Menuju konten utama

Arti Red Flag di MotoGP & Rambu-rambu Saat Grand Prix

Mengenai arti Red Flag di MotoGP dan rambu-rambu saat Grand Prix.

Arti Red Flag di MotoGP & Rambu-rambu Saat Grand Prix
MotoGP (Foto AP / Eric Gay)

tirto.id - Dalam sebuah Grand Prix MotoGP, bendera dan lampu kerap digunakan untuk memberi peringatan pada pembalap mengenai situasi terkini di lintasan.

Di MotoGP Austria dan Styria 2020 lalu yang dilangsungkan di Sirkuit Red Bull Ring beberapa waktu lalu, misalnya, petugas keamanan di lapangan (marshal) mengibarkan bendera merah atau red flag.

Di Grand Prix Austria pada 16 Agustus 2020, red flag dikibarkan setelah insiden yang terjadi di kelas Moto2 dan MotoGP. Motor Enea Bastianini melintang di tengah lintasan setelah sang pembalap terjatuh yang kemudian diterjang Hafizh Syahrin hingga menyebabkan kecelakaan cukup parah.

Kejadian serupa kembali terjadi untuk kelas MotoGP yang menimpa Franco Morbidelli dan Johann Zarco. Dua pembalap yang tengah bersaing dalam perebutan posisi 5 mengalami crash. Motor mereka menghantam dinding pembatas dan kembali masuk ke lintasan yang hampir menghantam pembalap lain.

Pada Grand Prix berikutnya yakni GP Styria, yang masih digelar ditempat yang sama, balapan di kelas MotoGP kembali diwarnai insiden. Kali ini, rem motor Maverick Vinales blong sehingga tidak dapat dihentikan.

Pembalap Monster Energy Yamaha itu pun menjatuhkan diri dan motornya menghantam pagar pembatas hingga terbakar. Sekali lagi, red flag dikibarkan untuk balapan MotoGP.

Dilansir dari situs web resmi MotoGP, pengibaran bendera warna merah atau red flag berarti setiap pembalap harus kembali ke pit, atau garasi tim masing-masing. Hal ini menandakan terjadi masalah di lintasan yang dapat membahayakan pembalap.

Selain red flag, ada rambu-rambu lain dalam balapan MotoGP. Berikut ini, rambu-rambu yang digunakan dalam balapan MotoGP:

Bendera hitam

Bendera hitam berarti diskualifikasi. Petugas di lapangan akan mengibarkan bendera hitam, dengan nomor motor pembalap secara bersamaan untuk memberi tahu pembalap yang bersangkutan telah di diskualifikasi.

Bendera hitam dengan titik berwarna orange di tengah

Bendera ini menginformasikan kepada pembalap bahwa motornya mengalami masalah. Sama seperti bendera hitam, petugas lapangan juga mengibarkan nomor motor pembalap yang bersangkutan.

Bendera putih

Tanda bahwa pembalap diperbolehkan mengganti motor. Biasanya dikibarkan dalam situasi cuaca yang berubah. Misalnya, lintasan menjadi basah karena turun hujan, atau trek yang semula basah menjadi kering, karena hujan telah reda.

Bendera putih dengan garis merah diagonal dan bendera kuning strip merah

Jika petugas di lapangan (marshal) mengibarkan bendera ini, berarti hujan telah turun di bagian-bagian tertentu sirkuit. Pembalap diminta berhati-hati, atau memutuskan mengganti motor.

Bendera biru

Digunakan untuk sesi latihan bebas dan kualifikasi. Pembalap yang melihat bendera warna biru harus memberi jalan kepada pembalap lain yang sedang berupaya membuat catatan waktu terbaik.

Bendera kuning

Dikibarkan pada garis start, yang menginformasikan bahwa balapan ditunda beberapa saat. Hal ini dilakukan karena lintasan dianggap berbahaya untuk melangsungkan balapan.

Bendera merah (red flag) dan lampu merah

Ketika bendera merah dikibarkan, disertai lampu merah dinyalakan di sekitar sirkuit, maka pembalap diminta kembali ke pit, atau garasi tim masing-masing. Sedang ada insiden di salah satu bagian sirkuit sehingga balapan harus dihentikan sementara.

Bendera hijau

Bendera hijau berarti lintasan siap digunakan. Bendera tersebut akan dikibarkan sepanjang lap pertama atau sesi awal latihan bebas dan kualifikasi. Di saat balapan, bendera hijau akan dikibarkan oleh starter untuk menandai dimulainya balapan.

Bendera kotak-kotak putih-hitam

Dikibarkan pada garis finis untuk menandai bahwa balapan telah selesai. Pemenang balapan adalah pembalap pertama yang melewati garis bendera tersebut dikibarkan.

Lampu merah

Lampu merah dinyalakan saat start. Lampu merah akan terus dinyalakan sampai 5 detik balapan dimulai.

Lampu hijau

Dinyalakan di setiap pintu keluar pit, atau garai tim dalam setiap sesi seperti latihan bebas, kualifikasi dan race. Saat dinyalakan di garis start, berarti balapan telah dimulai.

Baca juga artikel terkait JADWAL MOTOGP 2020 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya