Menuju konten utama

Contoh Undangan Buka Bersama via WA Desain Kata-Kata Lucu

Contoh undangan buka bersama via WA desain kata-kata lucu dan menarik untuk acara kantor, alumni, teman dekat, dan sahabat.

Contoh Undangan Buka Bersama via WA Desain Kata-Kata Lucu
Contoh undangan buka bersama via WA desain kata-kata lucu dan menarik untuk acara kantor, alumni, teman dekat, dan sahabat. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.

tirto.id - Contoh undangan buka bersama via Whats App (WA) yang unik dan lucu bisa dijadikan referensi untuk acara kantor agar tidak formal, atau untuk kegiatan alumni yang sudah tidak lama berjumpa.

Buka bersama adalah tradisi khas masyarakat Indonesia saat bulan Ramadhan tiba. Umat Islam akan beramai-ramai mengadakan buka bersama dengan teman, kerabat, hingga kolega di berbagai lingkup kelompok sosial.

Nilai positif buka bersama adalah perannya sebagai wadah silaturahmi. tidak semata sebagai agenda makan bersama untuk membatalkan puasa, tetapi juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat untuk bertemu kembali dengan rekan atau teman SD, SMP, dan SMA yang sudah lama tidak bersua.

Cara Membuat Undangan Buka Bersama

Cara membuat undangan buka bersama cukup mudah karena susunan umumnya sebagaimana struktur dalam surat-surat undangan pada umumnya. Undangan buka bersama dapat disusun secara formal, tetapi juga dapat berbentuk non-formal disesuaikan dengan tujuan dan kebutuhan.

Undangan buka bersama via WA cenderung termasuk dalam kelompok undangan non-formal. Biasanya undangan semacam ini ditujukan pada teman-teman sebagai ajakan untuk menghadiri buka bersama.

Secara singkat, susunan dalam membuat undangan buka bersama terdiri dari salam, pembuka, isi, dan penutup. Membuat undangan buka bersama dimulai dengan kalimat salam, dilanjutkan kalimat pembuka kemudian isi yang berupa informasi buka bersama, dan di bagian akhir berupa penutup.

Informasi tambahan juga dapat disertakan dalam undangan buka bersama, seperti informasi narahubung, dresscode, atau konsep acara. Pastikan menyampaikan undangan buka bersama secara informatif.

Jika sudah jadi, segera sebarkan informasi undangan buka bersama melalui WA. Sampaikan dengan baik dan menarik agar banyak orang yang turut serta meramaikan agenda bukber. Kesan menarik dari undangan buka bersama bisa ditampilkan dengan memanfaatkan berbagai fitur emoticon yang tersedia.

Contoh Undangan Buka Bersama via WA yang Lucu

Undangan merupakan bagian tak terpisahkan dari pengadaan suatu kegiatan. Dalam perkembangannya, undangan tak lagi dikirimkan secara tradisional dengan kertas fisik.

Kini, undangan dapat dikirimkan secara praktis melalui WA. Kumpulan contoh undangan buka bersama via WA dapat dimanfaatkan sebagai bahan referensi dalam menyusun undangan tersebut.

Undangan Buka Bersama via WA yang Unik

Assalamualaikum Wa rahmatullahi Wa barakatuh

Halo sobat! Kita akan mengadakan bukber nih. Yuk, kita wujudkan agenda ini. Jangan wacana aja, ya! Kami tunggu kehadiran sobat sekalian pada:

Hari/Tanggal:

Pukul:

Tempat:

YSSA: Yang Serius Serius Aja, hehe. Pokoknya ayo kita manfaatkan momen ini untuk saling silaturahmi. Ditunggu kehadirannya. Tanpamu kurang satu.

NB: konfirmasi hadir ke Nazela

Wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Undangan Buka Bersama via WA Kata-Kata Lucu

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Selamat pagi, semuanya! Halo, Gengs! Semoga yang membaca pesan ini diberi kemudahan dan kelancaran dalam ibadahnya.

Nggak terasa kita bertemu Ramadhan lagi. Ehem seperti agenda tahun-tahun lalu, kita akan ngadain “Bukber Skuyber”. Catat informasi pentingnya:

Hari/ Tanggal:

Pukul:

Tempat:

Pokoknya diusahain dateng ygy. Bakalan ada sesi kajiannya di sore hari, lanjut buka bersama, salat Magrib berjamaah, qiroah, salat Isya, dan tarawih. Luangkan waktumu untuk datang. Kita rangkai cerita bukber kita tahun ini.

NB: buku menu bisa dicek di tautan grup ya.

Wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Undangan Buka Bersama yang Menarik

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Hai gaes, wacana mulu nih kita kalo bukber. Yuk, bulan ini mah jangan jadi wacana terus. Saatnya kita bertemu dan melepas kangen di acara bukber yang akan dilaksanakan pada:

Hari/ Tanggal:

Pukul:

Tempat:

Ditunggu banget ya kehadirannya. Biar kita bisa nostalgia masa-masa bersama dulu. Eaak. See u all besties!

Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Undangan Bukber Singkat

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Hai kawan-kawanku, met berpuasa ya semoga lancar puasanya. Sudah lama nih kita gak kumpul-kumpul. Daripada kesepian buka sendiri di kosan, mending kita buka bareng yuk! Agenda bukber sambil ngobrol tipis akan dilaksaksanakan pada:

Hari/ Tanggal:

Pukul:

Tempat:

Pasti semuanya bakalan senang kalau rame-rame pada datang. Hayo loh, diusahain dateng ya. Nggak setiap hari ada loh ini agendanya.

Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Contoh Undangan Buka Bersama Alumni

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Halo teman-temanku, semoga kalian sehat dan kuat dalam menjalani puasanya ya. Setelah ratusan purnama kita tak bersua (ceileh), bagaimana kalau rencana bukber ini kita wujudkan jangan sekadar wacana. No wacana wacana.

Ayo kita jadiin agenda kumpul sambil menunggu azan magrib, berjamaah salat, makan bareng dan saling berbagi cerita. Tak lama lagi kita akan berjumpa pada:

Hari/ Tanggal:

Pukul:

Tempat:

Kudu banget dateng ya ini mah. Bukan sembarang agenda loh yaa ini. Pokoknya diusahakan bisa dan semoga bisa dan semoga beneran bisa. See you, Gengs!

Wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Fitra Firdaus