Menuju konten utama

150 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya

Kumpulan nama bayi perempuan Islami dari A-Z yang cantik dan menarik. Berikut 150 nama bayi beserta artinya.

150 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya
Ilustrasi bayi Newborn. foto/istockphoto

tirto.id - Terdapat banyak nama bayi perempuan Islami dari A-Z yang cantik dan menarik. Kumpulan nama bayi ini bisa dijadikan referensi bagi para orang tua yang sedang menanti kelahiran sang buah hati.

Memberi nama merupakan hal yang sangat penting sehingga membutuhkan pertimbangan yang matang. Orang tua juga dianjurkan untuk memberikan nama yang baik kepada anak-anaknya sebagai wujud doa dan harapan.

Dalam agama Islam, nama seorang muslim tidak hanya akan digunakan di dunia, tapi juga di alam barzah dan akhirat kelak. Karena itulah Rasulullah SAW mengajarkan umatnya untuk memberi nama yang bagus.

Hal ini tertuang dalam sebuah hadis yang berbunyi: “Sesungguhnya pada hari kiamat nanti kalian akan dipanggil dengan nama-nama kalian dan nama-nama bapak kalian. Oleh karena itu, buatlah nama-nama yang baik untuk kalian." (HR Abu Dawud).

Memilih nama bayi dapat terinspirasi dari mana saja, mulai dari nama orang tua, nama kota, hingga menyesuaikan nama dengan bulan kelahiran sang bayi. Apa pun pilihannya, pastikan Anda memilih nama bayi perempuan yang tak hanya terdengar cantik, tapi juga memiliki arti yang baik.

150 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya

Bagi Anda yang sedang menanti buah hati, berikut ide nama bayi perempuan Islami beserta artinya:

  1. Aisyah: hidup, kehidupan (nama istri Rasulullah SAW)
  2. Ayesha: baik, kehidupan
  3. Almira: putri yang mulia
  4. Aqila: cerdas, pintar
  5. Afsana: cerita
  6. Ayra: cahaya yang bersinar
  7. Azka: suci, terhormat
  8. Bahira: brilian, pintar
  9. Balqis/Bilqis: Ratu Negeri Saba
  10. Basafa: putih/bersih
  11. Cyra: matahari, takhta
  12. Chanda: cerah
  13. Chasni: sesuatu yang manis
  14. Chadia: ramah
  15. Chana: penyayang
  16. Chafia: menjaga, cerdas
  17. Daniyah: dekat
  18. Daria: memiliki banyak, kaya
  19. Diwa: lilin, cahaya
  20. Durra: mutiara
  21. Eliza: unik, berharga, menyenangkan
  22. Elif: bertubuh ramping
  23. Elma: dilindungi Tuhan
  24. Emma: semua, keseluruhan
  25. Eira: salju
  26. Emira: seseorang yang layak, putri
  27. Elnara: bangsa
  28. Emna: percaya
  29. Esta: bintang
  30. Fiza: terbuka, lebar
  31. Faiza: sukses, pemenang
  32. Farzana: cerdas, bijak
  33. Fara: matahari terbenam
  34. Farhana: bahagia, ceria
  35. Farwa: mahkota
  36. Filza: bangkit dari surga
  37. Freya: kesayangan
  38. Faiqa: jenius
  39. Ghada: wanita yang menawan dan anggun
  40. Ghazia: wanita sukses
  41. Ghaniyah: cantik
  42. Ghashmira: kemurahan hati
  43. Ghaliyah: harum
  44. Ghiz: bunga
  45. Ghazara: hadiah
  46. Ghaydaa: muda dan lembut
  47. Hiba: karunia
  48. Haya: kesopanan
  49. Hamna: anggur
  50. Hana: kebahagiaan
  51. Hasina: cantik
  52. Hawa: rindu
  53. Hafizah: melindungi
  54. Haura: sangat adil
  55. Inaya; perhatian, bantuan
  56. Ifra: ahli, pakar
  57. Izzah: kekuatan
  58. Ishana: energi
  59. Isma: menjaga
  60. Isya: hidup, cara hidup
  61. Inara: pencerahan
  62. Jasmine: melati, harum
  63. Jihan/Jehan: dunia
  64. Jenna: burung kecil, surga
  65. Jamia: kolektor
  66. Jaisha: tajam
  67. Jana: memanen
  68. Janna: taman, surga
  69. Jalwa: melihat, penglihatan
  70. Jani: gadis manis
  71. Jada: kebaikan
  72. Kiara: berkulit/berambut gelap
  73. Kanza/Kinza: harta karun yang tersembunyi, berharga
  74. Kiran: sinar
  75. Karima: dermawan
  76. Khalida: kekal, abadi
  77. Kaina: hidup di saat ini
  78. Kashfia: muncul
  79. Keisha: wanita, hidup dan sehat
  80. Kaifiya: gembira
  81. Kaly/Kailey: kesayangan
  82. Kia: awal yang baru
  83. Khaira: terbaik, teratas
  84. Kyna: cerdas
  85. Khira: mata yang cerah
  86. Khalisa: murni, jernih
  87. Liza: berbakti kepada Allah SWT
  88. Luna: bulan
  89. Lula: mutiara
  90. Layan: lembut
  91. Layla: kecantikan malam
  92. Lunara: bunga, mawar
  93. Lyana: mata cahaya
  94. Lyla: malam
  95. Lahya: hadiah
  96. Lesha: wanita
  97. Latifa: lembut, baik
  98. Lakisha: wanita, hidup
  99. Maira: menguntungkan, mengagumkan
  100. Mahira: terampil, ahli
  101. Mahreen: bulan, cantik
  102. Naira: bercahaya, cemerlang
  103. Nazia: wanita yang dapat dibanggakan
  104. Olya: suci
  105. Orzala: cerahnya api
  106. Oadira: kuat, ampuh
  107. Parvin: gugusan bintang
  108. Qanita: pengirim
  109. Qara: awan kecil
  110. Rimsha: cantik
  111. Reshma: sutra emas, mahal
  112. Ruhi: suci
  113. Rizwana: penjaga surga, cantik
  114. Rifa: kebahagiaan
  115. Raha: bebas
  116. Rasha: kijang
  117. Sana: cahaya
  118. Saira: bergerak, bepergian
  119. Shazia: langka, luar biasa
  120. Shifa: penyembuhan
  121. Safa: tidak berdosa
  122. Tanisha: lahir di hari Senin
  123. Tanveer: sinar cahaya
  124. Tara: bintang
  125. Uzma: yang terhebat
  126. Urwa: dukungan
  127. Uswa: contoh
  128. Ushna: harum
  129. Uraisha: takhta, hidup
  130. Umaiza: cantik, cerah
  131. Varisha: petir
  132. Vasia: pemimpin wanita
  133. Vadha: kulit yang sangat putih
  134. Vardah: mawa
  135. Vasfia: karakter, kebajikan
  136. Veeya: kekayaan
  137. Wafa: kesetiaan
  138. Warda: mawar
  139. Washma: berbudaya
  140. Xaviera: brilian
  141. Yara: bunga putih
  142. Yamna: berperilaku baik
  143. Yasna: mawar putih
  144. Yusma: cantik
  145. Zara: agung, berstatus tinggi
  146. Zaira: fajar, putri
  147. Ziva: cerah
  148. Zahra: cerah, bersinar, bunga
  149. Ziya: tercerahkan, kemegahan
  150. Zayna: kecantikan.

Baca juga artikel terkait NAMA BAYI atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani