Menuju konten utama

Ada Pertanda Inggris Menjadi Juara Piala Dunia 2018?

Beberapa kebetulan menimbulkan harapan bagi Inggris, tapi pernah terbukti salah.

Ada Pertanda Inggris Menjadi Juara Piala Dunia 2018?
Proses gol Jesse Lingard pada pertandingan Grup G antara Timnas Inggris vs Timnas Panama di Nizhny Novgorod Stadium, Nizhny Novgorod, Rusia, Minggu (24/06/2018). AP Photo/Alastair Grant

tirto.id - Peluang Inggris menjadi juara Dunia 2018 masih fifty-fifty, artinya belum bisa dipastikan apakah benar-benar akan menjadi juara atau tidak. Jika semua berjalan lancar bagi Harry Kane dan kawan-kawan, baru setelah melakoni 4 pertandingan -- yang bisa dipastikan sulit dan emosional, dan menang di pertandingan keempat -- mereka bisa mengulangi prestasi di tahun 1966.

Faktor penentu di dalam lapangan masih harus menunggu beberapa hari ke depan, saat Inggris melawan siapa pun yang ditakdirkan untuk menempati slot-slot di babak-babak selanjutnya. Namun, bagi beberapa orang, faktor penentu lain bisa ditengok dalam catatan sejarah sepak bola yang terkait dengan negeri Ratu Elizabeth itu. Faktor penentu lain itu adalah pertanda (omen).

Dalam konteks Piala Dunia 2018, pertanda itu adalah beberapa peristiwa yang terjadi pada tahun 1966 saat Inggris akhirnya menjadi juara dan bisa dengan bangga mengatakan: "Sepakbola pulang!".

Berikut beberapa peristiwa di tahun 1966 tersebut:

  • Real Madrid memenangi Piala Eropa (saat ini bernama Champions League)
  • Burney lolos kualifikasi untuk bermain di tingkat Eropa
  • Manchester memenangi liga Iggris
  • Chelsea finish di urutan 5
  • Inggris menang Piala Dunia
Setidaknya, ada empat peristiwa yang hampir sama yang terjadi pada tahun 2018, yaitu:

  • Real Madrid menang Champions League
  • Burnley lolos ke level Eropa (European League)
  • Manchester City memenangi liga Inggris
  • Chelsea finish di urutan 5
Sekilas, kebetulan-kebetulan itu seperti menandakan bahwa sejarah akan berulang karena kemiripannya. Tentu saja hal positif semacam ini memberikan harapan bagi fans Inggris. Namun, di kalangan sejarawan, ada ujar-ujar bijak: "Sejarah tidak pernah berulang". Jika nanti terbukti bahwa pertanda-pertanda ini benar dan Inggris menjadi juara Piala Dunia 2018, mungkin ujar-ujar itu perlu ditulis ulang.

Hanya saja, beberapa waktu lalu, tepatnya menjelang final Champions League 2018, pernah muncul utak-atik serupa dengan mengutip peristiwa-peristiwa di masa lalu. Saat itu, beberapa fans Liverpool menekankan beberapa kemiripan antara peristiwa yang terjadi pada tahun 1981 dengan yang terjadi pada tahun 2018.

Pada tahun 1981:

  • Kerajaan Inggris menyelenggarakan pernikahan kerajaan antara Pangeran Charles dan Putri Diana
  • Mahathir Mohamad menjadi Perdana Menteri Malaysia
  • Liverpool vs Real Madrid di final Piala Champions -- Liverpool menang
Pada tahun 2018, ada peristiwa yang hampir mirip, yaitu:

  • Kerajaan Inggris menyelenggarakan pernikahan kerajaan antara Pangeran Harry dan Meghan Markle
  • Mahathir Mohammad menjadi Perdana Menteri Malaysia
Sayangnya, di tahun 2018, Liverpool memang berhadapan dengan Real Madrid di Champions League tetapi kalah.

Utak-atik fans Inggris di Piala Dunia 2018 memang menggoda dan menumbuhkan harapan. Tetapi sayangnya utak-atik semacam itu tidak 100% menjamin peristiwa serupa akan berulang, atau bahkan bisa dibilang sama sekali tidak bisa dijadikan jaminan. Dalam ajang sepakbola sejagat tahun ini, peluang Inggris juara Piala Dunia 2018 ditentukan oleh tim sepakbola Inggris sendiri di atas lapangan!

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari An Ismanto

tirto.id - Olahraga
Penulis: An Ismanto
Editor: An Ismanto