Menuju konten utama

20 Tema Bukber Puasa Ramadhan untuk Organisasi yang Menarik

20 tema acara buka bersama untuk organisasi. Simak juga contoh rundown bukber dalam artikel ini.

20 Tema Bukber Puasa Ramadhan untuk Organisasi yang Menarik
Ilustrasi Buka Puasa Bersama. foto/istockphoto

tirto.id - Bukber atau buka bersama adalah kegiatan yang dilakukan untuk berbuka bersama teman, orang terdekat, hingga kolega setelah berpuasa sepanjang hari terutama di bulan Ramadhan.

Acara bukber sudah menjadi tradisi yang dilakukan oleh Muslim sebagai sarana mempererat tali silaturahmi. Bukber kerap diselenggarakan di rumah, masjid, atau tempat-temat umum lainnya.

Tak jarang, bukber dihelat secara resmi oleh lembaga atau organisasi untuk para anggotanya. Biasanya, organisasi akan membentuk panita bukber agar acara dapat terwujud seperti direncanakan. Umumnya, panita bukber akan merencanakan jadwal, tempat, dan tema utama bukber.

Tema bukber adalah konsep atau gagasan utama yang menjadi fokus atau arah dari acara buka bersama. Tema ini mengarahkan kegiatan, dekorasi, pembicaraan, dan suasana keseluruhan acara buka bersama.

Tujuan dibuatnya tema bukber adalah untuk menciptakan atmosfer yang meriah, mendalam, dan mempererat ikatan sosial antar peserta acara, sambil memperkuat nilai-nilai positif yang diusung dalam bulan Ramadan seperti toleransi, kasih sayang, dan kebaikan.

Tema Bukber untuk Organisasi

Memilih tema yang sesuai dapat meningkatkan makna dan keberhasilan acara bukber. Tema bukber dapat bervariasi tergantung pada konteks, tujuan, dan preferensi penyelenggara acara. Beberapa tema bukber berikut ini bisa menjadi referensi untuk menggelar acara bukber organisasi.

  1. Jadikan Harmoni Ramadhan untuk Merangkul Keanekaragaman dalam Satu Tujuan.
  2. Menjaga Kebersamaan dan Persaudaraan dalam Ramadhan yang Penuh Kasih.
  3. Ramadhan Menciptakan Ruang Kedekatan dan Toleransi.
  4. Ciptakan Kehangatan dan Kedamaian di Bulan Ramadhan Penuh Berkah.
  5. Berkomitmen pada Kebaikan, Membangun Solidaritas dan Kedamaian.
  6. Ngabuburit Bareng, Bukber Asyik, Ramadhan Ceria.
  7. Buka Bersama Mensyukuri Nikmat yang Diberikan Allah.
  8. Jus 30 Sebelum Berbuka, Amalan Baik Semoga Diterima Allah.
  9. Ngabuburit Sambil Menggalang Dana untuk Fakir Miskin dan Anak Yatim.
  10. Buka Bareng Merajut Kenangan Menuju Kemenangan.
  11. Nonton Bareng Jelang Buka, Meningat Kembali Perjuangan Rasulullah.
  12. Mengisi Ramadan dengan Kebaikan, Meningkatkan Kualitas Hidup Bersama.
  13. Menyatukan Kebaikan, Meningkatkan Kebersamaan, dan Keharmonisan.
  14. Mendekatkan Diri kepada Allah: Kunci Kesuksesan di Bulan Ramadan.
  15. Mengenali dan Memperkuat Etos Kerja Kolektif Wujud Menghargai Kebaikan.
  16. Berdoa Bersma Jelang Berbuka Berharap Meraih Impian.
  17. Ramadhan Bulan Berkah Bagi Semua.
  18. Ikuti Kajian Islami dan Buka Puasa Bareng.
  19. Ceriakan Ngabuburit Bersama Sholawat dan Doa.
  20. Menghargai Karya Bersama, Menyambut Sukses dan Tantangan.

Contoh Rundown Bukber

Supaya acara bukber berjalan lancar dan tetap terarah sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, panitia biasanya akan menyusun rundown acara. Berikut ini adalah contoh rundown bukber yang bisa menjadi referensi acuan.

15.00 – 15.30

Kegiatan: Salat

  • Ashar, koordinasi, dan berangkat. Kumpul di parkiran depan pasca
  • Penanggung Jawab: Daris
15.30 – 16.00

  • Kegiatan: Perjalanan
  • Penanggung Jawab: Daris
16.00 – 16.15

  • Kegiatan: Pembukaan dan sambutan ketua panitia
  • Perlengkapan khusus: Silde pembuka
  • Penanggung Jawab: MC
16.15 – 17.00

  • Kegiatan: Menampilkan nominasi dan voting award
  • Perlengkapan Khusus: PPT nominasi, bolpoin, kertas HVS, kertas untuk rekap
  • Penanggung Jawab: MC
17.00 – 17.20

  • Kegiatan: Tausiyah dari Ust. Shofwan Ridho, M.Pd. (Sebagian panitia menyiapkan es buah, dan nasi box)
  • Penanggung Jawab: MC
17.20 – 18.30

  • Kegiatan: Buka puasa, salat magrib berjamaah, makan. Sambil menampilkan video foto. (PJ voting dibantu yang tidak salat merekap hasil voting dan menyiapkan piagam, piala dan mahkota)
  • Perlengkapan Khusus: Es buah, air (wudu), sajadah, nasi box
  • Penanggung Jawab: MC
18.30 – 19.00

  • Kegiatan: Pembacaan pemenang Award sekaligus penyerahan hadiah
  • Perlengkapan Khusus: Rekapitulasi hasil voting, piala hadiah, mahkota, piagam
  • Penanggung Jawab: MC
19.00 – 19.30

  • Kegiatan: Salat isya dan tarawih berjamaah
  • Perlengkapan Khusus: Air wudhu, mukenah, dan sajadah
  • Penanggung Jawab: Dudung
19.30 – 20.00

  • Kegiatan: Kesan dan Pesan
  • Perlengkapan Khusus: Minum, snack, kertas HVS, bolpoin
  • Penanggung Jawab: Dudung
20.00 – 20.30

  • Kegiatan: Sarasehan
  • Penanggung Jawab: Dudung
20.30 - selesai

  • Kegiatan: Penutup, doa, foto bersama. (Panitia bersih-bersih dan beres-beres)
  • Penanggung Jawab: Dudung.

Baca juga artikel terkait BUKBER atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra