tirto.id - Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Anies Baswedan menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhammad di kawasan Klender, Jakarta Timur, Senin (30/1). Acara ini diadakan oleh Front Pemuda Muslim Maluku (FPMM) pimpinan Umar Key.
Dalam kegiatan tersebut, tak lupa Anies mengingatkan warga untuk memilihnya pada 15 Februari mendatang. Ia mengatakan akan mengatasi kemiskinan di Jakarta dengan memperbaiki sistem pendidikan.
"Kita akan meningkatkan mutu guru di sekolah-sekolah Ibukota, karena peningkatan pendidikan bukanlah memperbagus gedung sekolahnya, melainkan kualitas guru dan kepala sekolahnya," tutur Anies kepada warga.
FOTO: Denny Aprianto