Menuju konten utama

Alasan Sandi Tak Terburu-buru Buat Sertifikasi Promotor Konser

Menparekraf, Sandiaga Uno, mengklaim saat ini pihaknya sedang menjalin komunikasi dengan para promotor agar industri musik semakin baik di Tanah Air. 

Alasan Sandi Tak Terburu-buru Buat Sertifikasi Promotor Konser
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait peta jalan sektor pariwisata Indonesia menuju dekarbonisasi di sela KTT AIS Forum 2023 di Nusa Dua, Badung, Bali, Selasa (10/10/2023). ANTARA FOTO/Media Center KTT AIS Forum 2023/Aditya Pradana Putra/nym.

tirto.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengakui tidak ingin terburu-buru untuk merealisasikan sertifikasi promotor konser. Dia mengklaim saat ini pihaknya sedang menjalin komunikasi dengan para promotor agar industri musik semakin baik di Tanah Air.

"Kita akan secara proaktif mendekati untuk event-event besar, memberikan panduan kepada para promotor. Jadi, apalagi promotor-promotor yang baru nih kan berani dapat job karena harganya mereka kompetisi bisa mendapatkan job.Tapi jangan sampai nanti mengecewakan dan akhirnya merusak industri itu sendiri," kata Sandi Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (20/11/2023).

Dia juga menuturkan pihaknya akan berkoordinasi dengan para asosiasi agar peningkatan event bisa terlaksana dengan baik. Harapannya kualitas promotor atau penyelenggara akan terus meningkat.

"Tapi kita pastikan kualitas dari promotor penyelenggara atau event organizer ini akan terus meningkat, kami akan terus berkoordinasi dengan teman-teman asosiasi agar kita pastikan bahwa penyelenggaraan konser ke depan, penyelenggaraan event seni dan budaya ini semakin berkualitas dan berkelanjutan," kata Sandi.

Sebelumnya, Bring Me The Horizon (BMTH) membatalkan konser di Ancol Beach City, Jakarta Utara, akibat ketidakamanan panggung. Imbas pembatalan itu, band asal Inggris tersebut tidak melanjutkan konser hari kedua yang seharusnya dihelat pada Sabtu (11/11/2023) lalu.

Sandiaga Uno akan memanggil promotor terkait untuk dimintai keterangan atas batalnya konser tersebut. Ancol Beach City yang jadi tempat manggung BMTH ini merupakan sebuah venue percontohan dan penyelenggaraan konser tersebut berbasis digital atau online.

Sementara itu, Sandi juga mendorong adanya sertifikasi promotor event atau acara baik itu secara nasional maupun internasional. Hal ini agar masyarakat dapat mengetahui apakah promotor event tersebut mempunyai kinerja yang baik atau tidak.

"Segera memanggil dan memitigasi dan kita akan mencari cara bagaimana mensertifikasi para event organizer ini agar masyarakat juga lebih terinformasi siapa yang memiliki kinerja baik, dan ini akan kita publikasikan. Sertifikasi ini mudah-mudahan bisa sejalan dengan rencana perizinan pembiayaan dan kegiatan atau event berbasis digital. Jadi itu yang akan kita lakukan," ujar Sandi.

Baca juga artikel terkait KONSER MUSIK atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Flash news
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Intan Umbari Prihatin