Menuju konten utama

Amien Rais Puji Presiden Jokowi

Amien Rais selama ini dikenal sering mengkritisi pemerintahan Presiden Joko Widodo. Namun, kali ini Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional itu justru melontarkan pujian untuk sang presiden. Amien Rais memberikan apresiasi positif kepada Presiden Jokowi terkait pemberantasan narkoba.

Amien Rais Puji Presiden Jokowi
Amien Rais ANTARA FOTO/Regina Safri

tirto.id - Amien Rais selama ini dikenal sering mengkritisi pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Namun, kali ini Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) itu justru melontarkan pujian untuk sang presiden. Amien Rais memberikan apresiasi positif kepada Presiden Jokowi terkait pemberantasan narkoba.

"Presiden Jokowi dengan tegas memerintahkan elemen-elemen bangsa bersatu padu memberantas peredaran gelap narkoba, dan itu kami apresiasi," papar Amien Rais dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) IV PAN Sumatera Barat di Padang, Kamis (3/3/2016).

"Dari informasi yang saya dapatkan terdapat satu negara yang dilemahkan dengan candu setelah itu mereka diserang dan kalah. Tidak menutup kemungkinan itu terjadi di Indonesia apabila permasalahan narkoba tidak segera diatasi," imbuhnya.

Amien Rais menyerukan kepada semua pihak, terutama kader PAN, untuk mendukung pemerintahan Presiden Jokowi dalam memberantas narkoba. "Untuk itu, mari kita sama-sama menyatakan perang dengan menolak keberadaan narkoba di lingkungan sekitar," tandas mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) ini.

Presiden Jokowi sebelumnya meminta untuk lebih pro aktif dalam menggalakkan upaya pemberantasan narkoba. Itu disampaikan pada rapat terbatas yang dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen (Pol) Budi Waseso, Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti, dan menteri-menteri terkait.

"Saya ingin ada langkah pemberantasan narkoba yang lebih gencar lagi, yang lebih berani lagi, yang lebih gila lagi, yang lebih komprehensif lagi dan dilakukan secara terpadu," tegas presiden.

"Semuanya, keroyok ramai-ramai, ini (masalah narkoba) menurut saya ranking pertama masalah kita," seru mantan Gubernur DKI Jakarta dan Wali Kota Solo ini.

Presiden Jokowi juga menegaskan bahwa pemerintahannya tetap akan memberlakukan eksekusi mati untuk terpidana kasus narkoba kelas berat. "Saya tidak akan mengulang, itu kedaulatan hukum!" tandasnya.

Baca juga artikel terkait AMIEN RAIS atau tulisan lainnya

Reporter: Iswara N Raditya