tirto.id - Pengembang gim kenamaan Yostar Games telah merilis server global untuk game Aether Gazer belum lama ini. Aether Gazer merupakan gim Action RPG mobile yang menawarkan grafis bergaya anime.
Latar cerita dari Aether Gazer mengisahkan tentang keadaan dunia distopia yang runtuh akibat peristiwa The Disaster. Di sisi lain, peristiwa The Disaster mengakibatkan dunia distopia tidak dapat dihuni umat manusia.
Oleh sebab itu, umat manusia tersisa melarikan diri ke dunia maya dengan mengubah pikiran mereka ke bentuk Al atau dikenal Gaea. Manusia yang telah berubah menjadi Al kemudian memulai kehidupan di dunia virtual.
Tidak hanya itu, mereka berusaha menciptakan masyarakat yang ideal disebut Idealbild. Namun, berbagai bahaya mengancam kemudian muncul di dunia virtual tempat para Gaea, salah satunya vírus mematikan bernama Visabanes.
Visbanes hidup terselubung di dalam Source Layer dan memiliki tujuan menghancurkan pada Gaea. Demi menciptakan kedamaian para Gaea, dibentuk organisasi Aether Gazer yang memiliki tujuan memburu Visbanes.
Aether Gazer Tier List dan Karakternya
Tier list merupakan klasifikasi dari item, karakter, atau elemen dalam permainan berdasarkan tingkat kekuatan, kinerja, atau kriteria lainnya. Dalam sebuah gim action RPG mobile seperti Aether Gazer setiap pemain tentunya menginginkan karakter kuat demi memperoleh kemenangan.
Kendati demikian, karakter tidak menjadi sepenuhnya kemenangan dalam Aether Gazer. Karakter masih harus didukung item hingga elemen yang meningkatkan kemampuannya. Terlebih lagi, pengembang gim akan melakukan pembaruan, penambahan, maupun pengurangan kekuatan dan sebagainya.
Dilansir laman Bluestack, berikut ini tier list Karakter dalam Aether Gazer:
S-Tier Characters
Name | Element |
Tyr - Flame | Fire / Rage |
Rahu - Asura | Fire / Energy |
Tsukuyomi | Lightning / Rage |
Skadi - Chopping Waves | Ice / Divine Grace |
Hera - Li Xuan | Light / Energy |
A-Tier Characters
Name | Role |
Anubis - Jackal | Shadow / Rage |
Hades - Puppeteer | Shadow / Divine Grace |
Shu - Flowing Blue Mist | Lightning / Rage |
Athena - Lily of the Valley | Physical / Divine Grace |
B-Tier Characters
Name | Role |
Osiris - Young Heart | Physical / Trace |
Poseideon - Tide Sound | Water / Divine Grace |
Nuandha - Silver Arm | Fire / Divine Grace |
Link Download Aether Gazer untuk Android & iOS
Aether Gazer telah tersedia di server global pada Selasa, 23 Mei 2023. Aether Gazer untuk Android dan iOS dapat di-download di App Store dan Google Play dengan mengunjungi tautan berikut:
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis