Menuju konten utama

30 Contoh Soal PTS Matematika Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya

Sebelum menghadapi PTS, siswa kelas 4 SD bisa mempelajari contoh soal Matematika kelas 4 semester 2 Kurikulum Merdeka di bawah ini sebagai latihan.

30 Contoh Soal PTS Matematika Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya
Ilustrasi mata pelajaran matematika. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Sebanyak 30 contoh Matematika kelas 4 semester 2 dalam Kurikulum Merdeka ini bisa dipakai untuk berlatih sebelum menjalani Penilaian Tengah Semester (PTS).

PTS merupakan ujian yang dilaksanakan setelah siswa merampungkan setengah semester masa pembelajaran. Digelarnya PTS bertujuan sebagai langkah evaluasi atas proses belajar mengajar, baik siswa maupun pendidik.

Materi Matematika Kelas 4 Semester 2 dalam Kurikulum Merddeka mencakup sejumlah bagian. Materi tersebut berkaitan dengan pengukuran luas dan volume, bangun datar, hingga piktogram dan diagram batang.

Sejumlah contoh soal PTS untuk pelajaran Matematika kelas 4 semester 2 akan disajikan dalam artikel ini. Siswa maupun guru bisa memanfaatkan contoh soal-soal berikut ini sebagai refrensi dalam menguasai materi PTS.

Dalam Kurikulum Merdeka, para tenaga didik memiliki sedikit kebebasan dalam menciptakan pembelajaran berkualitas. Guru bisa menyesuaikan pembelajaran tersebut sesuai kebutuhan dari para siswa.

Daftar Materi Matematika Kelas 4 Semester 2

Berdasarkan buku Matematika SD/MI Kelas IV susunan Hobri,dkk. yang diterbitkan Kemdikbudristek tahun 2022, berikut adalah daftar materi pelajaran Matematika kelas 4 semester 2:

1. Pengukuran Luas dan Volume

  1. Pengukuran Luas
  2. Pengukuran Volume
2. Bangun Datar

  1. Ciri-ciri Bangun Datar
  2. Komposisi dan Dekomposisi Bangun Datar
3. Piktogram dan Diagram Batang

  1. Piktogram
  2. Diagram Batang

Contoh Soal PTS Matematika Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya

Berikut adalah contoh soal TPS Matematika kelas 4 semester 2, lengkap dengan kunci jawabannya (bold hitam):

A. Soal Pilihan Ganda PTS Matematika Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya

1. Satu jerigen minyak dapat dipindahkan dalam 10 buah botol. Maka, volume satu jerigen minyak sama dengan ....

a. 5 botol minyak

b. 10 botol minyak

c. 15 botol minyak

d. 20 botol minyak

2. Kertas lipat dapat digunakan sebagai alat untuk menghitung luas satuan permukaan sebuah bidang. Kertas lipat termasuk alat ukur ....

a. satuan baku

b. satuan tidak baku

c. satuan meter

d. satuan hektar

3. Berikut ini yang termasuk alat ukur volume tidak baku adalah .....

a. gelas

b. meteran

c. timbangan

d. penggaris

4. Belah ketupat merupakan contoh ....

a. segi banyak beraturan

b. segi banyak tidak beraturan

c. segi banyak bebas

d. segi banyak terbatas

5. Panjang, lebar, dan tinggi balok adalah 14 cm, 12 cm, dan 8 cm. Volume balok tersebut adalah …. cm³.

a. 1.345

b. 1.344

c. 1.343

d. 1.342

6. Perhatikan sifat-sifat bangun datar berikut !

(i) Mempunyai empat sisi sama panjang.

(ii) Sudut yang berhadapan sama besar.

(iii) Kedua diagonalnya berpotongan tegak lurus.

(iv) Mempunyai dua simetri lipat.

Bangun datar tersebut adalah ….

a. persegi

b. jajar genjang

c. layang-layang

d. belah ketupat

7. Bangun datar yang memiliki sifat-sifat sebagai berikut !

(1) Mempunyai dua pasang sisi sejajar.

(2) Sudut yang berhadapan sama besar.

(3) Mempunyai satu sumbu simetri.

Bangun yang dimaksud adalah ....

a. persegi panjang

b. belah ketupat

c. jajar genjang

d. trapesium sama kaki

8. Bangun persegi panjang memiliki garis diagonal sebanyak....

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

9. Berikut ciri-ciri bangun segitiga sama kaki adalah ....

a. tiga sisi sama panjang

b. tiga sudut sama besar

c. dua sisi sama panjang

d. tiga sisi beda panjang

10. Suatu persegi panjang memiliki panjang 28 cm dan lebar 9 cm, maka luasnya adalah ... cm².

a. 242

b. 250

c. 252

d. 262

11. Jika panjang sisi persegi 48 cm, maka kelilingnya adalah .... cm.

a. 142

b. 162

c. 182

d. 192

12. Sebuah pekarangan berbentuk persegi. Panjang sisi pekarangan 86 m. Di sekeliling pekarangan itu akan ditanami pohon papaya dengan jarak antar pohon 2 m. Banyak pohon papaya yang dibutuhkan adalah .... pohon.

a. 168

b. 172

c. 174

d. 178

13. Pada sebuah segitiga, besar kedua sudutnya adalah 65° dan 55°. Besar sudut yang lain adalah ....

a. 50°

b. 55°

c. 60°

d. 65°

14. Diketahui persegi panjang memiliki panjang 18 cm dan lebar 16 cm. Keliling persegi panjang tersebut adalah …. cm.

a. 34

b. 68

c. 102

d. 288

15. Keliling sebuah persegi 128 cm. Panjang sisinya adalah ....

a. 32 cm

b. 34 cm

c. 36 cm

d. 38 cm

16. Keliling persegi panjang 68 cm. Jika panjangnya 18 cm, maka lebarnya adalah .... cm.

a. 14

b. 16

c. 17

d. 18

17. Luas persegi panjang yang panjangnya 216 cm2. Jika panjangnya 12 cm, maka lebarnya adalah .... cm.

a. 13

b. 14

c. 15

d. 18

18. Jika luas segitiga 144 cm2 dan tingginya 18 cm, maka panjang alasnya adalah .... cm.

a. 12

b. 14

c. 16

d. 18

19. Dari 6 kali ulangan Matematika Budi memperoleh nilai 68, 75, 86, 62, dan 73, 90. Selisih nilai tertinggi dan terendah adalah ....

a. 25

b. 26

c. 27

d. 28

20. Sebuah persegi panjang, panjangnya sama dengan 2 kali lebarnya. Jika panjangnya dikurangi 3 cm dan lebarnya ditambah 1 cm maka bentuknya menjadi persegi. Luas daerah persegi sama dengan ….

a. 16 cm2

b. 25 cm2

c. 36 cm2

d. 49 cm2

B. Soal Esai PTS Matematika Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya

1. Sebuah kotak dapat diisi penuh dengan 75 rubik yang panjang rusuknya10 cm. Volume kotak tersebut adalah (75.000).

2. Jika satu ember dapat terisi penuh oleh 16 gelas air, maka volume setengah ember tersebut adalah (8 gelas air).

3. Kardus berbentuk balok dengan ukuran panjang 25 cm, lebar 20 cm, dan tinggi 15 cm. Volume dari kardus tersebut adalah (75.000 cm3).

4. Pada segitiga sama sisi, besar semua sudutnya adalah (60o).

5. Dua buah segitiga siku-siku yang sama besar bila dihimpitkan pada sisi miringnya akan membentuk bangun (persegi panjang).

6. Bangun segi empat yang mempunyai dua pasang sisi sejajar, sudut-sudut yang berhadapan sama besar, dan kedua diagonalnya tidak sama panjang adalah bangun (belah ketupat).

7. Pada sebuah segitiga, masing-masing sudutnya 60° dan ketiga sisinya sama panjang. Segitiga tersebut termasuk jenis segitiga (sama sisi).

8. Sebuah keramik panjang kelilingnya 120 cm, maka panjang sisinya adalah (30 cm).

9. Sebuah persegi kelilingnya 160, maka luasnya adalah (1600 cm2).

10. Luas persegi panjang 128 cm2. Jika panjangnya 16 cm, maka lebarnya adalah (8 cm).

Baca juga artikel terkait CONTOH SOAL PTS atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yulaika Ramadhani