Menuju konten utama

50 Nama Bayi Laki-laki yang Lahir Bulan Juni dan Artinya

Kumpulan nama bayi yang lahir bulan Juni beserta artinya dapat dijadikan referensi memberi nama sang buah hati. Berikut daftar 50 nama bayi bulan Juni.

50 Nama Bayi Laki-laki yang Lahir Bulan Juni dan Artinya
Ilustrasi Newborn. foto/IStockphoto

tirto.id - Kumpulan nama bayi yang lahir bulan Juni beserta artinya dapat dijadikan referensi memberi nama sang buah hati.

Memilih nama berdasarkan bulan kelahiran dapat memberikan identitas yang unik dan personal kepada anak. Ini bisa menjadi bagian dari cerita hidupnya yang dapat ia banggakan dan ceritakan kepada orang lain.

Bagi Anda yang sedang mempersiapkan kelahiran buah hati laki-laki Anda di bulan Juni, pasti juga sibuk mempersiapkan nama untuk bakal kesayangan Anda itu.

Nama adalah wujud harapan dan doa dari orang tua. Oleh karena itu, Anda tentu tidak akan sembarangan memilih nama untuk anak laki-laki Anda.

Nama-nama yang diambil dari bulan kelahiran sering kali terinspirasi oleh elemen-elemen musim atau alam yang terkait dengan bulan tersebut. Misalnya, nama-nama seperti "Juniper" atau "Juno" yang terinspirasi dari bulan Juni dapat mengingatkan pada keindahan alam dan musim panas.

Beberapa orang percaya bahwa nama yang diberikan berdasarkan bulan kelahiran dapat membawa sifat-sifat positif yang terkait dengan bulan tersebut. Misalnya, bayi yang lahir di bulan Juni mungkin diberi nama yang melambangkan kebahagiaan, keceriaan, dan vitalitas.

Apalagi nama itu akan terus melekat pada diri anak Anda. Oleh karena itu sebagai referensi, berikut ini akan disampaikan daftar nama bayi laki-laki lahir bulan Juni beserta artinya.

Nama Bayi Laki-laki Lahir Bulan Juni dan Artinya

lidah bayi

Ilustrai lidah bayi. FOTO/iStockphoto

Bulan Juni adalah bulan keenam dalam kalender Masehi. Selain itu, pada bulan Juni ini sejumlah belahan dunia juga sedang mengalami musim panas, sehingga selalu dipenuhi cahaya dan bunga-bunga yang bermekaran.

Berbagai hal pada bulan Juni tersebut bisa jadi inspirasi Anda untuk memberi nama bayi laki-laki Anda. Agar lebih terinspirasi, berikut ini daftar nama bayi laki-laki yang lahir bulan Juni beserta artinya:

1. Jano: Tuhan Maha Pengasih

2. Juan: Tuhan Maha Pengasih

3. Gene: yang mulia

4. Juneau: yang muda

5. Junio: yang muda

6. Jude : pujian kepada Tuhan

7. Rune : sebuah rahasia

8. Junius : lahir di bulan Juni

9. Yunantoro : anak yang lahir di bulan Juni

10. Yunanti : lahir di bulan Juni dengan selamat

11. Junianto : lahir di bulan Juni dengan selamat

12. Jaylen : berasal dari bahasa Yunani yang berarti tenang

13. Javi : berasal dari bahasa Spanyol yang artinya cerah

14. Jaladara : memiliki arti aliran air

15. Yuniardi : anak yang penuh pengertian dan lahir di bulan Juni

16. Jibran : bentuk lain dari Gibran, artinya yang paling pandai

17. Johan : pemberian yang baik

18. Jatmika : yang utama, anak laki-laki

19. Jeremiah : “Yahweh melepaskan” atau “Yahweh mengangkat”

20. Joel : “Yahweh adalah Allah” atau “Yahweh adalah Tuhan”

21. Junot : hadiah dari Tuhan

22. Juniarka : penerang keluarga karena terlahir di bulan Juni

23. Junior : yang muda

24. Yuji : berasal dari bahasa Jepang yang berarti putra kedua yang berani

25. Junaidi : berasal dari bahasa Jawa yang berarti prajurit kecil

26. Jundi : berarti prajurit

27. Yoni : berasal dari bahasa Jawa yang berarti lelaki

28. Rayhan : berasal dari bahasa Arab yang berarti wangi atau harum

29. Helios : nama dari Dewa Matahari dalam mitologi Yunani

30. Ishan : berasal dari bahasa Hindi yang berarti matahari

31. Hasso : berasal dari bahasa Jerman yang berarti matahari

32. Elan : berasal dari bahasa Ibrani yang berarti cahaya

33. Blanco : berasal dari bahasa Spanyol yang berarti cahaya

34. Ludo : bercahaya, pejuang

35. Shimshon : seperti matahari

36. Xavier : bercahaya

37. Said : berkah, gembira, bahagia atau sabar

38. Qaeef : sukacita

39. Zuhran : bersinar, bercahaya, mekar

40. Jaelani : kuat dan berkuasa

41. Leo : kuat, penuh semangat seperti singa

42. Arden : berapi-api, bersemangat

43. Ismael : cerdas, berjiwa petualang serta baik hati

44. Roxy : matahari terbit

45. Mateo : hadiah dari Tuhan

46. Nathanael : hadiah dari Tuhan

47. Hasan : tampan atau baik, ini juga nama dari cucu Nabi Muhammad SAW

48. Rahman : Allah Maha Pengasih

49. Naufal : dermawan

50. Syukri : rasa syukur

Baca juga artikel terkait NAMA BAYI atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani