16GB, 600 Mbps LPDDR5 yang digadang memiliki kecepatan 16 lebih cepat dari RAM standar.

Lalu, kapasitas penyimpanannnya cukup lega karena ditambahkan memori sebesar 256GB. Ukuran memori besar ini mendukung untuk menyimpan berbagai file, termasuk foto-foto yang dihasilkan dari fitur kamera yang mengadopsi kamera Sony Pro-grade. Kamera depan beresolusi 12MP, lalu ada kamera ganda di belakang terdiri kamera utama 64MP dan kamera ultra-wide 12MP.

Tampilan layarnya terlihat cukup tajam dan responsif. Sebab, Asus ZenFone 8 menempelkan layar Samsung AMOLED 120Hz pada produk ini. Layar sudah anti-gores lantaran dilindungi Corning Gorilla Glass Victus terbaru.

Asus Zenfone 8 juga menawarkan kenyamanan bekerja lebih lama. Mengutip laman resmi Asus, baterai yang dipakai berkapasitas 4.000 mAh. Selain itu, proses pengisian baterai mendukung hingga 30 watt yang memungkinkan baterai terisi 60 persen hanya dalam waktu 25 menit.

Tidak kalah pentingnya, ponsel ini juga lolos sertifikasi IP68. Artinya, Zenfone 8 memiliki ketahanan terhadap air dan debu. Sertifikat tersebut menandakan pula bahwa gawai bisa tahan dari air dan dapat menyelam di kedalaman 1,5-2 meter selama 30 menit.

Harga Asus ZenFone 8

ZenFone 8 memiliki tiga pilihan warna, yaitu obsidian black, moonlight white, dan horizon silver. Soal harga belum ada bocorannnya. Namun, mengutip GSM Arena, harga ponsel ini di situs Amazon versi Amerika Serikat untuk varian RAM 16GB dan memori 256GB sebesar 849,99 dolar atau sekira 12,1 juta rupiah.

Peluncuran Asus ZenFone 8 di Indonesia dapat disaksikan secara live streaming di saluran resmi YouTube Asus pada Rabu, 15 Oktober 2021 via tautan ini, atau melalui video tersemat berikut:

Baca juga artikel terkait ASUS ZENFONE 8 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis