Menuju konten utama

2 Orang Malaysia dari Wuhan Positif Terpapar Virus Corona

Berdasarkan data Badan Kesehatan Dunia (WHO), total jiwa yang meninggal akibat virus corona telah mencapai 426 orang.

2 Orang Malaysia dari Wuhan Positif Terpapar Virus Corona
Ilustrasi virus corona. foto/istockphoto

tirto.id - Dua orang warga Malaysia yang dievakuasi dari Wuhan, Cina pada Selasa, 4 Februari 2020 dipastikan terpapar virus corona, demikian disampaikan oleh Kementerian Kesehatan Malaysia (KKM).

"Penambahan dua orang itu dilaporkan ke Crisis Preparedness and Response Center (CPRC) Rabu ini. Keduanya dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Tuanku Jaáfar Seremban dan dalam keadaan stabil," ujar Menteri Kesehatan Malaysia, Dzulkefly Ahmad seperti dilansir Antara, Rabu (5/2).

Atas hal itu, kata dia, maka total jumlah yang terkena virus corona mencapai 12 kasus di antaranya, lima kasus dari kalangan Patient-Under-Investigation (PUI) corona, lima dari kontak terdekat dan dua orang yang dibawa pulang misi kemanusiaan.

"Dari jumlah tersebut sembilan kasus adalah warga negara Cina dan tiga adalah warga negara Malaysia," ungkap Dzulkefly .

Ia menjelaskan, dari 10 Januari hingga 5 Februari 2020 jam 10.00 pagi, total kasus IPU corona adalah 257 orang. Dengan rincian, 161 orang asal Malaysia, 91 orang warga China, sementara untuk Australia, Republik Korea, Yordania, Brazil dan Thailand masing-masing satu orang.

"Lima kasus telah dinyatakan positif, 235 negatif dan 17 kasus masih menunggu keputusan laboratorium," katanya.

Berdasarkan data Badan Kesehatan Dunia (WHO), total jiwa yang meninggal akibat virus corona telah mencapai 426 orang. Selain itu, sebanyak 23 negara melaporkan temuan kasus virus corona.

Selain itu, masih berdasarkan WHO, hingga 4 Februari 2020, sebanyak 20.630 kasus telah terkonfirmasi dengan kasus baru mencapai 3.241.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA

tirto.id - Kesehatan
Sumber: Antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH