Menuju konten utama

7 Tempat Wisata Keluarga di Malang untuk Liburan Sekolah

Daftar tempat wisata di Malang yang cocok dikunjungi bersama keluarga saat libur sekolah, alamat hingga harga tiket masuknya.

7 Tempat Wisata Keluarga di Malang untuk Liburan Sekolah
Ilustrasi Holiday. foto/istockphoto

tirto.id - Ujian Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk tahun ajaran 2022/2023 tengah diselenggarakan hingga pertengahan Juni 2023. Usai PAT, semua peserta didik akan mendapatkan libur panjang selama sekitar 2-3 minggu.

Menurut kalender pendidikan, libur sekolah semester genap untuk tahun ajaran 2022/2023 akan dimulai pada pekan terakhir Juni hingga Juli 2023. Namun, jadwal libur kenaikan kelas ini tidak dilaksanakan secara serempak di semua daerah karena harus mengikuti kebijakan Dinas Pendidikan setempat.

Berikut jadwal libur sekolah semester genap tahun ajaran 2022/2023 di beberapa provinsi di Indonesia:

  • DKI Jakarta: 26 Juni - 8 Juli 2023
  • Jawa Tengah: 26 Juni - 15 Juli 2023
  • Yogyakarta: 24 Juni - 9 Juli 2023
  • Jawa Barat: 26 Juni - 15 Juli 2023
  • Jawa Timur: 25 Juni - 16 Juli 2023
  • Sumatera Utara: 19 Juni - 8 Juli 2023
  • Aceh: 25 Juni - 8 Juli 2023
Libur kenaikan kelas menjadi waktu yang tepat bagi Anda dan keluarga untuk merencanakan jalan-jalan ke berbagai tempat. Salah satu destinasi wisata yang tak boleh terlewat adalah Kota Malang di Jawa Timur.

Malang memang dikenal memiliki objek wisata yang cukup lengkap, mulai dari wisata pantai, taman bermain, hingga kebun binatang. Tak hanya itu, hawa sejuk dan ragam kulinernya yang menggugah selera juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

7 Tempat Wisata Keluarga di Malang untuk Liburan Sekolah

Berikut tujuh rekomendasi tempat wisata di Malang yang cocok dikunjungi bersama keluarga saat libur sekolah:

1. Flora Wisata Santerra de Laponte

Tempat wisata ini berkonsep kebun dan taman bunga yang dirancang secara indoormaupun outdoor. Menariknya, ada banyak sekali spot foto yang Instagramabledan cocok bagi Anda yang suka selfiemaupun fotografi.

Tak hanya taman, Flora Wisata Santerra juga punya daya tarik lain berupa miniatur bangunan ala negara-negara Eropa hingga Korea. Jadi, para pengunjung bisa merasakan sensasi berjalan-jalan di luar negeri.

Beberapa wahana lain yang tersedia antara lain Rainbow Slide, House of Terror, Cinema 7D, Glass Bridge, dan masih banyak lagi.

Alamat: Jalan Raya Madya, Jurangrejo, Pandesari, Kecamatan Pujon, Malang.

Jam operasional: 08.00 - 17.00 WIB.

Harga tiket reguler:

  • Rp30.000 (weekday)
  • Rp35.000 (weekend)
Harga tiket high season untuk 26 Juni - 16 Juli 2023:
  • Rp30.000 (untuk anak di bawah 5 tahun)
  • Rp35.000 (untuk dewasa atau lebih dari 5 tahun)
2. Jawa Timur Park

Jawa Timur Park atau Jatim Park merupakan tempat rekreasi yang menawarkan hiburan, permainan, hingga wisata edukasi yang cocok bagi keluarga. Saat ini ada 3 Jatim Park yang berdiri di 3 lokasi berbeda dengan daya tariknya masing-masing, yaitu:

a. Jatim Park 1

Jatim Park 1 memiliki konsep gabungan antara taman bermain dan edukasi. Berbagai wahaha menarik ada di sini, mulai dari kolam renang, Sky Swinger, berbagai jenis roller coaster, hingga Flying Tornado.

Alamat: Jl. Kartika No.2, Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur

Jam operasional: 08.30 - 16.30 WIB.

Harga tiket weekday:

  • Rp100.000 (Jatim Park 1 + Museum Tubuh)
  • Rp140.000 (Jatim Park 1 + Museum Angkut)
Harga tiket weekend:
  • Rp130.000 (Jatim Park 1 + Museum Tubuh)
  • Rp170.000 (Jatim Park 1 + Museum Angkut)
Harga tiket khusus high season tanggal 26 Juni - 6 Juli 2023:

  • Rp130.000 (Jatim Park 1 + Museum Tubuh)
  • Rp170.000 (Jatim Park 1 + Museum Angkut)
b. Jatim Park 2

Jatim Park 2 lebih berfokus pada wisata fauna dengan Batu Secret Zoo dan Museum Satwa sebagai daya tarik utamanya. Masih berada di kompleks yang sama dengan Jatim Park 1, Anda juga bisa mengunjungi Eco Green Park yang menawarkan wisata edukasi tentang alam.

Alamat: Jl. Oro-Oro Ombo No.9, Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.

Jam operasional : 08.30 - 17.30 WIB.

Harga tiket: Rp140.000 (weekday), Rp170.000 (weekend)

c. Jatim Park 3

Jatim Park 3 merupakan tempat wisata yang terkenal akan atraksi dinosaurusnya di Dino Park. Selain itu, ada pula pameran teknologi serta museum lilin yang menghadirkan sosok-sosok terkenal dan legendaris.

Alamat: Jl. Ir. Soekarno No.144, Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Jam operasional: 11.00 - 20.00 WIB (weekday) dan 11.00 - 20.00 (weekend).

Harga tiket: Rp30.000 - Rp170.000

Harga tiket bergantung pada wahana yang hendak Anda nikmati. Info lebih lengkap tentang daftar tiket dapat di dilihat di akun Instagram Jawa Timur Park 3.

3. Batu Night Spectacular (BNS)

BNSadalah objek wisata berkonsep taman hiburan yang hanya buka pada malam hari. Itulah kenapa BNS menjadi tempat wisata yang memiliki suasana sedikit berbeda dari objek wisata kebanyakan.

Pengunjung dapat berjalan-jalan sambil menikmati udara malam yang dingin, berfoto di spot-spot menarik, atau mencoba berbagai wahana seru di sini. Beberapa wahana yang bisa Anda coba antara lain Rumah Kaca, Sepeda Udara, Gokart, Pertunjukan Air Mancur, Rumah Hantu, dan masih banyak lagi.

Alamat: Jl. Hayam Wuruk No.1, Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur

Jam operasional: 15.00 - 23.00 WIB.

Harga tiket:

Tiket reguler untuk 3 wahana:

  • Rp35.000 (weekday)
  • Rp40.000 (weekend)
Tiket terusan untuk 29 wahana:

  • Rp110.000 (weekday)
  • Rp120.000 (weekend)
4. Museum Angkut

Museum Angkut merupakan tempat wisata berupa museum transportasi. Segala jenis transportasi dari berbagai era ada di sini, termasuk mobil klasik dari berbagai negara serta angkutan umum yang pernah beroperasi di Indonesia.

Museum Angkut juga menawarkan sensasi berjalan-jalan di Gangster Town, suasana negara-negara Eropa, Chinatown, hingga menikmati berbelanja di Pasar Apung Nusantara.

Alamat: Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Jam operasional: 12.00 - 20.00 WIB.

Harga tiket: Rp100.000 (weekday), Rp120.000 (weekend).

5. Taman Rekreasi Selecta

Selecta termasuk wisata legendaris di Malang yang masih eksis sampai sekarang. Didirikan oleh orang Belanda di sekitar tahun 1930, Selecta menawarkan keindahan alam dan taman bunga. Tak hanya itu, wisata yang family friendly ini juga menghadirkan kolam renang serta sejumlah wahana seru.

Alamat: Jl. Raya Selecta No.1, Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Jam operasional: 06.00 - 17.00 WIB.

Harga tiket: Rp40.000

6. Pantai Tiga Warna

Malang juga memiliki wisata pantai yang tak kalah memukau, yaitu Pantai Tiga Warna yang terletak di Malang bagian selatan. Sesuai namanya, pantai ini terlihat eksotis karena memiliki gradasi warna dari biru tua, biru kehijauan, hingga putih kemerahan.

Tak hanya keindahan alamnya saja, pengunjung juga bisa menikmati matahari terbenam, snorkeling untuk melihat kehidupan bawah laut, serta bermain-main di Clungup Mangrove Conservation.

Alamat: Jl. Sendang Biru, Area Sawah/Kebun, Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Jam operasional: 06.00 - 18.00 WIB.

Harga tiket: Rp10.000

7. Lumbung Stroberi

Agrowisata Lumbung Stroberi terletak di Dusun Pandan yang mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani stroberi. Di sini, pengunjung dapat memetik stroberi sepuasnya dan mendapat edukasi lengkap mengenai buah tersebut, baik soal penanaman, perawatan, hingga cara panennya.

Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati kuliner khas Lumbung Cafe, berpetualang seru dengan aktivitas raftingdan tubingyang memacu adrenalin, hingga mencoba permainan paintball.

Alamat: Dusun Pandan, Desa Wisata Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Wisata Batu, Jawa Timur. Jam operasional: 09.00 - 17.00 WIB.

Harga tiket: Rp25.000

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari