Menuju konten utama

Angka Bunuh Diri Global

Laporan World Health Organization (WHO) pada tahun 2012 menyebutkan bahwa lebih dari 800.000 orang meninggal karena bunuh diri setiap tahunnya. Menelan pestisida atau racun, menggantung diri dan menembak diri sendiri dengan senjata api merupakan metode-metode paling umum dari bunuh diri pada skala global.

Angka Bunuh Diri Global
ilustrasi bunuh diri.foto/shutterstock

tirto.id - Laporan World Health Organization (WHO) pada tahun 2012 menyebutkan bahwa lebih dari 800.000 orang meninggal karena bunuh diri setiap tahunnya.

WHO menyatakan bahwa setiap kasus bunuh diri dapat mendorong lebih banyak orang yang melakukan percobaan bunuh diri setiap tahunnya. Sebuah usaha bunuh diri yang pernah dilakukan seseorang merupakan faktor risiko tunggal yang paling penting untuk aksi bunuh diri dalam populasi umum.

Data tersebut juga menunjukkan apabila bunuh diri adalah penyebab utama kedua dari kematian bagi kelompok usia 15 hingga 29 tahun. Lebih lanjut, 75 persen dari kasus bunuh diri global terjadi di negara-negara yang memiliki penghasilan tingkat rendah dan menengah.

Menelan pestisida atau racun, menggantung diri dan menembak diri sendiri dengan senjata api merupakan metode-metode paling umum dari bunuh diri pada skala global.

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Ign. L. Adhi Bhaskara

Reporter: Ign. L. Adhi Bhaskara
Penulis: Ign. L. Adhi Bhaskara
Editor: Ign. L. Adhi Bhaskara