tirto.id - Film dari sutradara Malaysia, Wira akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia pekan ini. Selain Wira ada pula film horor Girl on the Third Floor, animasi Jepang Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Do. Simak sinopsis film-film bioskop yang tayang pekan ini.
- Girl on the Third Floor
Agar kehidupan semakin nyaman, Koch dan Liz mencari rumah untuk tinggal. Mereka mendapatkan rumah tua di pinggiran Kota Chicago. Ada beberapa kerusakan di rumah yang perlu diperbaiki dan direnovasi agar lebih layak dihuni.
Koch memutuskan untuk pindah terlebih dahulu dan memperbaiki beberapa kerusakan. Istrinya belum menghuni rumah tua itu. Namun seiring memperbaiki rumah tua itu, keadaan aneh mulai terjadi. Mulai dari penampakan sampai berbagai gangguan supranatural lain.
Girl on the Third Floor berada dalam arahan sutradara dan penulis naskah Travis Stevens. Film berdurasi 95 menit ini akan rilis pada 29 Januari 2020.
- Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Do
Para pengisi suara animasi ini di antaranya Yui Ishikawa, Minako Kotobuki, dan Aoi Yuki. Animasi berdurasi 120 ini berada dalam arahan sutradara Haruka Fujita. Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Do akan rilis pada 29 Januari 2020.
- Wira
Setelah tugas tentaranya selesai, Hassan kembali ke keluarganya. Dia bertekad untuk menghapuskan penindasan dari Raja dan juga bertemu lagi dengan saudara perempuannya, Zain. Ada dua pilihan agar mereka aman, mengikuti pertandingan MMA sebagai cara untuk mengalahkan dominasi Raja atau meninggalkan daerahnya untuk menghindar.
Kedua pilihan itu mempunyai konsekuensi masing-masing. Apabila mereka bertarung, maka perlu usaha keras mengingat anak buah Raja memiliki kemampuan beladiri yang hebat. Pilihan lebih mudah sebenarnya untuk menghindar dan pergi dari daerahnya, namun mereka akan kehilangan semua yang telah mereka bangun, dan terutama harga diri.
Para pemeran Wira di antaranya Hairul Azreen, Ismi Melinda, dan Yayan Ruhian. Film berdurasi 99 menit ini berada dalam arahan sutradara Adrian Teh. Wira akan rilis pada 30 Januari 2020.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dipna Videlia Putsanra