Menuju konten utama

Allianz Gandeng Home Credit Luncurkan Produk Proteksi Gadget

Allianz bekerja sama dengan Home Credit Indonesia meluncurkan produk perlindungan gadget.

Allianz Gandeng Home Credit Luncurkan Produk Proteksi Gadget
Allianz Indonesia dan Home Credit Indonesia Resmikan Kerja Sama dan Luncurkan Proteksi Gadget EASYCOVER dan MAXCOVER. foto/rilis Allians

tirto.id - PT Asuransi Allianz Utama Indonesia berkolaborasi PT Home Credit Indonesia menyediakan produk proteksi gadget yaitu EASYCOVER dan MAXCOVER.

Kedua produk ini memungkinkan para pengguna untuk melindungi smartphone, tablet, maupun laptop, yang dibeli menggunakan layanan pembiayaan dari Home Credit Indonesia,

"Kerja sama Allianz Utama Indonesia dengan Home Credit Indonesia adalah salah satu inovasi dan perwujudan dari strategi kami dalam menggarap segmen bisnis ritel untuk memperluas jangkauan perlindungan asuransi serta komitmen perusahaan untuk menyediakan produk yang komprehensif serta memberikan ketenangan pikiran," kata Peter van Zyl, Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia dalam rilis yang diterima Tirto, Rabu (9/10/2019)

Pelanggan yang ingin memiliki gadget idaman tidak perlu khawatir akan risiko kerusakan dengan adanya pilihan perlindungan gadget EASYCOVER dan MAXCOVER selama satu tahun; produk kolaborasi dari Home Credit Indonesia dengan Allianz Utama Indonesia.

Produk proteksi gadget ini memberikan berbagai manfaat. EASYCOVER melindungi gadget dari risiko kerusakan fisik dan kerusakan akibat cairan yang tidak disengaja.

Bagi pelanggan yang selain ingin memberikan perlindungan dari kerusakan fisik dan cairan, juga ingin melindungi gadget miliknya dari pencurian atau perampokan yang disertai dengan kekerasan, MAXCOVER bisa menjadi pilihan.

Kedua perlindungan gadget yang komprehensif tersebut dapat dimiliki dengan cara yang mudah dan harga premi terjangkau.

“Kemitraan strategis dengan Allianz Utama Indonesia sebagai salah satu perusahaan terdepan di industri asuransi sejalan dengan visi Home Credit Indonesia untuk membantu pelanggan mewujudkan kebutuhan dan impian mereka dengan memberikan layanan pembiayaan serta pengalaman berbelanja yang aman, inovatif, dan bisa diandalkan di era digital saat ini,” kata Jaroslav Gaisler, Chief Executive Officer Home Credit Indonesia.

Dengan kolaborasi ini, Home Credit Indonesia dan Allianz Utama Indonesia juga dapat menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan kemudahan dan kenyamanan dalam memproteksi gadget kesayangannya, di antaranya adalah dengan fitur metode cashless, layanan pengajuan klaim 24 jam dari Home Credit Indonesia dan layanan tambahan antar jemput device oleh Allianz Repair Center, sehingga semakin banyak masyarakat Indonesia dapat merasakan manfaatnya.

“Melalui sinergi antara Allianz Utama Indonesia dengan Home Credit Indonesia diharapkan juga akan dapat mendukung program pemerintah dan regulator untuk meningkatkan penetrasi asuransi dan inklusi keuangan maupun literasi keuangan,” tutup Peter.

Penulis: Tim Media Servis