Menuju konten utama

Anies Harap Buruh Pabrik Bisa Ikut Mencoblos

Selain buruh pabrik, Anies juga mengharapkan Pilkada putaran kedua bisa diikuti oleh semua warga Jakarta.

Anies Harap Buruh Pabrik Bisa Ikut Mencoblos
Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menyapa warga setibanya di Masjid Jami Al-Murtadho, untuk menghadiri Istighosah dan doa bersama, di Jakarta, Selasa (28/3). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa.

tirto.id - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menginginkan para buruh pabrik bisa ikut mencoblos pada Pilkada DKI Jakarta putaran kedua 19 April 2017 mendatang.

"Arahannya buruh pabrik bisa diliburkan atau diatur jam kerjanya. Agar bisa mencoblos," kata Anies di MNC Tower, Kebon Sirih (7/4).

Selain buruh pabrik, Anies juga mengharapkan Pilkada putaran kedua bisa diikuti oleh semua warga Jakarta. "Harapannya semua bisa ikut berpartisipasi," katanya.

Namun, diliburkan atau tidaknya para pekerja pada 19 April nanti, menurutnya tak ada efek signifikan terhadap suara pemilihnya. "Ya, Pilkada serentak kemarin juga libur, kan? Ya, sama saja," katanya.

Pemprov DKI Jakarta dikabarkan akan menetapkan 19 April sebagai hari libur. Hal itu diungkapkan oleh Plt. Gubernur DKI Jakarta Soemarsono. "Diliburkan, sesuai aturan dalam Undang undang," kata Sumarsono, Kamis (6/4).

Menurut Sumarsono, hal itu sesuai dengan ketetapan Kementerian Dalam Negeri yang menetapkan hari libur saat pemilihan umum. Sehingga, dirinya mengimbau warga Jakarta untuk menggunakan semaksimal mungkin hak pilihnya pada 19 April nanti. "Jadikan libur ini untuk berkontribusi dalam pesta demokrasi di DKI," katanya.

Untuk diketahui, jumlah DPT Pilkada DKI putaran kedua bertambah menjadi 109 ribu pemilih. Selain itu, jumlah TPS juga bertambah sebanyak 11 TPS.

Basis data pemilih DPT pemilu putaran pertama yang ditetapkan 6 Desember 2016, sebanyak 7.108.589 pemilih yang tersebar di 13.023 TPS. Sedangkan hasil rekapitulasi pemilih untuk putaran kedua pada rapat pleno, Kamis (6/4) di Hotel Bidakara berjumlah 7.218.254 pemilih yang tersebar di 13.034 TPS.

Perlu diketahui juga, bahwa angka partisipasi pemilih pada Pilkada DKI 2017 putaran pertama mencapai 77,1 persen. Menurut data KPU DKI partisipasi pemilih paling tinggi terdapat di Kepulauan Seribu sebanyak 81,4 persen.

Adapun pemilih yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 5.563.425 jiwa dari 7.218.279 pemilih dalam daftar pemilih tetap (DPT) dan daftar pemilih tambahan (DPTb).

Baca juga artikel terkait ANIES-SANDIAGA atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Alexander Haryanto