Menuju konten utama

AHY Mencoblos Bersama Aulia Pohan, Annisa Berjilbab

Agus Yudhoyono memutuskan mencoblos satu TPS dengan mertuanya, Aulia Pohan. Datang bersama Annisa Pohan, proses pencoblosan dilakukan singkat hanya tujuh menit saja.

AHY Mencoblos Bersama Aulia Pohan, Annisa Berjilbab
Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) bersama istri, Annisa Pohan (kanan) menunjukkan surat suara saat melakukan pencoblosan Pilkada DKI Jakarta di TPS 6, Rawa Barat, Jakarta, Rabu (15/2). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/ama/17

tirto.id - Agus Harimurti Yudyono sekiranya melakukan pencoblosan di TPS 06 tepatnya di Kelurahan Rawa Barat, Kemayoran Baru, Jakarta Selatan. Selain Agus Harimurti dan istrinya, Annisa Pohan, turut pula mertuanya Aulia Pohan dan istri mencoblos di lokasi yang sama. Hal ini disampaikan oleh Ketua TPS Puji Hapsari.

"Di TPS 06 ini memang tercatat Mas Agus sebagai pemilih di sini. Ada juga istri Mas Agus juga Ibu Annisa Pohan dan mertuanya Bapak Aulia Pohan," jelas Ketua TPS 06 Cibeber, Puji Hapsari di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2017) kepada Tirto.id.

Saat ditemui di sela-sela pencoblosan, Puji menjelaskan, di TPS 06 ini sedikitnya ada 481 warga yang mencoblos. Baik Agus dan Annisa memutuskan memilih di TPS yang berbeda.

"Di TPS ini ada tiga bilik suara. Annisa di 223 sama dengan ayahnya di TPS sama. Total pencoblos di area sini sekira 481 orang," ucap Puji.

Sementara itu, saat ditemui sebelum pencoblosan Ketua KPPS Achmad Fauzi memastikan bahwa tidak ada surat suara lebih, rusak, ataupun kejanggalan di TPS tersebut.

Dia menegaskan jika semua kuota suara yang didistribusikan di TPS-nya tidak berlebih. Bahkan dia memastikan tidak ada pengendapan formulir C6 untuk memilih di dalam kotak suara yang disediakan petugas pemilu.

"Kosong ya... Tidak ada isinya di dalamnya. Tidak ada formulirnya [C6] ya. Tidak ada laporan surat suara rusak juga," tutur Achmad Fauzi.

Sekitar pukul 09.23 WIB, rombongan Agus dan Annisa mendatangi TPS. Terlihat juga ayah kandung Annisa, Aulia Pohan dan juga ibu kandungnya. Dari pantauan Tirto.id, penampilan istri Agus Yudhoyono, Annisa Pohan tampak beda karena kini menggunakan hijab hitam.

Proses pencoblosan dilakukan hanya kurang lebih tujuh menit saja. Sampai sekitar pukul 09.30 WIB rombongan Agus meninggalkan TPS.

Ditemui usai pencoblosan, Annisa Pohan menuturkan keyakinannya dengan kemenangan Agus di TPS 06 ini. Annisa juga menuturkan bahwa adanya perbedaan menggunakan hijab hari ini disebabkan panggilan hati. Dia juga menampik jilbab yang digunakannya itu sebagai pendongkrak suara suaminya di TPS ini.

"Enggak dong. Ini kan panggilan [hati] aja, kok. Insyallah kafah sebagai muslimah. Emang udah lama pengen make aja kok. Saya yakin dukungan saya, restu istri, adalah restu Allah juga kan," tutur Annisa singkat sembari berjalan cepat.

Baca juga artikel terkait AGUS-SYLVIANA atau tulisan lainnya dari Dimeitry Marilyn

tirto.id - Politik
Reporter: Dimeitry Marilyn
Penulis: Dimeitry Marilyn
Editor: Yuliana Ratnasari